Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Xiaomi Redmi S2 resmi dirilis, sematkan kecerdasan buatan pada kameranya

Xiaomi Redmi S2 resmi dirilis, sematkan kecerdasan buatan pada kameranya Xiaomi Redmi S2. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Xiaomi akhirnya meluncurkan perangkat terbarunya, Redmi S2 di Indonesia. Dijuluki sebagai seri Redmi terbaik untuk selfie, Redmi S2 memamerkan keunggulan kamera depan 16MP yang didukung oleh teknologi pixel binning dan fitur AI Beautify milik Xiaomi.

Smartphone terbarunya yang hadir di Indonesia ini, tersedia dengan harga Rp2.399.000. Dengan harga tersebut, penggunanya dapat menikmati kamera ganda AI 12MP + 5MP serta memiliki layar full screen sebesar 5,99 inci dengan rasio 18:9 yang didukung oleh prosesor Qualcomm® Snapdragon™ 625.

Harus diakui, tren selfie di Indonesia menjadi populer karena semakin banyak masyarakat yang menyukai berfoto selfie pada setiap kesempatan. Menurut survei JakPat tahun 2017, hampir 96 persen dari peserta berusia 20-25 tahun, pernah minimal satu kali melakukan selfie. Diketahui juga bahwa 71 persen peserta lebih suka menggunakan smartphone untuk mengambil foto selfie.

“Masyarakat Indonesia tidak hanya gemar selfie, namun selfie telah menjadi bagian dari gaya hidup mereka. Melihat hal ini, Xiaomi ingin menggunakan seri S untuk menjangkau orang-orang muda yang menyukai self-expression dan mau berbagi serta terhubung dengan orang lain. Redmi S2 adalah smartphone selfie terlengkap di kelasnya yang mampu menghasilkan superstar selfie setiap saat,” kata Steven Shi, Head of Xiaomi South Pacific Region and Xiaomi Indonesia Country Manager di Jakarta, Selasa (22/5).

Berbicara selfie, kamera depan 16 MP dari Redmi S2 mampu menangkap detail yang bagus di siang hari serta diklaim menghasilkan gambar beresolusi tinggi. Dalam kondisi yang minim cahaya, sensor menggunakan teknologi pixel binning untuk menggabungkan informasi dari empat piksel dan membuat satu piksel besar 2,0µm.

“Hal ini mampu meningkatkan sensitivitas cahaya sensor dengan sangat baik sehingga menghasilkan foto yang lebih terang dan jelas pada kondisi bercahaya rendah dengan sedikit noise,” jelas Steven.

Ketika HDR otomatis diaktifkan, kamera depan 16MP akan langsung mendeteksi lingkungan yang memiliki back-light serta menerapkan efek HDR. Selfie-light dari Redmi S2 mampu meniru cahaya yang alami sehingga memungkinkan untuk menangkap catchlight dan menghasilkan foto portrait yang bagus.

“Kamera ini juga mendukung AI bokeh yang secara efektif akan membedakan subjek dari latar belakang, bahkan mampu mengidentifikasi elemen seperti aksesoris rambut dan gerakan tangan yang populer sebagai bagian dari subjek,” terangnya.

Redmi S2 memiliki tiga slot dengan dua slot untuk SIM card dan satu slot untuk Micro SD sampai dengan 256GB. Redmi S2 juga didukung oleh IR blaster dan kemampuan teknologi AI face-unlocking. Redmi S2 hadir dalam pilihan warna Rose gold, Gold dan Dark grey. Untuk versi 3GB + 32GB akan dipasarkan dengan harga Rp2.399.000. Case TPU yang simple dan elegan akan dikirim bersamaan dalam setiap kotak Redmi S2.

(mdk/ara)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sederet Fitur Pro di Redmi Note 13 dan Redmi Note 13 5G, Hadirkan Kamera 108 MP hingga Layar AMOLED FHD+

Sederet Fitur Pro di Redmi Note 13 dan Redmi Note 13 5G, Hadirkan Kamera 108 MP hingga Layar AMOLED FHD+

Nggak kalah dari Series Pro, ini ragam fitur canggih yang dipunya oleh Redmi Note 13 dan Redmi Note 13 5G.

Baca Selengkapnya
Terekam Kamera: Detik-Detik Puting Beliung Muncul di Rancaekek, Awalnya Kecil Seketika Jadi Raksasa

Terekam Kamera: Detik-Detik Puting Beliung Muncul di Rancaekek, Awalnya Kecil Seketika Jadi Raksasa

Saking kencangnya putaran angin, material dan sampah tersapu dan beterbangan berhamburan ke udara

Baca Selengkapnya
Xiaomi Rilis Redmi Note 13 Series, Ini Harga dan Spesifikasinya

Xiaomi Rilis Redmi Note 13 Series, Ini Harga dan Spesifikasinya

Berikut spek lengkap dan harga Xiaomi Redmi Note 13 Series di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Realme 12 Pro+ 5G Bakal Dirilis, Tonjolkan Sisi Kameranya

Realme 12 Pro+ 5G Bakal Dirilis, Tonjolkan Sisi Kameranya

HP baru Realme ini bakal diperkenalkan pada 29 Februari mendatang.

Baca Selengkapnya
Tips Memilih Kamera Mirrorless Terbaik bagi Pemula,: Pertimbangkan Risiko Ini Terlebih Dahulu

Tips Memilih Kamera Mirrorless Terbaik bagi Pemula,: Pertimbangkan Risiko Ini Terlebih Dahulu

Tips dalam memilih kamera mirrorless dengan kualitas terbaik untuk pemula agar tidak salah beli.

Baca Selengkapnya
Gara-Gara Mobil Listrik, Kekayaan Bos Xiaomi Naik Jadi Rp207,85 Triliun

Gara-Gara Mobil Listrik, Kekayaan Bos Xiaomi Naik Jadi Rp207,85 Triliun

Xiaomi akan meluncurkan mobil listrik SU7 di tahun depan.

Baca Selengkapnya
Ini Kamera Tercepat di Dunia, 1 Detik Bisa Potret 156,3 Triliun Foto

Ini Kamera Tercepat di Dunia, 1 Detik Bisa Potret 156,3 Triliun Foto

Teknologi ini pada dasarnya telah dikembangkan pada 2014.

Baca Selengkapnya
Kamera Terbesar di Dunia Ini Mampu Memantau Alam Semesta yang Gelap

Kamera Terbesar di Dunia Ini Mampu Memantau Alam Semesta yang Gelap

Kemampuan kamera ini dapat memantau langit yang gelap. Melihat galaksi dari yang gelap menjadi terang.

Baca Selengkapnya