Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Masa liburan akhir tahun, Indosat Ooredoo tingkatkan kapasitas jaringan

Masa liburan akhir tahun, Indosat Ooredoo tingkatkan kapasitas jaringan Indosat Ooredoo. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Indosat Ooredoo menyatakan kesiapan jaringan dan selama masa-masa libur akhir tahun. Prediksi peningkatan trafik telekomunikasi pada masa-masa seperti ini diantisipasi Indosat Ooredoo melalui peningkatan kapasitas jaringan, kualitas layanan serta kesiapan layanan pelanggan yang siap membantu selama 24 jam penuh.

"Kami berupaya untuk tetap menjaga kenyamanan dan kelancaran masyarakat dalam menggunakan seluruh layanan Indosat Ooredoo, dimanapun dan dalam kondisi apapun, seperti pada akhir dan awal tahun saat ini, dengan menyiapkan kapasitas jaringan serta kualitas layanan yang tetap prima," kata Deva Rachman, Group Head Corporate Communications Indosat Ooredoo melalui keterangan resminya.

Indosat Ooredoo telah menyiapkan semua kapasitas jaringannya baik untuk layanan data, suara dan SMS. Kapasitas suara ditingkatkan menjadi 2.249 juta menit/hari (atau 37,49 juta Erlang/hari), kapasitas SMS ditingkatkan menjadi 1,011 milyar SMS/hari dan kapasitas layanan data ditingkatkan menjadi 8.262 Terabyte/hari.

Masing-masing kapasitas tersebut disiapkan beberapa kali lipat dari prediksi kenaikan trafik yang kemungkinan terjadi dan cukup untuk mengantisipasi kenaikan trafik tersebut. Semua kenaikan kapasitas tersebut juga didukung oleh 60.247 BTS secara nasional, sehingga diharapkan mampu melayani 97 juta pelanggan Indosat Ooredoo di seluruh Indonesia.

Selain itu juga, kegiatan monitoring jaringan akan dilakukan secara intensif melalui i-NOC (Indosat Ooredoo Network Operation Center), fasilitas monitoring & pengendalian jaringan secara terpadu baik untuk layanan seluler (mobile) maupun layanan Enterprise Corporate (Fixed MIDI), Indosat Ooredoo Business, termasuk yang disediakan oleh anak perusahaan Indosat seperti Lintasarta dan IM2. i-NOC juga berperan untuk meningkatkan fungsi monitoringkontinuitas antar jaringan yang kompleks, peningkatan percepatan penyelesaian gangguan dan pusat koordinasi (Command Center) bagi seluruh perangkat jaringan Indosat Ooredoo secara nasional.

Layanan pelanggan Indosat Ooredoo juga siap memberikan dukungan bila ada keluhan ataupun kendala yang dialami pelanggan selama masa-masa kenaikan trafik tersebut. Masyarakat dapat memanfaatkan semua saluran pelanggan yang ada seperti melalui email di cs@indosatooredoo.com, twitter di @IndosatCare, serta aplikasi MyIM3.

(mdk/ega)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Indosat Buka Suara soal Gangguan Layanan yang Buat Pengguna Marah
Indosat Buka Suara soal Gangguan Layanan yang Buat Pengguna Marah

SVP Head of Corporate Communications Indosat Ooredoo Hutchinson, Steve Saerang menyampaikan, saat ini, layanan data Indosat sudah kembali normal sepenuhnya.

Baca Selengkapnya
Ini Aktivitas Pelanggan Indosat saat Libur Akhir Tahun
Ini Aktivitas Pelanggan Indosat saat Libur Akhir Tahun

Tercatat terjadi lonjakan trafik data harian sebesar 8,9 persen dibandingkan rata-rata hari normal.

Baca Selengkapnya
Telkomsel Mulai Antisipasi Lonjakan Trafik Internet Jelang Lebaran
Telkomsel Mulai Antisipasi Lonjakan Trafik Internet Jelang Lebaran

Ramadan dan Idul Fitri selalu menjadi momen operator seluler meningkatkan layanannya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Telkom Akan Luncurkan Satelit HTS pada Pertengahan Februari
Telkom Akan Luncurkan Satelit HTS pada Pertengahan Februari

Memiliki kapasitas 32 Gbps dengan frekuensi C-band dan Ku-band, satelit Telkom akan menempati slot orbit 113 BT.

Baca Selengkapnya
Ada Peningkatan 17 Persen Trafik Internet Indosat sepanjang Lebaran
Ada Peningkatan 17 Persen Trafik Internet Indosat sepanjang Lebaran

Lonjakan trafik yang telah diprediksi ini dikontribusikan oleh peningkatan penggunaan media sosial, aplikasi pesan singkat, hingga aplikasi mobile gaming.

Baca Selengkapnya
Internet Operator Seluler Ini Disebut OpenSignal Paling Unggul Dibandingkan Kompetitornya
Internet Operator Seluler Ini Disebut OpenSignal Paling Unggul Dibandingkan Kompetitornya

Opensignal baru saja merilis pengalaman jaringan seluler di Indonesia per Desember 2023.

Baca Selengkapnya
Jadwal Hari Libur Februari 2024, Catat Tanggalnya!
Jadwal Hari Libur Februari 2024, Catat Tanggalnya!

Hari libur Februari 2024 ada empat. Catat tanggalnya!

Baca Selengkapnya
Trafik Internet XL saat Lebaran Didominasi Layanan Streaming dan Belanja Online
Trafik Internet XL saat Lebaran Didominasi Layanan Streaming dan Belanja Online

Peningkatan trafik penggunaan data di sepanjang masa libur Ramadan dan Lebaran, antara 4 April 2024 - 14 April 2024

Baca Selengkapnya
30 Ucapan Menyambut Malam Lailatul Qadar yang Indah, Malam yang Penuh dengan Kemuliaan
30 Ucapan Menyambut Malam Lailatul Qadar yang Indah, Malam yang Penuh dengan Kemuliaan

Merdeka.com merangkum informasi tentang 30 ucapan menyambut malam lailatul qadar yang indah dan penuh makna.

Baca Selengkapnya