Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

LG Rilis Kulkas Baru Seri Hygiene Care Solution, Kesegaran Makanan Jadi Lebih Lama

LG Rilis Kulkas Baru Seri Hygiene Care Solution, Kesegaran Makanan Jadi Lebih Lama Kulkas baru seri LG Hygiene Care Solution. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - LG Electronics Indonesia (LG) terus menambah koleksi seri LG Hygiene Care Solution yang dibuat khusus dengan perhatian pada kesehatan dan higienitas. Terbaru, LG memperkenalkan kulkas dua pintu dengan fitur yang fokus pada kesegaran dan higienitas makanan di dalam kulkas.

“Kulkas ini dibuat dengan membawa fitur yang dibutuhkan untuk menjaga kesegaran makanan lebih lama, memastikannya lebih higienis, dan perhatian pada gaya hidup dengan mobilitas tinggi,” ujar Rumbi Simanjuntak, Head of Product Marketing Home Appliance PT LG Electronics Indonesia, dalam rilisnya, Senin (27/7).

Rumbi menjelaskan menghadirkan seluruh kelengkapan ini pada bentuk kulkas dua pintu merupakan upaya LG menjadikannya lebih mudah untuk dimiliki keluarga Indonesia. Alasannya, meski memiliki kapasitas 630 Liter yang sebanding dengan kulkas side by side, bentuknya sebagai kulkas 2 pintu menjadikannya lebih ramping, yang membuat area penempatannya lebih ringkas.

Khusus untuk kulkas LG GR-H802HQHU, kepintaran menjaga kesehatan diimbangi dengan kepiawaian dalam menjaga kesegaran makanan lebih lama. Faktor kesegaran makanan mengambil peran penting memastikan kualitas bahan makanan tersimpan layak dikonsumsi, meski disimpan dalam jangka waktu lebih lama.

“Penjagaan kesegaran makanan tak cukup dengan menjaganya tetap dingin, tapi lebih dari itu, dengan memastikannya tersimpan dalam suhu yang lebih terjaga dinamika perubahannya. Inilah kepiawaian kulkas keluarga LG ini,” ujarnya.

Fitur spesial itu berkat dukungan kompresor khusus bernama Inverter Linear Compressor. Dengan rancangan spesial, kompresor ini memastikan suplai udara dingin ke dalam kabin kulkas dengan tenaga cukup untuk memastikan performa pendinginan kabin berjalan baik sepanjang waktu.

Kekuatan kompresor ini, berpadu dengan fitur LINEARCooling, yang bekerja dalam skema unik memastikan kabin dalam kulkas berada pada tingkat suhu sama. Untuk memastikan kesegaran makanan di dalamnya, dinamika perubahan suhu dijaga pada kisaran lima derajat celcius.

Ada pula dukungan dari fitur bernama Multi Air Flow dan DoorCooling+. Wujudnya berupa desain dan penempatan saluran udara dingin pada beberapa titik dalam kabin. Bila Multi Air Flow berupa penempatan saluran udara di beberapa titik pada bagian terdalam kabin, DoorCooling+ berwujud desain khusus saluran udara dingin yang letaknya pada sisi terluar bagian dalam kabin yang di dekat pintu kulkas.

Pancaran udara dingin dari berbagai sisi ini tak saja memastikan kabin kulkas memiliki tingkat suhu sama pada tiap bagiannya, tapi juga memberikan kecepatan lebih baik dalam mengembalikan suhu kulkas dalam derajat yang diinginkan.

“Kecepatan memulihkan suhu ini sangat penting mengingat kekerapan aktivitas membuka pintu kulkas berpengaruh pada perubahan tingkat suhu dalam kabin kulkas,” ucapnya.

Bersanding dengan piawainya kulkas LG ini dalam menjaga kesegaran makanan lebih lama, LG pun menyematkan fitur Hygiene Fresh. Sesuai dengan namanya, fitur ini bekerja untuk mengeliminasi bakteri yang menyebabkan bau dan merugikan kesehatan yang menempel pada makanan tersimpan dengan tingkat efektivitas 99,9 persen.

Pengembangan fitur ini dibuat dengan mempertimbangkan adanya kemungkinan bakteri yang menempel pada bahan makanan saat memasukkannya pada kulkas. Dengan memastikan bahan makanan bersih sepanjang penyimpanan di kulkas ini, memberi kenyamanan pengguna dalam hal kualitas bahan makanan saat menyiapkannya.

Kendali Panel Sentuh LED

kulkas baru seri lg hygiene care solution

©2020 Merdeka.com

Kendali pengoperasian kulkas pun menjadi perhatian LG untuk memberi kenyamanan pada kulkas LG GR-H802HQHU warna hitam matte ini. Disematkan panel sentuh LED pada penampang luar pintu yang memudahkan pengguna melakukan berbagai pengaturan, seperti perubahan tingkat suhu penyimpanan dan lainnya.

