Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

OPPO bakal boyong puluhan varian ke Eropa

OPPO bakal boyong puluhan varian ke Eropa Oppo logo. © Androidguys.com

Merdeka.com - Dilansir Phone Arena, Senin (16/7), OPPO dilaporkan berencana memboyong puluhan model smartphone ke Eropa, termasuk Inggris. Hal ini diketahui dari pengajuan paten yang dilakukan perusahaan di Intellectual Property Office Inggris dan EUIPO di Uni Eropa.

OPPO mendaftarkan total 40 model smartphone yang berasal dari enam lini produknya, yaitu OPPO A, OPPO AX, OPPO FX, OPPO R, OPPO RX, dan OPPO UX. Sebagian besar nama yang didaftarkan belum pernah digunakan. Selain itu, kebanyakan juga berhubungan dengan perangkat yang belum diumumkan.

OPPO diprediksi mendaftarkan berbagai varian produk barunya sebagai bagian dari strategi mereknya di wilayah Eropa. Selain itu, pengajuan merek dagang di Inggris sekaligus mengonfirmasi rencana OPPO memasuki negara tersebut, meski perusahaan belum menyampaikannya secara langsung.

Kendati demikian, sejauh ini belum bisa dipastikan varian smartphone yang akan dijual di Inggris. Namun kemungkinan besar OPPO A3, R15 Pro, dan Find X akan menyambangi negara tersebut.

Secara keseluruhan, pengajuan merek dagang itu mengindikasikan OPPO berencana merilis smartphone dengan berbagai varian harga. Melihat strategi ini, perusahaan kemungkinan besar menargetkan Samsung sebagai pesaing utamanya.

Adapun sejauh ini, OPPO dipastikan akan merilis smartphone flagship Find X di Prancis, Italia, Belanda, dan Spanyol. OPPO A3 dan R15 Pro akan menyusul kemudian.

Sementara di Indonesia sendiri OPPO berencana untuk memperkenalkan perangkat ini kepada media pada 18 Juli 2018.

"Saat ini kami sudah siap memperkenalkan Find X di Indonesia pada 18 Juli 2018 mendatang, konsumen dapat menyaksikan peluncuran produk ini di Indonesia melalui live event yang akan kami siarkan melalui platfrom official OPPO Indonesia baik melalui situs yang kami buat maupun media sosial OPPO," ujar Aryo Meidianto A, PR Manager OPPO Indonesia dalam keterangannya, Senin (2/7).

Persiapan yang terbilang singkat semenjak diperkenalkan secara resmi di Paris ini tidak lain karena pertimbangan banyaknya konsumen yang sudah menunggu perangkat ini.

"Banyak sekali konsumen yang sudah menanyakan perangkat ini, baik melalui media sosial maupun bertanya melalui OPPO Store, ini merupakan respon yang baik, kami akan tindak lanjuti dengan mempercepat produk ini agar bisa didapatkan konsumen dengan cepat, mudah – mudahan saat perkenalan nanti, kami bisa secara bersamaan menyelenggarakan pre-order perangkat ini," ujar Aryo.

Sumber: Liputan6.com

Reporter: Andina Librianty

(mdk/faz)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Segini Harga dan Spek yang Didapat jika Beli OPPO A79 5G yang Baru Dirilis

Segini Harga dan Spek yang Didapat jika Beli OPPO A79 5G yang Baru Dirilis

OPPO A79 5G resmi dijual di Indonesia. Berikut harga dan speknya.

Baca Selengkapnya
Apple Digosipkan Hentikan Pengembangan iPhone Layar Lipat?

Apple Digosipkan Hentikan Pengembangan iPhone Layar Lipat?

Mengapa Apple memutuskan hal itu jika mereka benar-benar menghentikan pengembangan iPhone layar lipat?

Baca Selengkapnya
Habiskan USD1,4 Miliar, Mobil Listrik Xiaomi Siap Bersaing dengan Tesla

Habiskan USD1,4 Miliar, Mobil Listrik Xiaomi Siap Bersaing dengan Tesla

Xiaomi dikabarkan sudah mendaftar izin penjualan mobil listrik pertamanya yang diberi nama SU7.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Gara-Gara Mobil Listrik, Kekayaan Bos Xiaomi Naik Jadi Rp207,85 Triliun

Gara-Gara Mobil Listrik, Kekayaan Bos Xiaomi Naik Jadi Rp207,85 Triliun

Xiaomi akan meluncurkan mobil listrik SU7 di tahun depan.

Baca Selengkapnya
Ini Harga dan Spek HP ASUS ROG Phone 8 yang Baru Dirilis

Ini Harga dan Spek HP ASUS ROG Phone 8 yang Baru Dirilis

Dengan peningkatan signifikan dalam desain, seri ROG Phone 8 telah mengalami evolusi yang memukau dari generasi sebelumnya.

Baca Selengkapnya
Sukses Kalahkan Apple, Samsung Kembali  ke Posisi Pertama Pasar Smartphone Dunia

Sukses Kalahkan Apple, Samsung Kembali ke Posisi Pertama Pasar Smartphone Dunia

Samsung kembali berada di posisi pertama, mengalahkan Apple dalam hal penjualan smartphone di dunia.

Baca Selengkapnya
Apple Belum Menyerah Merancang iPhone Layar Lipat, Ini Bocoran Tipis-tipis dari Orang Dalam

Apple Belum Menyerah Merancang iPhone Layar Lipat, Ini Bocoran Tipis-tipis dari Orang Dalam

Tertinggal di pasar smartphone layar lipat membuat Apple gusar. Kini mereka sedang berupaya keras merancangnya.

Baca Selengkapnya
Sita Handphone Aiman Witjaksono, Polisi Tegaskan Kantongi Izin Pengadilan

Sita Handphone Aiman Witjaksono, Polisi Tegaskan Kantongi Izin Pengadilan

Adapun, handphone tersebut akan dimasukan ke dalam daftar barang bukti.

Baca Selengkapnya
Jelang Lebaran Harga iPhone 11 Jadi Rp 6 Juta, Cek Lokasi Belinya

Jelang Lebaran Harga iPhone 11 Jadi Rp 6 Juta, Cek Lokasi Belinya

Ketika baru pertama kali dijual di Indonesia, harga iPhone 11 64 GB adalah Rp12.999.000,00.

Baca Selengkapnya