Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

5 Fitur unggulan dari Vivo V9, smartphone cantik dan cerdas

5 Fitur unggulan dari Vivo V9, smartphone cantik dan cerdas Vivo V9. ©2018 gizbot.com

Merdeka.com - Vivo kemarin baru saja meluncurkan smartphone terbarunya, Vivo V9. Ini adalah smartphone terbaru besutan vendor asal China tersebut, yang diklaim punya sederet keunggulan yang bisa konsumen nikmati di harga yang terjangkau.

Tak cuma soal desain elegan yang menonjolkan bagian depan perangkat yang didominasi layar, Vivo V9 juga diklaim sebagai perangkat cerdas berbasis AI. AI atau kecerdasan buatan ini akan terpasang di berbagai aspek Vivo V9.

Berikut beberapa keunggulan yang bisa kita dapat dari Vivo V9.

Layar kekinian dengan desain notch

Layar dengan desain notch, memang tak bisa dipungkiri merupakan ciri khas dari iPhone X. Namun kini para vendor smartphone Android berbondong untuk mengaplikasikannya juga di produk mereka. Vivo V9 adalah salah satunya.

Berkat desain ini, ukuran layar bisa meningkat hingga 5,2 persen hingga dalam bodi yang lebih kecil, terdapat bentang layar 6,3 inci. Aspek rasio layarnya pun cukup besar, jadi 19:9 di mana lazimnya smartphone kekinian mengusung 18:9.

Rasio bodi ke layar yang tinggi ini juga didapatkan dengan mengurangi ukuran bezel samping hingga 19 persen menjadi 1,75mm. Memaksimalkan desain Vivo V9, setiap sudut dan lengkungan juga disesuaikan untuk memastikan kenyamanan smartphone di telapak tangan pengguna.

Kamera berbasis AI

Teknologi AI terbaru pada kamera Vivo V9 tersemat pada apa yang diklaim Vivo sebagai crystal-clear AI Selfie 24MP yang merupakan kamera depan, serta Dual Rear Camera AI-Bokeh 13MP+2MP yang merupakan kamera belakang yang mengusung dual kamera.

Demi menyematkan fitur pembelajaran mesin untuk aspek foto di Vivo V9, Vivo melakukan berbagai riset komprehensif terhadap pengguna, serta perangkat lunak dan machine learning. Dari riset tersebut Vivo mengklaim bahwa Vivo V9 dapat menghasilkan foto yang jernih, serta menunjukkan keindahan mereka dengan natural.

Terdapat tiga aspek AI di kamera Vivo V9. Pertama, AI Face Beauty yang mampu mengidentifikasi usia, jenis kelamin, warna kulit, tekstur wajah pengguna, serta lingkungan pencahayaan di sekitarnya. Database dari hampir 1 juta selfie dari seluruh dunia telah digunakan untuk melatih algoritma AI ini.

Kedua, Fitur AI Selfie Lighting terbaru juga memungkinkan pengguna menghasilkan foto yang artistik kapanpun dimanapun tanpa perlu pengaturan yang rumit. Algoritma AI V9 mengubah profil wajah dalam foto 2D asli, menjadi model 3D untuk memproses aksen cahaya secara lebih otentik.

Ketiga, Dual Rear Camera - AI Bokeh 13MP+2MP vivo V9 menghasilkan foto dengan bokeh layaknya kamera DSLR. Memaksimalkan algoritma AI Bokeh berdasarkan machine learning, vivo V9 dapat mencapai tingkat presisi yang tinggi dalam mengidentifikasi objek foto, serta memastikan aspek fokus untuk setiap foto yang diambil.

Performa yang disokong juga dengan AI

Teknologi AI pada Vivo V9 juga dimanfaatkan untuk kinerja dan ketahanan daya baterai smartphone jadi jauh lebih baik. Hal ini dilakukan dengan adanya fitur Vivo AI Smart Engine.

Fitur ini berbasis pembelajaran mesin, yakni dengan mempelajari kebiasaan dan preferensi harian pengguna. AI Smart Engine ini juga mengutamakan proses jalannya fitur, serta kapasitas penyimpanan data dan daya untuk pengalaman pengguna yang semakin maksimal.

Tak cuma itu, Smart Engine ini juga dapat secara akurat memprediksi langkah pengguna selanjutnya, dan membuat aplikasi yang sering digunakan untuk meluncur 20 persen lebih cepat.

Kemampuan Face Unlock

iPhone X dan juga Samsung S9 mengandalkan face unlock untuk soal keamanan biometrik. Di aspek ini, Vivo tak mau kalah. Hal ini dibuktikan dengan rilisnya fitur AI Face Access.

