Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ini Alasan Samsung Bawa NFC di Galaxy A30s dan A50s

Ini Alasan Samsung Bawa NFC di Galaxy A30s dan A50s Samsung Galaxy A20s dan A30s. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Samsung baru saja merilis smartphone papan tengah terbarunya yakni Galaxy A30s dan A50s. Keduanya, sudah dibekali dengan fitur kemudahan komunikasi NFC.

Padahal, satu dua tahun lalu, fitur NFC hanya dibenamkan pada smartphone kelas atas Samsung. Di antaranya Galaxy S series, Galaxy Note series, serta sejumlah Galaxy A series kelas atas seperti Galaxy A8 dan Galaxy A80 yang kebagian fitur ini.

Product Marketing Manager Samsung Electronics Indonesia Irfan Rinaldi pun mengungkap alasan perusahaan memboyong fitur ini ke perangkat kelas menengah. Kebutuhan pengguna di Indonesia akan NFC yang jadi alasan utamanya.

"NFC memang kebutuhan yang spesifik bagi pengguna Indonesia dan untuk menghadirkannya ke smartphone kelas menengah itu kami perjuangkan sekali," tutur Irfan Rinaldi di sela peluncuran Galaxy A30s di Jakarta, Kamis (26/9/2019), melansir Liputan6.com.

"Sebelumnya, respon untuk Galaxy A30 cukup bagus, kemudian ada permintaan (NFC) dari konsumen entry dan kami perjuangkan."

Bakal Hadir Juga di Smartphone Murah

Irfan mengatakan, ke depannya bukan tidak mungkin perangkat entry level Samsung juga dibekali fitur NFC. Semuanya tergantung dari kebutuhan pengguna.

Pasalnya, tren menggunakan e-money untuk pembayaran sehari-sehari diperkirakan terus berkembang pada 2019 ini.

Untuk lini Galaxy A30s dan Galaxy A50s sendiri ada perbedaan dibandingkan dengan perangkat yang sama di regional lain.

"Ini line up dari regional, ada yang butuh NFC dan ada yang tidak butuh. Mungkin juga di negara lain ada yang (Galaxy A30s-nya) tidak pakai NFC," kata Irfan.

Samsung Indonesia, menurut Irfan, begitu memperjuangkan agar perangkat kelas menengah seperti Galaxy A30s dan Galaxy A50s mendapatkan fitur NFC. Samsung Indonesia mengajukan kehadiran NFC di Galaxy A30s hingga ke markas pusat dengan sejumlah riset pendukung.

Sumber: Liputan6.comReporter: Agustin Setyo Wardani

(mdk/idc)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sehari Sebelum Dirilis, Segini Harga Samsung Galaxy S24?

Sehari Sebelum Dirilis, Segini Harga Samsung Galaxy S24?

Beragam informasi menyebut Samsung Galaxy S24 punya harga segini.

Baca Selengkapnya
Diduga ini Deretan Warna Samsung Galaxy S24 Jelang Dirilis

Diduga ini Deretan Warna Samsung Galaxy S24 Jelang Dirilis

Samsung digadang-gadang akan memperkenalkan Galaxy S24 bulan ini.

Baca Selengkapnya
Kenapa Notifikasi Tidak Muncul? Begini 5 Cara Mengatasinya Secara Mudah

Kenapa Notifikasi Tidak Muncul? Begini 5 Cara Mengatasinya Secara Mudah

Berikut informasi terkait kenapa notifikasi tidak muncul di Smartphone Android.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Itel P55 NFC Dirilis Harga Rp 1 Jutaan, Ini Spesifikasinya

Itel P55 NFC Dirilis Harga Rp 1 Jutaan, Ini Spesifikasinya

Dengan harga yang sangat terjangkau, HP ini menyuguhkan sejumlah fitur unggulan yang menarik perhatian.

Baca Selengkapnya
Waspada Penipuan QR Kode Palsu, Ini Cara Mudah Menghindarinya

Waspada Penipuan QR Kode Palsu, Ini Cara Mudah Menghindarinya

Nasabah perlu memperhatikan informasi yang muncul saat scan barcode, mulai dari jumlah pembayaran hingga detail transaksi telah sesuai dengan yang sebenarnya.

Baca Selengkapnya
Ini Bocoran Harga dan Spek Samsung Galaxy S24 Jelang Peluncuran

Ini Bocoran Harga dan Spek Samsung Galaxy S24 Jelang Peluncuran

Samsung Galaxy S24 dikabarkan akan segera meluncur di pertengahan Januari tahun ini.

Baca Selengkapnya
Samsung Dirumorkan Bakal Pasok Komponen Ini untuk iPhone Lipat

Samsung Dirumorkan Bakal Pasok Komponen Ini untuk iPhone Lipat

Berikut adalah komponen yang disebut-sebut bakal disupport Samsung untuk Apple.

Baca Selengkapnya
Begini Hasil Jepretan Samsung Galaxy S24 Ultra dari “Luar Angkasa”

Begini Hasil Jepretan Samsung Galaxy S24 Ultra dari “Luar Angkasa”

Tujuan proyek yang ambisius ini adalah untuk mendorong batas-batas kemungkinan dalam penggunaan kamera ponsel pintar.

Baca Selengkapnya
Ambisi Besar Samsung Kalahkan Apple di Fitur Kesehatan

Ambisi Besar Samsung Kalahkan Apple di Fitur Kesehatan

Samsung ingin mengembangkan sensor kesehatan yang inovatif untuk perangkatnya agar bisa bersaing dengan Apple.

Baca Selengkapnya