Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Diguyur Hujan Deras, Jalan Lintas Banda Aceh-Medan Rusak Berat

Diguyur Hujan Deras, Jalan Lintas Banda Aceh-Medan Rusak Berat Ilustrasi Jalan Rusak. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Jalan Lintas Banda Aceh-Medan tepatnya di Gampong Simpang Beutong, Kecamatan Muara Tiga Laweung, Kabupaten Pidie mengalami kerusakan berat akibat intensitas hujan yang cukup tinggi di sekitar lokasi tersebut.

Menurut keterangan Kasat Lantas Polres Pidie, Iptu Mahruzar Hariadi, kondisi jalan sudah ambles sejak sepekan lalu. Hingga hari ini, jalan itu semakin parah dan hampir putus, sehingga bisa membahayakan pengendara.

"Jalan ambles ini sudah terjadi sepekan lalu, namun hari ini badan jalan ambles semakin parah, sehingga kami menempatkan personel di lokasi guna memperlancar arus lalu lintas," terang Mahruzar dikutip dari Antara (27/1).

Sedang Ditangani

ilustrasi hujan

©Pixabay/PublicDomainPictures

Hingga saat ini, jalan yang rusak itu kondisinya sedang ditangani langsung dengan cara menimbun dengan alat berat. Untuk kendaraan jenis roda empat, masih bisa dilalui, tetapi untuk kendaraan berat seperti truk angkutan belum bisa dilalui.

Iptu Mahruzar menjelaskan terkait kondisi di lapangan bahwa terjadi penumpukan arus lalu lintas yang mencapai dua kilometer akibat rusaknya ruas jalan tersebut. Selain itu, pihaknya juga melakukan sistem buka tutup jalur agar proses perbaikan jalan bisa segera selesai.

"Langkah lainnya yang bisa dilakukan untuk mengurangi kemacetan yaitu dengan melewati rute alternatif Laweung-Krueng Raya," tambah Iptu Mahruzar.

Dengan intensitas hujan yang tinggi, kawasan jalan lintas Banda Aceh-Medan di Kilometer 81, Gampong Simpang Beuting, Kabupaten Pidie itu mengalami kerusakan berat sehingga bisa membahayakan para pengendara maupun bisa memperparah kerusakannya.

"Kejadian tersebut sejak Sabtu (21/1), hal ini disebabkan dengan tingginya curah hujan yang melanda kawasan itu," ungkap Iptu Mahruzar dikutip dari Antara (27/1).

(mdk/adj)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Seharian Diguyur Hujan Deras, Sejumlah Wilayah di Bandung dan Lembang Kebanjiran

Seharian Diguyur Hujan Deras, Sejumlah Wilayah di Bandung dan Lembang Kebanjiran

Hujan deras mengguyur sejak siang. Intensitasnya meningkat pada sore hari hingga menjelang petang.

Baca Selengkapnya
Potret Hujan Deras Guyur Desa Sidomulo Pekalongan Sepanjang Hari, Sebabkan Banjir hingga Tanah Longsor

Potret Hujan Deras Guyur Desa Sidomulo Pekalongan Sepanjang Hari, Sebabkan Banjir hingga Tanah Longsor

Arus sungai yang deras akibat hujan membuat beberapa jembatan runtuh sehingga akses jalan bagi warga terputus

Baca Selengkapnya
Kabupaten Bandung dan Sumedang Diterjang Puting Beliung, Sejumlah Bangunan Rusak dan Warga Terluka

Kabupaten Bandung dan Sumedang Diterjang Puting Beliung, Sejumlah Bangunan Rusak dan Warga Terluka

Puting beliung menerjang wilayah Kabupaten Bandung dan Sumedang, Rabu (21/2). Sejumlah rumah rusak serta belasan warga terluka akibat bencana ini.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kisah Bandung Raya yang Dulunya Danau Purba, Jejaknya Masih Terlihat hingga Sekarang

Kisah Bandung Raya yang Dulunya Danau Purba, Jejaknya Masih Terlihat hingga Sekarang

Dahulu danau ini tercipta akibat erupsi gunung purba di Bandung

Baca Selengkapnya
Ratusan Bangunan Rusak Akibat Puting Beliung, Pemkab Sumedang Tetapkan Status Tanggap Darurat

Ratusan Bangunan Rusak Akibat Puting Beliung, Pemkab Sumedang Tetapkan Status Tanggap Darurat

Sebanyak 191 bangunan mengalami kerusakan akibat diterjang angin puting beliung.

Baca Selengkapnya
BRIN: Puting Beliung di Rancaekek Disebabkan Perubahan Tata Guna Lahan, Tanda-Tanda Alami Pemanasan Intensif

BRIN: Puting Beliung di Rancaekek Disebabkan Perubahan Tata Guna Lahan, Tanda-Tanda Alami Pemanasan Intensif

Perubahan tata guna lahan di Rancaekek dari sebelumnya kawasan hijau menjadi industri.

Baca Selengkapnya
Heboh Pohon Beringin Tua di Alun-Alun Kota Blitar Tumbang, Puluhan Orang Luka-Luka

Heboh Pohon Beringin Tua di Alun-Alun Kota Blitar Tumbang, Puluhan Orang Luka-Luka

Kejadian itu bertepatan dengan hujan disertai angin kencang yang melanda Blitar.

Baca Selengkapnya
Prakiraan Cuaca Jakarta Sabtu Pagi hingga Malam

Prakiraan Cuaca Jakarta Sabtu Pagi hingga Malam

Laman resmi BMKG menunjukkan wilayah Jakarta yang akan mengalami hujan

Baca Selengkapnya
Sungai Tuntang Meluap Sebabkan Jalur Semarang - Grobogan Lumpuh Total, Ini Penampakannya

Sungai Tuntang Meluap Sebabkan Jalur Semarang - Grobogan Lumpuh Total, Ini Penampakannya

Air bah tersebut merupakan kiriman dari Kota Salatiga dan Kabupaten Semarang.

Baca Selengkapnya