Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sharp Indonesia Lansir Speaker Aktif Baru, Apa Saja Istimewanya?

Sharp Indonesia Lansir Speaker Aktif Baru, Apa Saja Istimewanya? active speaker lansiran Sharp. ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - PT Sharp Electronics Indonesia meluncurkan produk active speaker, CBOX-MAX09PA, dengan dimensi kompak dan memiliki kualitas suara prima. Produk ini menyasar komposer dan kreator konten yang cenderung menyukai kualitas suara detail.

CBOX-MAX09PA dipasarkan Rp 1,69 juta per unit dan mulai 25 Februari 2021 di toko elektronik.

Ardy, Head Marketing AUVI Product Strategy Group Division PT Sharp Electronics Indonesia, menjelaskan kualitas suara premium CBOX-MAX09PA dihasilkan oleh fitur Pre-Amplifier Tube Built-In yang membantu performa active speaker untuk menghasilkan suara dengan mendetail dari setiap musik yang diputar. Menggunakan sistem 2.1 (Two Point One), suara diproduksi melalui 1 Subwoofer berdiameter 6 inci dan sepasang satelit berukuran 3 inci.

"Perpaduan ini dapat menghasilkan suara jernih dan sangat mendetail baik dari frekuensi yang sangat rendah maupun tinggi sehingga dapat memanjakan telinga penggunanya. Berkat fitur ini, pengguna dapat mendengarkan latunan lagu berjam-jam tanpa harus merasakan lelah atau jenuh," ujar Ardy dalam rilisnya, kemarin.

CBOX-MAX09PA tidak hanya menawarkan kualitas suara, tapi juga tampilan desain dan fungsi lainnya yang memudahkan pengguna. Sebut saja fitur Bluetooth, yang mana pengguna dapat mengoperasikan produk active speaker ini dari berbagai macam gawai.

Koneksi Bluetooth dan Desain Klasik

Caranya pun mudah, cukup hubungkan saluran Bluetooth dan langsung pilih musik yang ingin diputar saat koneksi terhubung. Produk ini pun memungkinkan pengguna untuk memutar lagu dengan menggunakan flash disk, karena memiliki 1 buah USB Port. Dibekali MP3-IN 3.5mm Mini-Jack & RCA L/R Line Port, melengkapi kebutuhan koneksi pada produk ini, sehingga dapat memberikan opsi lain untuk menghubungkan perangkat melalui kabel.

Dari sisi desain, Sharp CBOX-MAX09PA memiliki tampilan klasik dengan balutan classic wood PVC. Memiliki dimensi 21 cm x 37 x 39, ditambah sepasang satelit di bagian kanan dan kiri berukuran 13 cm x 15 x 18, memberikan kesan tampilan produk yang elegan. Dibenamkan saluran radio FM guna mendengarkan siaran radio menjadi salah satu alternatif untuk mendengarkan musik–musik pilihan saat santai.

Memaksimalkan fungsinya sebagai active speaker, CBOX-MAX09PA pun menyediakan saluran jack untuk Microphone. Ini sangat membantu pengguna yang menyukai karaoke atau komposer dan kreator konten yang membutuhkan kualitas suara tingkat tinggi.

“Bagi para penikmat audio berkualitas tinggi, membeli produk active speaker yang memiliki fitur built-in amplifier merupakan keuntungan, karena konsumen tidak perlu lagi membeli pre-amplifier secara terpisah. Sehingga lebih efisien menjadikan produk ini merupakan pilihan tepat bagi para penikmat musik premium, " pungkas Ardy.

(mdk/sya)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Daftar Harga BBM Terbaru per 1 Februari 2024 di Seluruh Indonesia

Daftar Harga BBM Terbaru per 1 Februari 2024 di Seluruh Indonesia

Daftar harga BBM terbaru di seluruh SPBU Indonesia per 1 Februari 2024.

Baca Selengkapnya
Kisah Gadis Blitar Bikin Jam Tangan Kece dari Limbah Kayu, Awalnya Coba-coba Kini Omzetnya Puluhan Juta Rupiah per Bulan

Kisah Gadis Blitar Bikin Jam Tangan Kece dari Limbah Kayu, Awalnya Coba-coba Kini Omzetnya Puluhan Juta Rupiah per Bulan

Terinspirasi dari banyaknya limbah kayu yang dihasilkan dari produksi alat musik, gadis ini mencoba berinovasi dengan teman-temannya

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
HP Baru Sharp ini Sasar Kelas Menengah, Segini Harga dan Speknya

HP Baru Sharp ini Sasar Kelas Menengah, Segini Harga dan Speknya

Sharp memperkenalkan HP terbaru untuk kelas menengah yakni Aquos Sense8.

Baca Selengkapnya
Sederet Nama Musisi yang jadi Wakil Rakyat, Terbaru Ada Pentolan Band Dewa 19

Sederet Nama Musisi yang jadi Wakil Rakyat, Terbaru Ada Pentolan Band Dewa 19

Ada musisi yang terpilih untuk periode kedua dalam Pemilu 2024 ini. Siapa saja mereka? Berikut ulasan selengkapnya.

Baca Selengkapnya
Handphone Disita Penyidik, Aiman Ketar-Ketir Pemberi Info Netralitas Aparat Terbongkar

Handphone Disita Penyidik, Aiman Ketar-Ketir Pemberi Info Netralitas Aparat Terbongkar

Aiman menjalani pemeriksaan selama 12 jam sebagai saksi kasus dugaan penyebaran berita bohong.

Baca Selengkapnya
Ini Daftar HP Buatan Indonesia yang Disebut Ganjar Punya Pabrik di Semarang

Ini Daftar HP Buatan Indonesia yang Disebut Ganjar Punya Pabrik di Semarang

Lantas, siapa brand HP lokal yang punya pabrik di Semarang menurut Ganjar?

Baca Selengkapnya
Masih Berfungsi, Intip Detail Alat Musik Antik Milik Irfan Hakim Sejak Zaman Bujang

Masih Berfungsi, Intip Detail Alat Musik Antik Milik Irfan Hakim Sejak Zaman Bujang

Irfan Hakim baru saja menemukan koleksi barang antiknya di rumah setelah bertahun dicari.

Baca Selengkapnya
Kisah Haru Seorang Wanita, Sengaja Lepas Baterai Jam demi Bantu Kakek Servis Jam Keliling

Kisah Haru Seorang Wanita, Sengaja Lepas Baterai Jam demi Bantu Kakek Servis Jam Keliling

Begini kisah seorang wanita sengaja lepas baterai jam miliknya demi bantu kakek servis jam. Bikin terharu warganet.

Baca Selengkapnya