Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

5 Usaha Kuliner yang Menjanjikan, Bisa Dimulai dengan Modal Kecil

5 Usaha Kuliner yang Menjanjikan, Bisa Dimulai dengan Modal Kecil Asyiknya Menikmati Kuliner Khas Timur Tengah di Banyuwangi. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Selama manusia membutuhkan makanan, selama itulah bisnis kuliner akan terus dibutuhkan. Semua orang pada dasarnya membutuhkan makanan, meski tidak hanya untuk mengisi perut yang lapar. Makanan ringan amat digemari untuk sekadar menemani kebosanan atau perbincangan saat bertemu seseorang.

Oleh sebab itu usaha di bidang kuliner menjamur di mana pun, dari mulai skala sangat kecil dengan gerobak tradisional, maupun skala besar. Siapa saja kini bisa merambah bisnis kuliner mulai dari jajanan sederhana dan kekinian hingga makanan berat untuk katering.

Bahkan saat ini beberapa orang lebih mementingkan penampilan makanan tersebut daripada rasanya.

Anda sedang bingung ingin membuka usaha kuliner yang seperti apa? Berikut rekomendasi 5 usaha kuliner yang menjanjikan dengan modal kecil:

Warung Makan Tradisional

tutup

©2018 Merdeka.com/Imam Buhori

Tinggal di Indonesia yang kaya akan aneka makanan tradisional, dengan beragam bumbu rempahnya tidak pernah membuat bosan untuk terus menikmati wisata kulinernya. Inilah yang bisa dijadikan sebagai inspirasi untuk membuka usaha kuliner. Warung makan tradisional bisa menjadi salah satu usaha kuliner yang menjanjikan karena sudah memiliki target pasar yang jelas.

Bahkan tidak perlu terlalu banyak survey, apabila Anda sudah memiliki modal kemampuan dan finansial, setidaknya bisnis kuliner yang satu ini cukup aman dari gulung tikar. Hal terpenting yang perlu Anda perhatikan adalah kualitas makanan seperti rasa dan jenis lauk pauk yang cocok dengan lidah pembeli. Jika Anda tidak pandai dalam memasak, Anda dapat merekrut seorang juru masak untuk warung makan.

Meski membutuhkan waktu agak lama, jika Anda dapat mempertahankan kualitas makanan perlahan tapi pasti usaha kuliner makan tradisional ini akan mendapat pelanggan tetap dan terus berkembang menjadi bisnis yang menguntungkan.

Roti Bakar

10 cara membuat roti bakar aneka topping

pinterest.com ©2020 Merdeka.com

Usaha kuliner yang menjanjikan selanjutnya adalah roti bakar. Menjual roti bakar untuk dijadikan bisnis kuliner memang sangat menjanjikan karena mempunyai prospek bisnis yang cerah.

Layaknya gorengan, roti bakar juga memiliki banyak penggemar mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Maka untuk menjual bisnis kuliner ini perlu melakukan ragam inovasi untuk menarik minat pembeli.

Menjual roti bakar memang tidak membutuhkan keahlian khusus. Karena banyaknya pesaing penjual roti bakar kekinian lainnya, maka perlu melakukan inovasi berupa rasa, tempat, dan pelayanan yang mampu menarik perhatian pembeli.

Martabak

ilustrasi martabak mini

©Tantri Setyorini

Martabak juga termasuk salah satu usaha kuliner yang paling laku. Lidah orang Indonesia sangat menyukai cita rasa dari makanan ringan ini yang sangat cocok untuk dijadikan teman bersantai.

Ada berbagai pilihan martabak yang biasa ditemui karena kemudahan mengolahnya, yaitu martabak telur, martabak manis, hingga martabak mini. Inovasi juga sangat dibutuhkan ketika Anda memilih berjualan martabak.

Walaupun hanya sekadar makanan ringan, ternyata prospek penjualan martabak sangat tinggi. Tak heran, kalau anak presiden saja sampai menggeluti bisnis ini.

Makanan Pedas

bisnis makanan pedas yang menjanjikan

©2020 Merdeka.com

Banyak orang menggemari masakan dengan cita rasa pedas. Tingginya minat orang-orang untuk mengonsumsi makanan pedas ini bisa Anda jadikan peluang untuk membuka usaha kuliner.

Bisa dibilang makanan pedas selalu sukses mendapat perhatian dari para pecinta kuliner. Namun, di tengah tingginya pesaing, Anda perlu melakukan inovasi agar usaha kuliner Anda bisa dinikmati oleh banyak orang.

Beberapa usaha kuliner makanan pedas yang bisa Anda coba seperti seblak, ayam geprek, keripik pedas, masakan padang, dan lain sebagainya.

Jus Buah dan Aneka Minuman Susu

buah naga merah

© 123rf.com

Kini banyak orang mulai menyadari pentingnya hidup sehat, namun tidak selalu punya cukup waktu untuk mengupas buah dan memakannya. Orang-orang pun beralih ke minuman jus buah.

