Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bayar SPP Sekolah Bisa Lewat OVO

Bayar SPP Sekolah Bisa Lewat OVO Ilustrasi OVO. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - OVO merilis fitur pembayaran pendidikan atau SPP, baik untuk pendidikan dasar, perguruan tinggi dan lembaga kursus, yang bisa diakses langsung melalui aplikasi OVO.

Menurut Head of Corporate Communications OVO, Harumi Supit, kolaborasi dengan lembaga pendidikan dasar, perguruan tinggi dan lembaga kursus merupakan bentuk komitmen OVO dalam memberikan inovasi dan terobosan yang dibutuhkan masyarakat.

Apalagi di saat pandemi COVID-19 seperti sekarang yang memaksa kita untuk bekerja dan belajar dari rumah secara online, tentu kehadiran produk terbaru ini sangat relevan dengan kondisi saat ini.

"Dengan bayar SPP yang bisa langsung dari aplikasi OVO, tentu memudahkan para pengguna khususnya para pelajar dan mahasiswa untuk melakukan pembayaran. Jadi mereka sekarang selain belajar secara daring dari rumah, bayar SPP pun sekarang bisa dari rumah dengan cepat, aman dan mudah," tutur Harumi.

"Kolaborasi dengan institusi pendidikan juga menegaskan komitmen OVO untuk terus memberikan layanan keuangan digital yang terintegrasi di segala sektor hanya dari satu aplikasi saja, guna meningkatkan literasi dan inklusi keuangan masyarakat," lanjutnya.

Kiki Damayanti, General Manager Business Development ESMOD, salah satu mitra yang tergabung dalam pemanfaatan fitur pembayaran pendidikan dengan OVO, menyambut baik upaya OVO dalam melakukan inovasi dan berkolaborasi dengan lembaga-lembaga pendidikan.

"Kami melihat OVO sebagai salah satu platform pembayaran digital yang terus aktif melakukan inovasi dan kolaborasi dengan berbagai pihak untuk mendigitalisasi layanan keuangan di Indonesia. Kami senang sekali dapat berkolaborasi dengan OVO karena sejalan dengan visi kami untuk mempercepat transformasi digital di sektor pendidikan. Pembayaran pendidikan secara digital harusnya memang menjadi proses yang semakin mudah dilakukan," jelas dia.

Di tempat terpisah, Dini Putri Widayati, pengguna OVO sekaligus mahasiswa di London School of Public Relation, menyampaikan antusiasmenya atas kemudahan dalam melakukan pembayaran SPP melalui aplikasi OVO.

"Saya merasa sangat terbantu dengan adanya fitur pembayaran SPP langsung di aplikasi OVO, karena saya bisa menentukan kapan pun dan dimanapun saya melakukan pembayaran tanpa khawatir melewatkan tenggat waktu pembayaran. Dan yang terpenting, relevan dengan kondisi saat ini, proses pembayaran SPP yang contactless sangat membantu kita untuk mengurangi transmisi virus COVID-19," kata Dini.

Selain memudahkan pembayaran SPP, OVO juga menghadirkan program cashback sebesar 5% dengan maksimum 10.000 OVO points per transaksi mulai dari tanggal 5 - 11 Maret 2021 untuk pembayaran biaya pendidikan melalui aplikasi OVO. Cara penggunaan OVO untuk bayar SPP pun mudah.

Hanya dengan membuka aplikasi OVO, klik ikon ‘Lainnya’, pilih kategori ‘Pendidikan’, lalu selesaikan pembayaran. Pengguna hanya harus memastikan menggunakan aplikasi OVO minimal versi 3.24.

"Kedepannya OVO akan terus menjalin kolaborasi dan memperluas rekanan dengan institusi pendidikan yang ada agar mampu menghadirkan pilihan yang semakin beragam dan lengkap pada fitur pembayaran pendidikan di aplikasi OVO," tutup Harumi.

(mdk/faz)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pengemudi Ojol Tak Yakin Bakal Dapat THR, Ini Alasannya

Pengemudi Ojol Tak Yakin Bakal Dapat THR, Ini Alasannya

Penyedia aplikasi Ojol biasanya memberikan skema tertentu yang dianggap sebagai pengganti THR.

Baca Selengkapnya
Perempuan Ojol Dapat Orderan di Kampus Tempat Kuliah Dulu, Tak Berani Sapa Dosen Favorit karena Malu

Perempuan Ojol Dapat Orderan di Kampus Tempat Kuliah Dulu, Tak Berani Sapa Dosen Favorit karena Malu

Sebuah video memperlihatkan seorang perempuan ojol yang malu menyapa dosen favoritnya di kampus karena sedang bekerja sebagai ojek online.

Baca Selengkapnya
Pendaftaran Penukaran Uang di Istora Senayan Full hingga Akhir Maret

Pendaftaran Penukaran Uang di Istora Senayan Full hingga Akhir Maret

Masyarakat yang sudah mendaftar di aplikasi PINTAR bisa menukar uang maksimal Rp4 juta per orang.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Curhat Sopir Ojol Dapat Penumpang Anak Sekolah, Berkali-kali Mampir ke Tiga Tempat Sikapnya jadi Perbincangan

Curhat Sopir Ojol Dapat Penumpang Anak Sekolah, Berkali-kali Mampir ke Tiga Tempat Sikapnya jadi Perbincangan

Di penghujung momen, ada sikap sang penumpang yang tak terduga.

Baca Selengkapnya
Viral Bayar Uang Kuliah di ITB Pakai Pinjol Danacita, Ketua OJK Beri Penjelasan Begini

Viral Bayar Uang Kuliah di ITB Pakai Pinjol Danacita, Ketua OJK Beri Penjelasan Begini

Ketua OJK mengakui memang ada program kerja sama antara Danacita dengan perguruan tinggi terkait.

Baca Selengkapnya
Hobi Merajut dan Kaligrafi dari Kecil, Okta Kini Sukses Rambah Bisnis Fesyen Ramah Lingkungan

Hobi Merajut dan Kaligrafi dari Kecil, Okta Kini Sukses Rambah Bisnis Fesyen Ramah Lingkungan

Oktavirasa atau akrab disapa Okta, mulai mencintai dunia seni sejak mengenyam pendidikan sekolah dasar.

Baca Selengkapnya
Sepi Orderan Perempuan Ojol Ini Melipir ke Kampus UIN Tempatnya Dulu Kuliah 'Jadi Kangen Masa-masa Jadi Mahasiswi'

Sepi Orderan Perempuan Ojol Ini Melipir ke Kampus UIN Tempatnya Dulu Kuliah 'Jadi Kangen Masa-masa Jadi Mahasiswi'

Kisah seorang ojol perempuan yang tiba-tiba rindu kuliah saat ngetem di kampusnya mendapat banyak sorotan warganet.

Baca Selengkapnya
Tujuan Pendidikan Inklusif, Lengkap Beserta Prinsip dan Penjelasannya

Tujuan Pendidikan Inklusif, Lengkap Beserta Prinsip dan Penjelasannya

Pendidikan inklusif adalah pendekatan dalam sistem pendidikan yang mengedepankan penerimaan dan partisipasi aktif semua siswa.

Baca Selengkapnya
Siap-Siap, OJK Bakal Buka Lowongan Kerja Besar-besaran Tahun Ini

Siap-Siap, OJK Bakal Buka Lowongan Kerja Besar-besaran Tahun Ini

Program rekrutmen ini akan menerima calon karyawan dari beragam latar pendidikan yang disesuaikan dengan kebutuhan OJK.

Baca Selengkapnya