Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Operator Tri Indonesia Perkenalkan Paket Kuota Happy

Operator Tri Indonesia Perkenalkan Paket Kuota Happy Ilustrasi Tri Indonesia. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - 3 Indonesia meluncurkan paket data terbarunya yaitu Kuota Happy, yang memberikan 100 persen kuota yang bisa digunakan 24 jam dengan masa aktif mulai dari 5, 7 hingga 30 hari untuk mengakses semua aplikasi. Kuota Happy hadir sebagai jawaban bagi para pelanggan 3 Indonesia yang terus aktif berinternet untuk penuhi kebutuhan digital.

Di masa serba online seperti saat ini, penggunaan aplikasi mobile dan layanan digital meningkat secara signifikan. Lembaga riset mobile, App Annie mengungkapkan bahwa penggunaan aplikasi mobile di kuartal ketiga 2020 secara global meningkat hingga 25 persen jika dibandingkan tahun sebelumnya.

Adapun aplikasi-aplikasi yang paling sering digunakan adalah aplikasi-aplikasi jejaring sosial serta layanan streaming seperti Facebook, WhatsApp, Instagram, TikTok, Twitter, Spotify, dan Netflix.

"Kami memahami bahwa banyak pengguna kami yang ingin menikmati kuota data besar dengan harga terjangkau untuk mendukung aktivitas digital mereka, terutama di situasi yang menuntut mereka untuk melakukan aktivitas secara online seperti saat ini. Lebih dari itu, para pengguna kami juga ingin mendapatkan kuota internet yang bisa digunakan kapan saja tanpa harus mengikuti persyaratan tertentu. Menjawab tantangan tersebut, kami meluncurkan sebuah paket data terbaru yang bernama Kuota Happy untuk membantu para pengguna 3 Indonesia mengakses internet 24 jam tanpa ribet," ujar Chief Commercial Officer 3 Indonesia Dolly Susanto.

Kuota Happy menyediakan beberapa pilihan jumlah kuota data mulai dari 2GB hingga 25GB dengan masa aktif yang beragam. Pengguna 3 Indonesia dapat menikmati paket Happy mulai dari Kuota 2GB seharga 12.000 untuk 5 hari, kuota 5GB seharga 25.000 untuk 7 hari, hingga pilihan kuota 12GB seharga 50.000, 18GB seharga 70.000, dan 25GB seharga 95.000 untuk 30 hari.

Pelanggan bisa mengaktifkannya melalui *123# ataupun melalui aplikasi Bima+. Didukung dengan jaringan 4.5G Pro yang luas dan kuat, Kuota Happy bisa menjadi pilihan yang tepat untuk memenuhi kebutuhan digital pelanggan dimanapun kapanpun.

"Sejalan dengan komitmen kami untuk memberikan layanan dan produk sesuai dengan kebutuhan pelanggan, kami yakin kehadiran Kuota Happy ini dapat melengkapi variasi pilihan paket data untuk para pengguna setia 3 Indonesia. Akan ada banyak kejutan lainnya dari Kuota Happy untuk pelanggan setia 3, kami harap Kuota Happy ini dapat membantu mereka mengakses hiburan digital dan terkoneksi dengan teman maupun keluarga mereka kapan saja dan di mana saja," tutup Dolly.

(mdk/faz)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sambut Ramadan, IM3 Rilis Kuota Internet 150 GB Harga Rp 150 Ribu

Sambut Ramadan, IM3 Rilis Kuota Internet 150 GB Harga Rp 150 Ribu

Kuota internet yang bisa dibeli hingga tanggal 30 April 2024 tersebut memiliki masa aktif selama 30 hari.

Baca Selengkapnya
5 Negara dengan Harga Internet 1GB Paling Mahal di Dunia, Ada yang Sampai Lebih Rp 600 Ribu

5 Negara dengan Harga Internet 1GB Paling Mahal di Dunia, Ada yang Sampai Lebih Rp 600 Ribu

Masih ada operator seluler di negara-negara tertentu di dunia yang menjual paket internetnya begitu mahal.

Baca Selengkapnya
Top Up Paket Data Lewat BRImo Agar Silaturahmi Online di Hari Raya Tak Terputus

Top Up Paket Data Lewat BRImo Agar Silaturahmi Online di Hari Raya Tak Terputus

Agar silaturahmi tak terputus, maka wajib banget isi ulang paket data di aplikasi BRImo.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Menkominfo Minta Operator Seluler Jual Kecepatan Internet Minimal 100 Mbps, Begini Respons Telkomsel

Menkominfo Minta Operator Seluler Jual Kecepatan Internet Minimal 100 Mbps, Begini Respons Telkomsel

Gara-gara kecepatan internet Indonesia masih kalah dengan negara tetangga, Menkominfo mau buat regulasi khusus.

Baca Selengkapnya
Telkom Group Raup Laba Bersih 2023 Rp 24,6 Triliun

Telkom Group Raup Laba Bersih 2023 Rp 24,6 Triliun

PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk mencatat kinerja keuangan yang positif sepanjang tahun 2023.

Baca Selengkapnya
Telkom Beri Solusi Digitalisasi Bisnis Usaha Wisata Kecil Menengah

Telkom Beri Solusi Digitalisasi Bisnis Usaha Wisata Kecil Menengah

DigiTiket dari Indibiz tawarkan kemudahan pencatatan data dan sistem tiket.

Baca Selengkapnya
Ini Aktivitas Pelanggan Indosat saat Libur Akhir Tahun

Ini Aktivitas Pelanggan Indosat saat Libur Akhir Tahun

Tercatat terjadi lonjakan trafik data harian sebesar 8,9 persen dibandingkan rata-rata hari normal.

Baca Selengkapnya
Indosat Buka Suara soal Gangguan Layanan yang Buat Pengguna Marah

Indosat Buka Suara soal Gangguan Layanan yang Buat Pengguna Marah

SVP Head of Corporate Communications Indosat Ooredoo Hutchinson, Steve Saerang menyampaikan, saat ini, layanan data Indosat sudah kembali normal sepenuhnya.

Baca Selengkapnya
Telkom Tawarkan Kampanye Digital Dukung Pungutan Wisatawan Asing di Bali

Telkom Tawarkan Kampanye Digital Dukung Pungutan Wisatawan Asing di Bali

Telkom siap berkolaborasi mendukung langkah Pemprov Bali menerapkan pungutan bagi wisatawan asing.

Baca Selengkapnya