Dengan fitur AI Face Access terbaru ini, Vivo V9 dapat mendeteksi refleksi kulit wajah dan gerakan halus dari wajah pengguna untuk mencegah kemungkinan membuka smartphone dengan menampilkan foto atau video.

AI Face Access untuk App-Lock bahkan dapat membantu mengamankan data dan privasi pengguna untuk masing-masing aplikasi yang terpasang pada Vivo V9.

Selain itu, AI Attention Sensing pada V9 juga mengenali wajah pengguna ketika melihat perangkat untuk meminimalkan gangguan dengan secara otomatis mengurangi volume notifikasi pesan, panggilan masuk dan alarm saat pengguna sudah melihat layar.

Mode game untuk gamer

Untuk Anda para gamer mobile, Vivo V9 memiliki fitur New Game Mode, yang mampu memberikan pengalaman gaming yang semakin nyaman dan fokus bagi pengguna dengan kemampuan untuk memblokir semua pesan, panggilan, dan notifikasi saat bermain.

Sebagai alternatif, Pengguna dapat mengatur kembali untuk menampilkan panggilan telepon hanya dari kontak pilihan atau white list. Fitur picture-in-picture untuk fitur game memungkinkan pengguna untuk tetap menjalankan permainan sekaligus membalas pesan penting.

Lalu berapa harganya?

Berdasarkan rilis resmi dari Vivo soal berbagai spesifikasi dan salah satunya harga, banderol yang disematkan Vivo ke V9. Harga dari Vivo V9 adalah Rp 3,9 jutaan.

Tertarik?

(mdk/idc)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Hadiah Tahun Baru, Harga BBM di SPBU Vivo Kompak Turun

Hadiah Tahun Baru, Harga BBM di SPBU Vivo Kompak Turun

Harga BBM di SPBU Vivo mengalami penurunan hari ini, Senin (1/1).

Baca Selengkapnya
Daftar HP Android Bekas yang Masih Punya Harga Jual Tinggi dan Dicari Kolektor

Daftar HP Android Bekas yang Masih Punya Harga Jual Tinggi dan Dicari Kolektor

Berikut ini deretan HP Android bekas yang dicari-cari.

Baca Selengkapnya
Daftar Harga HP Samsung Galaxy S24 Series di Indonesia, Paling Murah Segini

Daftar Harga HP Samsung Galaxy S24 Series di Indonesia, Paling Murah Segini

Ini daftar lengkap harga Samsung Galaxy S24 di Indonesia. Berminat yang mana?

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Handphone Disita Penyidik, Aiman Ketar-Ketir Pemberi Info Netralitas Aparat Terbongkar

Handphone Disita Penyidik, Aiman Ketar-Ketir Pemberi Info Netralitas Aparat Terbongkar

Aiman menjalani pemeriksaan selama 12 jam sebagai saksi kasus dugaan penyebaran berita bohong.

Baca Selengkapnya
Harga BBM di SPBU Vivo Naik Mulai Hari ini, Cek Rincian Terbarunya di Sini

Harga BBM di SPBU Vivo Naik Mulai Hari ini, Cek Rincian Terbarunya di Sini

Untuk jenis Revvo 90 kini menjadi Rp12.600 per liter dari sebelumnya Rp11.900 per liter atau naik Rp700 per liter.

Baca Selengkapnya
Harga BBM di SPBU Vivo Turun Hari ini, Cek Rincian Terbarunya di Sini

Harga BBM di SPBU Vivo Turun Hari ini, Cek Rincian Terbarunya di Sini

Revvo 92 saat ini dijual Rp14.000 per liter dari yang sebelumnya tanggal 1 Maret Rp14.300 per liter.

Baca Selengkapnya
Sehari Sebelum Dirilis, Segini Harga Samsung Galaxy S24?

Sehari Sebelum Dirilis, Segini Harga Samsung Galaxy S24?

Beragam informasi menyebut Samsung Galaxy S24 punya harga segini.

Baca Selengkapnya
10 Rekomendasi Smartwatch Terbaru dan Terjangkau Tahun 2024 untuk Gaya Stylish

10 Rekomendasi Smartwatch Terbaru dan Terjangkau Tahun 2024 untuk Gaya Stylish

Rekomendasi merek smartwatch terbaik dengan harga terjangkau dan kualitas unggulan.

Baca Selengkapnya
Begini Penampakan Detail Samsung Galaxy Z Fold5 dan Z Flip5 yang Baru Dirilis di Indonesia

Begini Penampakan Detail Samsung Galaxy Z Fold5 dan Z Flip5 yang Baru Dirilis di Indonesia

Samsung Indonesia baru saja merilis duo flagship yang ditunggu-tunggu di tahun ini yakni Galaxy Z Fold5 & Flip5.

Baca Selengkapnya