Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jaring bibit atlet e-sport, Cube TV buat program masterclass

Jaring bibit atlet e-sport, Cube TV buat program masterclass Cube TV. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Aplikasi game live streaming Cube TV meluncurkan program masterclass. Program masterclass (pelatihan) ini khusus gaming dan diklaim pertama di Indonesia. Menurut Aswin Atonie, Head Marketing Cube TV, tujuan dari program ini adalah untuk menjaring bakat-bakat atlet e-sport di Indonesia.

"Membimbing bibit-bibit e-sport sekaligus mewadahi mereka untuk bisa terus berkembang," jelasnya melalui keterangan pers, Selasa (14/8).

Dijelaskannya, program ini akan berlangsung hingga 2 September dan telah disiapkan total hadiah Rp 578 juta. Saat ini ada dua game yang akan diajarkan para gamer profesional Cube TV kepada para pengguna Cube TV: Mobile Legends (ML) dan Player Unknown Battle Ground Mobile (PUBGM). Cube TV Masterclass merupakan program gratis dan terbuka bagi semua pengguna Cube TV.

Di sisi lain, dengan program ini Aswin mengatakan membuat Cube TV makin berbeda jika dibandingkan dengan aplikasi sejenis.

"Biasanya di aplikasi sejenis lainnya, para pengguna hanya bisa menonton para pro gamers bermain. Cube TV Masterclass memberikan akses komunikasi dua arah secara live antara pro gamers dan penonton. Pro Gamers pilihan kami akan membagikan ‘A to Z’ tentang Mobile Legends dan PUBGM. Hal ini membuat program Cube TV Masterclass dapat diikuti oleh siapapun, bahkan para pemula sekalipun," kata Aswin.

Michael Souw, RRQ Latiz, Rahmad, dan Dylan merupakan beberapa nama dari 12 Coach yang sudah tidak asing lagi di dalam industri game Indonesia dan akan membagikan segala sesuatu yang mereka ketahui tentang ML dan PUBGM melalui Cube TV Masterclass.

Menurutnya, program ini bagus untuk meningkatkan interaksi yang lebih bermanfaat dengan para penonton. Pro gamer Cube TV yang biasa menyapa para penontonnya dengan sapaan 'bosku' ini pun berharap agar para pengguna Cube TV dapat menjadi lebih hebat dan mampu bersaing dengan gamer Mobile Legends dan PUBGM lainnya.

(mdk/ega)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Terungkap, Detik-Detik Remaja di Sambas Bunuh Temannya Gara-Gara Mobile Legends

Terungkap, Detik-Detik Remaja di Sambas Bunuh Temannya Gara-Gara Mobile Legends

Hoerrudin menduga kalau pembunuhan yang dilakukan pelaku kepada korban sudah terencana.

Baca Selengkapnya
PLN Siapkan 10.000 Kursi Mudik Gratis, Begini Cara Daftarnya

PLN Siapkan 10.000 Kursi Mudik Gratis, Begini Cara Daftarnya

Pendaftaran program 'Mudik Asyik Bersama BUMN' ini pun sudah dibuka pada tanggal 16 Maret 2024.

Baca Selengkapnya
Kampanye di Cibinong, Gibran Pamer Kesuksesan Kelola Sampah

Kampanye di Cibinong, Gibran Pamer Kesuksesan Kelola Sampah

Gibran menyampaikan keberhasilannya sebagai Wali Kota Solo di hadapan kaum milenial komunitas e-sport.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Cara Menggambar untuk Pemula, Ikuti Langkah-Langkahnya Berikut Ini

Cara Menggambar untuk Pemula, Ikuti Langkah-Langkahnya Berikut Ini

Menggambar adalah kegiatan kreatif yang dapat dinikmati oleh siapa saja, termasuk Anda yang masih pemula.

Baca Selengkapnya
Asyiknya Bermain Air di Curug Kadu Punah Lebak, Tiket Murah dan Pemandangannya Bikin Betah

Asyiknya Bermain Air di Curug Kadu Punah Lebak, Tiket Murah dan Pemandangannya Bikin Betah

Curug ini bisa dikatakan hidden gem di Kabupaten Lebak karena belum terlalu ramai dikunjungi

Baca Selengkapnya
Dunia Kerja yang Makin Dinamis, Pekerja Migran Indonesia di Singapura Ikuti Pelatihan Keterampilan

Dunia Kerja yang Makin Dinamis, Pekerja Migran Indonesia di Singapura Ikuti Pelatihan Keterampilan

Menaker mengapresiasi para Pekerja Migran Indonesia di Singapura yang mengisi hari liburnya dengan kegiatan positif.

Baca Selengkapnya
Kata-Kata Hero ML Terbaik, Bisa Jadi Inspirasi dan Memotivasi Hidup para Pro Player

Kata-Kata Hero ML Terbaik, Bisa Jadi Inspirasi dan Memotivasi Hidup para Pro Player

Kata-kata ini akan membuat para gamers semangat dalam menjalani beragam tantangan yang ada di dalam kehidupan nyata.

Baca Selengkapnya
Perkenalkan Creative Hub, Kaesang Dorong Pelaku UMKM Manfaatkan Teknologi Pasarkan Produk

Perkenalkan Creative Hub, Kaesang Dorong Pelaku UMKM Manfaatkan Teknologi Pasarkan Produk

Kaesang mendorong para pelaku UMKM untuk memanfaatkan teknologi sebagai wadah untuk memasarkan produk-produknya.

Baca Selengkapnya
Menaker Harap Produktivitas Pekerja Meningkat Usai Ikut Program Mudik Gratis

Menaker Harap Produktivitas Pekerja Meningkat Usai Ikut Program Mudik Gratis

Menurut Ida, program mudik gratis dapat meringankan dan mempermudah para pekerja yang akan pulang ke kampung halaman saat Lebaran.

Baca Selengkapnya