Menarik, kendali pengoperasian kulkas ini dapat dilakukan setiap saat bahkan dari jarak jauh berkat keberadaan platform pintar ThinQ. Cukup dengan unduhan aplikasi pada smartphone, pengguna dapat melakukan penyesuaian pengaturan kulkas bahkan saat tak berada di rumah. Selain itu, pengguna pun dapat melakukan pemantauan terkait dengan besaran konsumsi listrik kulkas sepanjang pengoperasiannya.

Kata Rumbi, LG juga memberikan penawaran khusus bagi peminat kulkas anyar ini. Sebagai dukungan bagi masyarakat memasuki masa kebiasaan baru, LG membekali konsumennya dengan asuransi Covid-19. Tak hanya pada risiko meninggal dunia, manfaat bahkan akan diterima sejak pemeriksaan hingga risiko peserta harus kehilangan pekerjaan sementara untuk menjalani karantina atau isolasi.

Program ini berlaku dengan keluasan kanal penjualan. Masyarakat dapat lebih leluasa melakukan pembelian pada berbagai kanal penjualan, tanpa harus kehilangan hak atas promosi lain yang berlaku pada toko tersebut. Untuk mendapatkan polis yang menjadi bukti kepemilikan perlindungan pun tak bakal susah.

Kerja sama dengan penyedia asuransi membuat LG dapat menyiapkan tautan khusus yang dapat di-akses konsumen untuk melengkapi berbagai dokumen pendukung untuk penerbitan polis. Informasi lebih detail terkait hal ini dapat diakses melalui website resmi LG di Indonesia www.lg.com/id.

(mdk/sya)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bersih-bersih Jelang Ramadan dan Lebaran, Ini  Hilangkan Jamur pada Pintu Kulkas Tanpa Disikat

Bersih-bersih Jelang Ramadan dan Lebaran, Ini Hilangkan Jamur pada Pintu Kulkas Tanpa Disikat

Untuk menyambut Ramadan dan Hari Raya, menjaga kebersihan kulkas agar makanan tetap segar menjadi sangat penting. Berikut adalah tips untuk membersihkannya.

Baca Selengkapnya
6 Cara Agar Luka Cepat Kering, Efektif dan Tetap Aman

6 Cara Agar Luka Cepat Kering, Efektif dan Tetap Aman

Ada beberapa metode sederhana dan efektif yang dapat membantu mempercepat proses penyembuhan luka.

Baca Selengkapnya
7 Cara Menghaluskan Kulit Wajah Pria Secara Alami, Aman dan Mudah Dilakukan

7 Cara Menghaluskan Kulit Wajah Pria Secara Alami, Aman dan Mudah Dilakukan

Cara menghaluskan kulit wajah pria yang kasar bisa menggunakan bahan-bahan alami.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Skincare Ternyata Jadi Komoditas Paling Banyak Dibeli Masyarakat Jelang Lebaran

Skincare Ternyata Jadi Komoditas Paling Banyak Dibeli Masyarakat Jelang Lebaran

bagi konsumen Indonesia, belanja menjelang Idulfitri merupakan puncak musim belanja.

Baca Selengkapnya
8 Cara Mengatasi Kulit Belang dengan Efektif, Lakukan Hal Ini

8 Cara Mengatasi Kulit Belang dengan Efektif, Lakukan Hal Ini

Kulit belang dapat muncul sebagai bercak, noda, atau flek pada wajah, leher, tangan, atau area tubuh lainnya.

Baca Selengkapnya
Keren, Kompak dan Berani Emak-emak Menangkap Ular Besar di Kebun 'Makan Besar Guys Malam Ini Kami'

Keren, Kompak dan Berani Emak-emak Menangkap Ular Besar di Kebun 'Makan Besar Guys Malam Ini Kami'

Begini aksi kompak emak-emak menangkap ular piton besar di kebun. Banjir pujian warganet seketika.

Baca Selengkapnya
Cara Menjaga Kesehatan Mata dengan Langkah Sederhana, Ini Ulasannya

Cara Menjaga Kesehatan Mata dengan Langkah Sederhana, Ini Ulasannya

Jangan abaikan kondisi kesehatan mata Anda! Mulailah menjaganya sedini mungkin.

Baca Selengkapnya
Gorengan Selalu Menggoda untuk Buka Puasa, Akankah Memicu Asam Lambung?

Gorengan Selalu Menggoda untuk Buka Puasa, Akankah Memicu Asam Lambung?

Sebagai alternatif makanan yang diminati di Indonesia, gorengan sering dijadikan pilihan untuk takjil saat berbuka puasa.

Baca Selengkapnya
Jenis Gatal pada Kulit dan Gambarnya, Kenali Ciri-cirinya

Jenis Gatal pada Kulit dan Gambarnya, Kenali Ciri-cirinya

Kulit gatal bisa sangat mengganggu. Namun terkadang, gatal pada kulit bukan gatal biasa. Bisa jadi itu adalah kondisi yang serius dan tak bisa dibiarkan.

Baca Selengkapnya