Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Butuh Penyejuk Nyaman Buat Hunian dan Ruang Komersial? Pilih AC Floor Standing LG

Butuh Penyejuk Nyaman Buat Hunian dan Ruang Komersial? Pilih AC Floor Standing LG ©LG

Merdeka.com - Keberadaan perangkat penyejuk ruangan (Air Conditioning - AC) seolah menjadi sebuah kebutuhan yang tak terpisahkan dari kehidupan masyarakat yang tinggal di wilayah dengan iklim tropis seperti Indonesia. Lebih-lebih bagi keluarga modern di berbagai kota. Umumnya, AC single split dengan ciri unit indoor yang menempel di dinding terhubung dengan satu unit outdoor menjadi pilihan paling populer untuk perkara penyejukan ruangan ini.

Jika ruangan melebihi kapasitas pendinginan yang mampu dicapai sebuah AC single split, biasanya solusi yang dipilih dengan menambah unit AC tersebut pada bagian dinding lainnya. Pemandangan seperti ini pun mudah ditemui, seperti kafe kecil maupun ruang usaha lainnya hingga di ruang keluarga sebuah rumah.

Bisa Memperpendek Usai Pakai AC dan Mengganggu Pemandangan

Padahal hal tersebut selain bisa memperpendek usai pakai AC, juga mengganggu pemandangan. Hal inilah yang disampaikan oleh Changmin Han selaku Product Director of Air Solutions - LG Electronics Indonesia. “Selain mengganggu dalam sisi estetika dalam ruang, disisi lain juga memberi kesulitan tersendiri dalam perawatan dan pemeliharaan unit outdoor-nya,” ujar Changmin Han.

Hal ini, menurutnya, terkait dengan instalasi unit outdoor dengan pertimbangan pengaturan panjang pipa yang mesti dipenuhi untuk mendapatkan performa terbaik unit AC. “Dengan keterbatasan ruang instalasi unit outdoor, hal ini sering diabaikan. Akibatnya unit AC tak berjalan optimal dan memperpendek usia pakai,” imbuhnya.

AC Floor Standing Tepat Dijadikan Solusi

lg baru©LG

Sebenarnya solusi untuk hal ini bukannya tak ada. LG bahkan telah menyiapkannya dengan rangkaian AC floor standing miliknya. Dengan kapasitas pendinginan mulai dari 2 1/2 PK, menjadikan AC floor standing LG ini alternatif lebih ringkas untuk menangani penyejukan ruang lebih besar baik untuk kebutuhan komersial maupun hunian.

Hal ini karena satu unit AC floor standing dengan kapasitas lebih besar hanya terhubung dengan satu unit outdoor. “Dengan ruang instalasi unit outdoor dan pemipaan yang juga semakin sempit, instalasi hanya satu unit outdoor dapat benar-benar didesain untuk memastikan unit AC beroperasi optimal,” ujar Changmin Han.

Lebih lanjut Changmin Han menyatakan, pemilik pun tak perlu ragu dengan kemampuan AC LG Floor Standing dalam jangkauannya untuk menyejukkan seluruh ruang. Pasalnya, sebuah AC LG Floor Standing ini didesain dengan kemampuan mengalirkan udara sejuk hingga 20 meter dari tempatnya diletakkan.

Tentang kecepatan pendinginan ruang pun tak perlu diragukan. Bahkan LG telah melengkapinya dengan fitur Power Cooling Mode. Diaktifkan melalui satu tombol pada remote control-nya, cukup sekali tekan, akan membuat AC LG Floor Standing beroperasi dengan menurunkan pengaturan suhu hingga 18 derajat Celcius. Tak hanya itu, sirip pengatur arah hembusan angin pun, langsung mengubah arahnya memastikan hembusan angin sejuk terbuka lebar untuk menambah kecepatan pendinginan ruang.

Lebih Efisien dan Bisa Ditempatkan Di Mana Saja

Meski dengan kapasitas pendinginan besar dan fitur penyejukan yang dapat bekerja merata memenuhi ruangan, tak membuat seri AC LG Floor Standing memiliki konsumsi listrik yang tinggi. Hal ini karena AC LG Floor Standing memiliki basis teknologi inverter pada kompresornya yang membuatnya mampu bekerja menyesuaikan kecepatan sesuai kebutuhan tanpa harus berulangkali melewati proses kompresor yang mati dan menyala kembali.

Apalagi bila melihat dari sisi desain pun, AC LG Floor Standing punya kelebihan dibanding AC single split yang biasa digunakan. Dari desainnya yang diletakkan berdiri pada lantai, pemasangannya tak sampai membutuhkan kegiatan yang dapat merusak bagian ruang seperti pemasangan pada dinding.

