Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ini dia pemenang Imagine Cup 2018 Indonesia

Ini dia pemenang Imagine Cup 2018 Indonesia Imagine Cup 2018 Indonesia. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Microsoft Indonesia mengumumkan Beehive Drones, pelajar Indonesia yang menempuh pendidikan di University of Manchester, sebagai pemenang Imagine Cup 2018 Indonesia.

Dari 5 finalis, Beehive Drones telah berhasil membuktikan bahwa mereka memiliki code with a purpose melalui proyek mereka, Beehive Drones Agriculture, sistem drone yang koperatif dikembangkan dan dapat diakses melalui aplikasi mobile untuk membawa detail akurasi pertanian ke tangan petani di Indonesia.

Pada 2-5 April, Beehive Drones akan mewakili Indonesia pada Imagine Cup 2018 Asia Pacific Finals, yang akan diselenggarakan di Kuala Lumpur, Malaysia untuk bersaing dengan 15 tim lainnya dari Malaysia, Singapura, Thailand, Filipina, Vietnam, Korea, Nepal dan Sri Lanka memperebutkan tiket ke Imagine Cup World Finals 2018 yang diadakan di kantor pusat Microsoft di Seattle, Amerika Serikat pada bulan Juli mendatang.

Pemenang Imagine Cup 2018 Indonesia mendapatkan hadiah uang tunai sebesar Rp10.000.000 dan pemenang di World Finals akan mendapatkan hadiah uang tunai hingga $100.000.

"Kami sangat senang Beehive Drones Agriculture terpilih untuk mewakili anak pemuda Indonesia di babak Imagine Cup berikutnya. Visi kami untuk Beehive Drones Agriculture adalah sebagai solusi inovatif melalui menerapkan teknologi seperangkat drone berbasis Internet of Things (IoT) untuk memecahkan masalah peningkatan permintaan akan makanan dan kami tidak sabar untuk dapat menampilkan proyek kami kepada masyarakat luas bulan depan," kata Hilton Tnunay dari University of Manchester di Jakarta, Kamis (15/3).

Kelima juri dalam kompetisi di tahun ini adalah Julius Fenata, Technical Evangelist, Microsoft Indonesia; Retno Dewati, Southeast Asia Regional Manager, Fenox Venture Capital; Ibrahim Arief, Vice President of Engineering, Bukalapak.com; Agus Fahrurozi Abdillah, Chief of Product Officer, Telkomtelstra; dan Muhammad Neil El Himam, Deputy Chairman of Infrastructure, Badan Ekonomi Kreatif (BEKRAF). Di tahun ini, terdapat 47 tim dari seluruh Indonesia yang mendaftarkan diri di babak pertama kompetisi.

"Setiap tahunnya, kami terus terkesan dengan inovasi yang dibawa para siswa ini ke dalam kompetisi. Kami percaya pada potensi generasi muda Indonesia untuk menjadi generasi pengembang, inovator, dan wirausaha di masa depan. Tema Imagine Cup tahun ini, Code with Purpose, dimaksudkan untuk mendorong siswa untuk menciptakan inovasi perangkat lunak yang dapat mengubah dunia, dan kami telah melihat hal tersebut melalui proyek-proyek yang dipresentasikan hari ini," ungkap Irving Hutagalung, Audience Evangelism Manager dan Commercial Software Engineering, Microsoft Indonesia.

"Kami senang dapat melihat Beehive Drones bersaing di Asia Pacific Finals dan mudah-mudahan juga pada bulan Juli di World Finals di Amerika Serikat," tambahnya.

(mdk/ega)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ceritakan Kecanggihan Drone Hingga Lumpuhkan Komandan Quds, Jokowi Minta TNI-Polri Melek Teknologi
Ceritakan Kecanggihan Drone Hingga Lumpuhkan Komandan Quds, Jokowi Minta TNI-Polri Melek Teknologi

Jokowi menilai penguasaan teknologi semakin dibutuhkan. Sehingga, TNI-Polri mesti adaptif mempelajari ilmu pengetahuan teknologi.

Baca Selengkapnya
500 Drone dan Kembang Api Iringi Malam Tahun Baru 2024 di Bundaran HI
500 Drone dan Kembang Api Iringi Malam Tahun Baru 2024 di Bundaran HI

500 Drone dan Kembang Api Iringi Malam Tahun Baru 2024 di Bundaran HI

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Mengenal On Device AI, Terobosan Kecerdasan Buatan dalam Genggaman yang akan Jadi Tren Tahun Depan
Mengenal On Device AI, Terobosan Kecerdasan Buatan dalam Genggaman yang akan Jadi Tren Tahun Depan

AI memberikan pengalaman mobile experience yang beda.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Detik-Detik Cak Imin Slepet 'Drone BIN' Bikin Anies, Ojol & Buruh Ngakak
VIDEO: Detik-Detik Cak Imin Slepet 'Drone BIN' Bikin Anies, Ojol & Buruh Ngakak

Bermula ketika salah seorang pengemudi ojol bercerita kepada Anies dan Imin.

Baca Selengkapnya
Bukan Halusinasi Lagi, Pesawat Disetir Robot Manusia Makin Nyata Punya Skill di Luar Nalar
Bukan Halusinasi Lagi, Pesawat Disetir Robot Manusia Makin Nyata Punya Skill di Luar Nalar

Robot manusia ini dibuat sedemikian rupa untuk bisa benar-benar menggantikan pilot di pesawat.

Baca Selengkapnya
Innovillage 2023 Lahirkan 163 Karya Inovasi Mahasiswa Berbasis Pembangunan Berkelanjutan
Innovillage 2023 Lahirkan 163 Karya Inovasi Mahasiswa Berbasis Pembangunan Berkelanjutan

Kompetisi Innovillage 2023 diikuti sebanyak 2.385 mahasiswa dengan total 818 proposal social project.

Baca Selengkapnya
TNI AU Perluas Kekuatan: Tambahkan Dua Skuadron Drone di Tarakan dan Malang
TNI AU Perluas Kekuatan: Tambahkan Dua Skuadron Drone di Tarakan dan Malang

Penambahan itu membuat Indonesia akan memiliki total empat skuadron drone.

Baca Selengkapnya
Inovatif, 3 Mahasiswa UNY Ciptakan Aplikasi untuk Penyandang Anxiety Disorder
Inovatif, 3 Mahasiswa UNY Ciptakan Aplikasi untuk Penyandang Anxiety Disorder

Karya mahasiswa UNY ini berhasih meraih peringkat 2 dalam Lomba Inovasi Digital Mahasiswa Divisi Inovasi Teknologi Digital Pendidikan tahun 2023.

Baca Selengkapnya