Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Warganet Makin Sering Pakai Google saat Ramadan

Warganet Makin Sering Pakai Google saat Ramadan Logo Google. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Head of Marketing Google Indonesia, Veronica Utami, mengungkapkan perubahan rutinitas saat bulan Ramadan membuat orang lebih banyak menghabiskan waktu melalui ponsel. Hal ini terlihat dari peningkatan konsumsi sejumlah layanannya dibandingkan beberapa bulan sebelumnya.

"Di bulan Ramadan ini terjadi perubahan rutinitas, dan hal ini berdampak ke peningkatan konsumsi media. Di Google, pencarian, unduhan aplikasi, dan waktu menonton YouTube," kata Veronica dikutip dari Liputan6.com, Jumat (17/5).

Mengutip data internal Google dan App Annie, Veronica mengungkapkan terjadi peningkatan pencarian sebesar 40 persen selama Ramadan dibandingkan bulan-bulan berikutnya.

Ada empat kategori informasi yang banyak dicari selama Ramadan, yaitu informasi penunjang ibadah, makanan di bulan Ramadan, belanja, dan konten religius.

Empat kategori tersebut terdiri dari berbagai macam jenis pencarian, seperti jadwal puasa dan imsakiyah, arah kiblat, menu buka puasa, resep kue lebaran, pencarian informasi gadget dan perabot rumah, doa buka puasa, serta lagu Ramadan.

Selain itu, jumlah unduhan aplikasi di Play Store juga mengalami peningkatan 20 persen selama bulan Ramadan. Google sendiri selama Ramadan tahun ini berbagi rekomendasi berbagai aplikasi termasuk game, serta promo buku dan film.

Diungkapkan Veronica, waktu menonton YouTube juga mengalami peningkatan 40 persen dibandingkan beberapa bulan sebelumnya. Waktu menonton terlihat mengalami lonjakan tinggi pada pukul 10.00 - 14.00 WIB.

"Pengguna lebih banyak aktivitas dan lebih lama menonton selama sahur, siang, dan setelah buka puasa," tuturnya.

Lebih lanjut, ia mengatakan Google terus memperkuat layanannya dengan ber mbagai fitur. Untuk YouTube, katanya, terdapat tab "YouTube Creator on The Rise", yang bisa disaksikan selama Ramadan dan perjalanan mudik. Tab ini sendiri sebenarnya tidak hanya ada untuk Ramadan dan Idul Fitri saja.

YouTube Creator on The Rise ini berisi video-video dari YouTuber yanh tengah naik daun. Kehadiran berbagai macam video tersebut dinilai akan membuat momen Ramadan dan mudik semakin menyenangkan.

Sumber: Liputan6.com

Reporter: Andina Librianty

(mdk/faz)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Telkomsel Mulai Antisipasi Lonjakan Trafik Internet Jelang Lebaran

Telkomsel Mulai Antisipasi Lonjakan Trafik Internet Jelang Lebaran

Ramadan dan Idul Fitri selalu menjadi momen operator seluler meningkatkan layanannya.

Baca Selengkapnya
Jelang Bulan Ramadan, Jokowi Ingin Masyarakat Beribadah Tenang

Jelang Bulan Ramadan, Jokowi Ingin Masyarakat Beribadah Tenang

Para menteri diminta untuk menjaga harga pangan jelang Idul Fitri.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Hindari Terjadinya Masalah Pencernaan saat Puasa Ramadan dengan Menerapkan 8 Cara Ini

Hindari Terjadinya Masalah Pencernaan saat Puasa Ramadan dengan Menerapkan 8 Cara Ini

Munculnya masalah pencernaan saat melakukan puasa Ramadan bisa diatasi dengan menerapkan sejumlah cara.

Baca Selengkapnya
3 Hal yang Perlu Diperbaiki Menjelang Ramadan, Salah Satunya Ikhlas Menerima Takdir

3 Hal yang Perlu Diperbaiki Menjelang Ramadan, Salah Satunya Ikhlas Menerima Takdir

Penting untuk mempersiapkan diri menjelang bulan Ramadan.

Baca Selengkapnya
Bersih-bersih Jelang Ramadan dan Lebaran, Ini  Hilangkan Jamur pada Pintu Kulkas Tanpa Disikat

Bersih-bersih Jelang Ramadan dan Lebaran, Ini Hilangkan Jamur pada Pintu Kulkas Tanpa Disikat

Untuk menyambut Ramadan dan Hari Raya, menjaga kebersihan kulkas agar makanan tetap segar menjadi sangat penting. Berikut adalah tips untuk membersihkannya.

Baca Selengkapnya
Ramadan Sebentar Lagi, Jam Kerja PNS Berubah?

Ramadan Sebentar Lagi, Jam Kerja PNS Berubah?

Biasanya, pemerintah Indonesia akan mengeluarkan surat ederan terkait penyesuaian jam kerja PNS di lingkungan pemerintah selama bulan Ramadan.

Baca Selengkapnya
Telkomsel Jalin Kerja sama dengan Google, Ini yang Mereka Lakukan

Telkomsel Jalin Kerja sama dengan Google, Ini yang Mereka Lakukan

Kerja sama ini bertujuan meningkatkan pengalaman komunikasi pelanggan dan menyajikan solusi pesan singkat yang lebih canggih.

Baca Selengkapnya
Batasi Screentime Bisa Jadi Cara Tingkatkan Kualitas Tidur di Bulan Ramadan

Batasi Screentime Bisa Jadi Cara Tingkatkan Kualitas Tidur di Bulan Ramadan

Membatasi screentime atau waktu penggunaan gawai sangat penting bagi kondisi tidur kita terutama pada bulan Ramadan ini.

Baca Selengkapnya