Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kenali sebelum peringati! Ini 4 fakta tersembunyi dari Hari Bumi

Kenali sebelum peringati! Ini 4 fakta tersembunyi dari Hari Bumi Ilustrasi Hari Bumi. ©Shutterstock/Milleflore Images

Merdeka.com - Hari Bumi telah menjadi fenomena global yang sangat penting bukan hanya bagi umat manusia, tetapi juga alam. Di tanggal 22 April ini, banyak orang yang saling mengingatkan satu sama lain untuk menjaga lingkungan.

Cukup hebat bukan? Sayangnya, banyak yang belum tahu beberapa fakta penting di balik kemunculan Hari Bumi. Empat hal ini di antaranya.

Hari Bumi lahir akibat pencemaran minyak

Ide pertama tentang Hari Bumi muncul di tahun 1970 di Wisconsin Amerika. Pencetusnya adalah Gaylord Nelson yang ketika itu sangat miris melihat dampak lingkungan parah yang diakibatkan oleh tumpahan minyak di Santa Barbara California tahun 1969.

Nelson pun memulai sebuah organisasi berbasis pemanfaatan teknologi yang kemudian mengedukasi masyarakat umum tentang pentingnya menjaga alam.

Hari Bumi telah kuasai bumi

Selang tiga puluh tahun dari pertama kali dicetuskan, Hari Bumi telah diperingati oleh sebagian besar penduduk Bumi. Di tahun 2000 silam misalnya, tercatat 5.000 organisasi lingkungan dan 184 negara ikut serta dalam kampanye Bumi Hijau.

Jumlah itu pun terus meningkat, di Indonesia sendiri diperkirakan jutaan orang ikut dalam peringatan Hari Bumi setiap tahunnya.

Hari Bumi ciptakan miliaran pohon baru

Untuk mencegah kerusakan bumi, banyak orang di dunia yang menggalakkan penanaman hutan kembali atau reboisasi di berbagai penjuru bumi. Hasilnya, setiap tahun jumlah pohon di bumi terus meningkat drastis.

Salah satu contoh yang paling hebat adalah di tahun 2010 lalu, di mana untuk memperingati 40 tahun Hari Bumi, organisasi Earth Day Network membuat kampanye menanam 1 miliar lebih pohon yang berhasil tercapai di tahun 2012.

Hari Bumi bisa mengakhiri penggunaan BBM

Bersamaan dengan peringatan Hari Bumi, beberapa ilmuwan dan pakar ekonomi dunia yang tergabung dalam organisasi 'Earth League' mendesak PBB untuk membantu mengakhiri penggunaan minyak bumi.

Ya, menurut Earth League, tiga per empat cadangan minyak yang masih tersimpan dalam perut bumi tidak boleh diambil. Jika hal itu dilanggar, maka polusi udara dan pemanasan global bisa semakin parah.

"Ini adalah mimpi buruk, Kita tidak tahu kapan Bumi bisa berubah dari teman menjadi lawan dalam waktu singkat. Kita harus menekan emisi karbon dari bahan bakar minyak (BBM) dalam 10-15 tahun mendatang," ujar Johan Rockstrom, salah satu anggota Earth League, The Guardian (22/04).

Bila desakan Earth League itu disetujui PBB, berarti kita bisa kehilangan BBM lebih awal. Pertanyaannya, apakah Anda tetap mendukung Hari Bumi?

(mdk/bbo)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cak Imin Luruskan Janji BBM Gratis: Kita Beri Harga Khusus untuk Orang Paling Miskin

Cak Imin Luruskan Janji BBM Gratis: Kita Beri Harga Khusus untuk Orang Paling Miskin

Cak Imin meluruskan janji akan menggratiskan bahan bakar minyak (BBM).

Baca Selengkapnya
5 Fakta Terbaru Banjir Besar Demak, Seorang Lansia dan Balita Jadi Korban Meninggal

5 Fakta Terbaru Banjir Besar Demak, Seorang Lansia dan Balita Jadi Korban Meninggal

Sudah satu minggu banjir merendam kawasan itu namun air belum juga surut

Baca Selengkapnya
Fakta-fakta Banjir di Bandung Pagi Ini, Sebabkan Kemacetan di Dayeuh Kolot hingga Baleendah

Fakta-fakta Banjir di Bandung Pagi Ini, Sebabkan Kemacetan di Dayeuh Kolot hingga Baleendah

Banjir disebabkan hujan deras yang mengguyur Bandung pada Kamis (11/1) lalu.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
10 Negara dengan Harga BBM Termahal di Dunia

10 Negara dengan Harga BBM Termahal di Dunia

Setiap negara memiliki tingkat kemahalan bahan bakarnya. Berikut adalah daftar 10 negara dengan harga bahan bakar termahal.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Jamin Tidak Ada Kenaikan Harga BBM Meski Minyak Dunia Mahal, Begini Penjelasannya

Pemerintah Jamin Tidak Ada Kenaikan Harga BBM Meski Minyak Dunia Mahal, Begini Penjelasannya

Menko Airlangga berjanji pemerintah tidak akan menaikkan BBM dalam waktu dekat.

Baca Selengkapnya
Hadiah Tahun Baru, Harga BBM di SPBU Vivo Kompak Turun

Hadiah Tahun Baru, Harga BBM di SPBU Vivo Kompak Turun

Harga BBM di SPBU Vivo mengalami penurunan hari ini, Senin (1/1).

Baca Selengkapnya
Per 1 Maret 2024 Harga BBM Naik, Kecuali di SPBU Ini

Per 1 Maret 2024 Harga BBM Naik, Kecuali di SPBU Ini

Harga Bahan Bakar Minyak (BBM) di semua Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) mengalami penyesuaian.

Baca Selengkapnya
Meski Berhubungan Baik, Indonesia Tak Pernah Impor BBM dari Iran, Ini Alasannya

Meski Berhubungan Baik, Indonesia Tak Pernah Impor BBM dari Iran, Ini Alasannya

Pemerintah akui memiliki hubungan baik dengan Iran tapi tak pernah impor BBM dari negara Timur Tengah tersebut.

Baca Selengkapnya
Daftar Harga BBM Terbaru di SPBU Pertamina, Vivo, Shell, dan BP AKR

Daftar Harga BBM Terbaru di SPBU Pertamina, Vivo, Shell, dan BP AKR

Penyesuaian harga BBM di setiap awal bulan mempertimbangkan sejumlah komponen.

Baca Selengkapnya