Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sempat Kirim Foto Sebelum Terbang, Begini Cerita Istri Korban Helikopter MI-17

Sempat Kirim Foto Sebelum Terbang, Begini Cerita Istri Korban Helikopter MI-17 Helikopter Jatuh di Kendal. ©YouTube/TvOne

Merdeka.com - Awal Juni lalu, publik dihebohkan dengan jatuh dan meledaknya helikopter tipe MI-17 milik Penerbad TNI Angkatan Darat. Helikopter tersebut jatuh hingga meledak di Kendal, Jawa Tengah, Sabtu (6/6). Kecelakaan ini merenggut 4 dari 9 nyawa penumpang helikopter.

Selain korban meninggal, 5 orang lainnya mengalami luka-luka yang cukup parah. Banyak cerita dari kabar duka meninggalnya para korban helikopter tipe MI-17.

Salah satunya dari Praka Rofiq, salah satu korban selamat kejadian tersebut. Cerita tersebut diungkapkan langsung oleh sang istri, Tri Widyasturi di video yang diunggah channel Youtube TNI AD, Minggu (5/7).

Minta Video Call

cerita korban helikopter mi 17 tni ad

Youtube TNI AD ©2020 Merdeka.com

Ketika diminta bercerita mengenai kejadian tersebut, Tri menjelaskan bahwa sesaat setelah suaminya berangkat kerja, anak pertamanya meminta sambungan video call ke Praka Rofiq. Hal tersebut menjadi tak biasa lantaran sebelummnya tidak pernah dilakukan.

“(Anak) yang besar tu minta (telepon) video call terus bapaknya.Padahal sebelumnya nggak pernah sama sekali. Jadi kalo bapaknya kerja, udah taunya kerja. Tapi (waktu itu) 3 kali video call nggak diangkat,” ujarnya.

Selalu Memberi Kabar

cerita korban helikopter mi 17 tni ad

Youtube TNI AD ©2020 Merdeka.com

Tri juga menjelaskan bahwa jika Praka Rofiq bekerja selalu memberikan kabar. Namun pada hari itu, sang suami tak memberikan kabar sama sekali.

“Suami saya nggak bales (pesan), biasanya ngabarin kalo lagi apa,” ceritanya.

Foto Selfie

cerita korban helikopter mi 17 tni ad

Youtube TNI AD ©2020 Merdeka.com

Sang istri yang mengenakan kerudung merah tersebut bercerita bahwa sang suami mengirimkan foto selfie sebelum lepas landas. Di foto tersebut ada tiga personel TNI yang menjadi korban, yaitu Praka Andi, Praka Supriyatno dan Praka Rofiq.

“Sebelum kejadian tu saya sempat dikirim foto selfi bertiga, ada Praka Andi, Praka Supriyatno dan Praka Rofiq. Saya komentarin, kok tumben foto. Terus selang beberapa menit, saya dikabarin kalau pesawatnya jatuh,” ujarnya.

Sempat Tak Menyangka

cerita korban helikopter mi 17 tni ad

Youtube TNI AD ©2020 Merdeka.com

Hanya selang beberapa menit, Tri mendapat kabar bahwa pesawat yang ditumpangi suaminya jatuh dan meledak di Kendal, Jawa Tengah. Mendengar kabar tersebut, ia tak percaya lantaran baru saja bercengkerama di aplikasi pesan singkat, WhatsApp.

”Waktu itu saya nggak percaya, saya pikir bercanda orang baru chattingan. Habis itu saya telfon istrinya Praka Andi, kok nangis? Disitu saya sudah curiga, ada apa ini,” jelasnya.

Bersyukur Masih Selamat

cerita korban helikopter mi 17 tni ad

Youtube TNI AD ©2020 Merdeka.com

Praka Rofiq berhasil dinyatakan selamat dari kejadian naas tersebut. Tri bersyukur lantaran masih diberi kesempatan hidup yang kedua kalinya. Sambil berlinang air mata, Tri mengucap rasa syukurnya.

“Ya bersyukur banget, suami saya bisa selamat. Sebuah memori yang membuat saya ngerasa kaya diberi kesempatan lagi. Oh, Ya Allah, selama ini mungkin saya sama suami kurang berbakti, sering ninggalin salat," cerita istri korban helikopter jatuh itu sambil meneteskan air mata.