Sementara bentuk keseluruhannya pun tak dapat dibilang tak menarik. Bentuk tinggi menjulang dengan dominasi warna putih, membuatnya mudah menyatu dengan keseluruhan interior ruang. Dengan peletakan yang dapat mengambil salah satu sudut ruang, penambahan beberapa ornamen ruang di dekatnya, malahan justru dapat mengaburkan keberadaannya.

Keseluruhan kelebihannya inilah yang membuat seri AC LG Floor Standing menjadi pilihan tepat untuk kebutuhan ruang komersial maupun hunian. Pada hunian, selain di ruang keluarga, penggunaan AC LG Floor Standing juga dapat difungsikan pada unit apartemen. Dengan susunan ruang saling berdekatan, penggunaan satu unit AC LG Floor Standing dapat menjadi pusat penyejukan beberapa ruang sekaligus.

Bicara soal harga, menurut Changmin Han, AC LG Floor Standing ditawarkan pada kisaran harga 16 juta rupiah untuk kapasitas 2 1/2 PK yang menjadi kapasitas terkecilnya. Sementara harga bagi kapasitas tertingginya, 20 PK, harganya berada di kisaran 101 juta rupiah. Dapatkan AC LG Floor Standing di berbagai toko elektronik yang tersebar di berbagai kota di Indonesia.

(mdk/tmi)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Apa Saja Jenis AC? Ketahui Perbedaan Setiap Jenisnya yang Jarang Diketahui

Apa Saja Jenis AC? Ketahui Perbedaan Setiap Jenisnya yang Jarang Diketahui

Berikut informasi terkait jenis AC dan perbedaannya di setiap jenisnya.

Baca Selengkapnya
Gara-Gara Tolak Pinjol, Suami Lempar Kepala Istri Pakai Remote AC Sampai Bocor

Gara-Gara Tolak Pinjol, Suami Lempar Kepala Istri Pakai Remote AC Sampai Bocor

Momen KDRT itu, terjadi tepat saat perayaan lebaran atau Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah.

Baca Selengkapnya
Cara Hilangkan Lapisan Lilin pada Buah Anggur Tanpa Perlu Dibilas Air

Cara Hilangkan Lapisan Lilin pada Buah Anggur Tanpa Perlu Dibilas Air

Cara efektif menghilangkan lapisan lilin pada buah anggur tanpa perlu membilasnya dengan air

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Ular Besar ini Tak Punya Harga Diri, Berkali-kali Dibanting & Diomeli Emak-emak karena Memakan Ayamnya

Ular Besar ini Tak Punya Harga Diri, Berkali-kali Dibanting & Diomeli Emak-emak karena Memakan Ayamnya

Aksi emak-emak tangkap ular dengan tangan kosong, lalu banting ke tanah lantaran kesal.

Baca Selengkapnya
HP 5G Ini Dibanderol Harga Rp 1 Jutaan, Begini Isi Jeroannya

HP 5G Ini Dibanderol Harga Rp 1 Jutaan, Begini Isi Jeroannya

Berikut spek lengkap HP 5G harga sejutaan ini. Berminat?

Baca Selengkapnya
Rumah Pemenangan Prabowo-Gibran di Menteng Dibobol Maling, TV 32 Inch Raib

Rumah Pemenangan Prabowo-Gibran di Menteng Dibobol Maling, TV 32 Inch Raib

Pencuri berhasil menggasak satu unit TV berukuran 32 inch

Baca Selengkapnya
Amankan Pemilu, Kapolres Kampar Perintahkan Anak Buah Lakukan Cooling System Setiap Hari

Amankan Pemilu, Kapolres Kampar Perintahkan Anak Buah Lakukan Cooling System Setiap Hari

Cooling system bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman di tengah-tengah masyarakat.

Baca Selengkapnya
Cara Mengisi Air Wiper Mobil, Ini Dia Langkah-langkahnya

Cara Mengisi Air Wiper Mobil, Ini Dia Langkah-langkahnya

Air wiper merupakan bagian penting yang berperan dalam membersihkan kaca mobil ketika hujan. Oleh sebab harus tetap tersedia. Simak cara mengisi air wiper mobil

Baca Selengkapnya
PLTGU Jawa-1 Terbesar di Asia Tenggara Siap Beroperasi Penuh, Tekan Emisi Karbon 3,3 Juta Ton Per Tahun

PLTGU Jawa-1 Terbesar di Asia Tenggara Siap Beroperasi Penuh, Tekan Emisi Karbon 3,3 Juta Ton Per Tahun

Indonesia akan resmi memiliki pembangkit integrated terbesar di Asia Tenggara.

Baca Selengkapnya