Gerobak-gerobak kecil penjual jus merupakan ide usaha kuliner yang sudah tidak asing lagi. Menjual aneka jus terbilang sangat mudah untuk dimulai. Hanya dengan bermodal buah-buahan segar serta beberapa alat pelengkap lainnya, Anda sudah bisa membuat jus sederhana yang enak dan terjangkau.

Untuk mempertahankan bisnis ini, Anda harus selalu memperhatikan kualitas buah-buahan yang akan menjadi jus merupakan buah-buahan segar. Kualitas buah-buahan tentu menjadi kunci utama untuk mempertahankan kesegaran jus yang dijual. Tak hanya itu, penentuan lokasi, juga menjadi hal penting yang perlu dipertimbangkan untuk mengembangkan bisnis kecil ini.

Selain itu, minuman dingin seperti susu murni, susu dan teh, milkshake, soda gembira atau minuman-minuman manis lainnya dapat menjadi pilihan untuk memulai usaha kuliner kecil-kecilan. Minuman-minuman seperti ini, menjadi favorit banyak orang. Banyak sekali franchise-franchise yang menjual minuman dingin seperti ini di siang hari.

Usaha ini menargetkan konsumen segala umur, baik anak sekolah maupun pekerja hingga orang tua. Dengan target yang luas ini, dapat memudahkan usaha Anda laris dan dapat terus bertahan.

(mdk/amd)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Fenomena Baru, Banyak Pengusaha Indonesia Pilih Terjun ke Bisnis Kuliner Ketimbang Garap Sumber Daya Alam

Fenomena Baru, Banyak Pengusaha Indonesia Pilih Terjun ke Bisnis Kuliner Ketimbang Garap Sumber Daya Alam

Padahal, banyak jenis usaha atau bisnis yang bisa dikembangkan karena memiliki sumber daya yang luar biasa.

Baca Selengkapnya
Di Awal Tahun 2024, Akhirnya Bedu Buka Restoran Mewah dan Luas

Di Awal Tahun 2024, Akhirnya Bedu Buka Restoran Mewah dan Luas

Bedu ternyata menjual rumahnya untuk membuka usaha kuliner yang diimpikannya.

Baca Selengkapnya
Modal Nekad dan Tabah, Wanita Cantik Ini Sukses Buka Restoran di Amerika Serikat 'Sampai detik Ini Belum Percaya'

Modal Nekad dan Tabah, Wanita Cantik Ini Sukses Buka Restoran di Amerika Serikat 'Sampai detik Ini Belum Percaya'

Seorang pengusaha kuliner asal Indonesia berhasil membuka restoran di Amerika Serikat dengan perjuangan dan keringat yang tidak mudah.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
8 Jenis Makanan Untuk Meningkatkan Konsentrasi saat Beraktivitas, Mudah Diperoleh dan Murah

8 Jenis Makanan Untuk Meningkatkan Konsentrasi saat Beraktivitas, Mudah Diperoleh dan Murah

Merasa sulit berkonsentrasi? Jenis makanan berikut ini bisa kamu coba di rumah. Simak selengkapnya.

Baca Selengkapnya
7 Menu Sahur Serba Tempe, Ekonomis dan Mudah Dipraktikkan

7 Menu Sahur Serba Tempe, Ekonomis dan Mudah Dipraktikkan

Tempe dapat diolah menjadi aneka makanan menggugah selera untuk makan sahur yang praktis.

Baca Selengkapnya
Mencicipi Intip Ketan, Kuliner Khas Kudus yang Hanya Muncul pada Bulan Ramadan Konon Sudah Ada Sejak Zaman Wali Songo

Mencicipi Intip Ketan, Kuliner Khas Kudus yang Hanya Muncul pada Bulan Ramadan Konon Sudah Ada Sejak Zaman Wali Songo

Di Kudus, penjual intip ketan sudah jarang ditemui. Bisa dibilang makanan tradisional ini kini sangat langka.

Baca Selengkapnya
Mencicipi Nasi Kelor Lumajang, Kuliner Bercita Rasa Nikmat Kaya Nutrisi Cocok untuk Orang yang Tak Suka Sayur

Mencicipi Nasi Kelor Lumajang, Kuliner Bercita Rasa Nikmat Kaya Nutrisi Cocok untuk Orang yang Tak Suka Sayur

Kuliner ini tidak hanya terkenal di Lumajang, tapi juga banyak diburu warga daerah lain.

Baca Selengkapnya
5 Penyedap Masakan Berbahan Dasar Udang, Cita Rasanya Gurih dan Bikin Masakan jadi Sedap

5 Penyedap Masakan Berbahan Dasar Udang, Cita Rasanya Gurih dan Bikin Masakan jadi Sedap

Selain dinikmati segar, udang sering diolah menjadi berbagai bentuk penyedap untuk memberikan cita rasa gurih pada masakan.

Baca Selengkapnya
8 Resep Jajanan Pasar Berbahan Ubi, Cocok untuk Buka Puasa

8 Resep Jajanan Pasar Berbahan Ubi, Cocok untuk Buka Puasa

Dari kue tradisional hingga makanan ringan modern, ubi memberikan sentuhan khas yang memperkaya rasa dan tekstur.

Baca Selengkapnya