Hanya Amal Saleh

cerita korban helikopter mi 17 tni ad

Youtube TNI AD ©2020 Merdeka.com

Praka Rafiq bercerita kepada istrinya bahwa sesaat setelah kejadian ia hanya berpikir satu hal, bahwa yang bakal menemaninya kelak adalah amal saleh dari sang istri.

“Kalau aku mati yang nemenin cuma amal salehmu. Jadi kalo misalnya kamu masih ninggalin shalat dan nggak taat sama aku, aku takut,” ujarnya menirukan sang suami.

(mdk/dim)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kisah Letkol Atang Sendjaja, Prajurit Kebanggan Jawa Barat yang Namanya Dijadikan Lapangan Terbang di Bogor

Kisah Letkol Atang Sendjaja, Prajurit Kebanggan Jawa Barat yang Namanya Dijadikan Lapangan Terbang di Bogor

Atang gugur saat mengawal helikopter raksasa yang didatangkan langsung dari negara tirai besi.

Baca Selengkapnya
Diserang KKB Dekat Kantor Bupati Intan Jaya, Satu Prajurit TNI dan Warga Sipil Tertembak

Diserang KKB Dekat Kantor Bupati Intan Jaya, Satu Prajurit TNI dan Warga Sipil Tertembak

Keduanya telah dievakuasi dengan helikopter ke Timika

Baca Selengkapnya
Detik-Detik Helikopter Hilang di Halmahera, Pilot Sempat Lapor dengar Ledakan

Detik-Detik Helikopter Hilang di Halmahera, Pilot Sempat Lapor dengar Ledakan

Petugas Basarnas mengkonfirmasi kalau titik dugaan helikopter hilang tersebut berada di kawasan hutan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Helikopter Perusahaan Tambang WBN Dilaporkan Hilang Kontak di Hutan Halmahera Tengah

Helikopter Perusahaan Tambang WBN Dilaporkan Hilang Kontak di Hutan Halmahera Tengah

Informasi diperoleh, helikopter milik PT IWIP jenis bel 429 PK – SWS membawa satu penumpang dan dua kru.

Baca Selengkapnya
Helikopter Hilang di Halmahera Ditemukan, 3 Korban Meninggal Dunia

Helikopter Hilang di Halmahera Ditemukan, 3 Korban Meninggal Dunia

Helikopter ditemukan dalam kondisi hancur. Tiga penumpang meninggal dunia.

Baca Selengkapnya
Tiga Korban Meninggal Dunia Akibat Helikopter Jatuh di Halmahera Dievakuasi, Berikut Identitasnya

Tiga Korban Meninggal Dunia Akibat Helikopter Jatuh di Halmahera Dievakuasi, Berikut Identitasnya

Proses evakuasi dilakukan isekitar pukul 09.55 WIT setelah Heli PK DAM selesai pencarian sortie 1 dan mendarat di PNE.

Baca Selengkapnya
Jadi Satu-satunya Mekanik Wanita Helikopter Kepresidenan, Ayah Letda Natasha Morin Ternyata Bukan Orang Sembarangan

Jadi Satu-satunya Mekanik Wanita Helikopter Kepresidenan, Ayah Letda Natasha Morin Ternyata Bukan Orang Sembarangan

Wanita lulusan Akademi Angkatan Udara (AAU) ini merupakan satu-satunya mekanik wanita di helikopter kepresidenan.

Baca Selengkapnya
Momen Jokowi dan Prabowo Meneropong Pesawat Tempur di Pangkalan TNI AU Iswahjudi Jatim

Momen Jokowi dan Prabowo Meneropong Pesawat Tempur di Pangkalan TNI AU Iswahjudi Jatim

Selain meninjau kesiapan pesawat tempur, Presiden Jokowi juga menyaksikan penampilan atraksi udara.

Baca Selengkapnya
Cak Imin: Helikopter Anies Kesulitan Mendarat di Tuban, Pinjam Lapangan Polisi Tapi Tak Diizinkan

Cak Imin: Helikopter Anies Kesulitan Mendarat di Tuban, Pinjam Lapangan Polisi Tapi Tak Diizinkan

Cak Imin menyebut, seharusnya semua fasilitas milik negara terbuka untuk sekedar pendaratan transportasi udara.

Baca Selengkapnya