Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

5 Manfaat Kopi Hitam bagi Tubuh, Dapat Mencegah Stres dan Depresi

5 Manfaat Kopi Hitam bagi Tubuh, Dapat Mencegah Stres dan Depresi Asal mula kopi. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Kopi hitam merupakan salah satu minuman terpopuler di Indonesia. Aromanya yang unik akan membuat banyak orang suka minum kopi untuk memulai aktivitas kesehariannya. Selain rasanya yang enak, kebanyakan orang sering menggunakan kopi karena khasiatnya yang bisa meredakan kantuk. Hal ini didasari adanya beberapa zat bermanfaat yang terkandung dalam kopi.

Meminum kopi diyakini akan bisa membuat tubuh terjaga dan ampuh mengusir kantuk. Akan tetapi rupanya tanpa meminum kopi pun orang sudah bisa merasakan manfaat kopi untuk menghilangkan kantuk.

Walau begitu, ada segudang manfaat kopi hitam. Kandungan yang paling menonjol adalah kafein, meski efek samping konsumsi kafein berlebihan juga tak baik untuk kesehatan. Selain itu, masih ada kandungan antioksidan, antikanker, antiinflamasi, dan antikarsinogen dalam kopi.

Mencegah Stres dan Depresi

me time stress

©2020 Merdeka.com/pixabay.com

Sebuah studi yang dilakukan di Harvard pada tahun 2011 menunjukkan bahwa wanita yang minum empat cangkir kopi atau lebih sehari memiliki risiko depresi 20 persen lebih rendah dari wanita yang tidak meminum kopi. Studi lain juga dilakukan kepada 208.424 orang menemukan bahwa orang yang minum empat cangkir atau lebih sehari maka memiliki kemungkinan 53% lebih kecil untuk meninggal karena bunuh diri.

Kopi akan memberikan pengaruh zat kimia pada otak untuk membuat seseorang lebih waspada dan dampaknya,  neurotransmitter akan membantu tubuh melawan gejala stres. Oleh karena itu, kopi hitam bermanfaat untuk Anda dalam mengurangi stres dan depresi.

Namun, Disarankan untuk tidak mengonsumsi kopi secara berlebihan karena bisa menyebabkan kecanduan dan bisa berakibat buruk bagi kesehatan.

Bantu Membakar Lemak

badan

© elembarazo.net

Manfaat kopi hitam yang selanjutnya adalah membantu membakar lemak dalam tubuh. Zat antioksidan yang terdapat di dalam kafein juga bermanfaat untuk membakar lemak.

Terdapat beberapa penelitian yang juga menunjukkan bahwa kafein dapat meningkatkan laju metabolisme dan meningkatkan pembakaran lemak sebanyak 10 persen pada orang gemuk dan 29 persen pada orang kurus.

Namun, hal tersebut akan berkurang jika Anda meminum kopi hitam secara terus menerus dalam jangka waktu panjang. Minumlah kopi sebelum melakukan olahraga seperti berlari ataupun jogging, terutama 30 menit sampai satu jam setelah kopi diminum. Waktu tersebut merupakan waktu terbaik untuk membakar lemak secara cepat.

Bantu Tingkatkan Energi

tubuh

www.grouponworks.com

Manfaat kopi hitam yang lainnya adalah membantu tingkatkan energi. Kandungan kafein yang ada dalam segelas kopi ternyata mampu membuat tubuh agar tidak mudah lelah.

Stimulan yang terkandung dalam kopi hitam mampu meningkatkan kadar adrenalin dalam darah dan mempersiapkan tubuh untuk beraktivitas secara intens.

Namun dengan catatan, bahwa Anda tidak hanya meminum kopi hitam sebelum menjalankan aktivitas fisik, tetapi juga mengonsumsi makanan yang berkarbohidrat.

Mencegah Penyakit Diabetes

10 manfaat jantung pisang untuk kesehatan bisa atasi diabetes

©2020 Merdeka.com

Banyak orang meremehkan kopi hitam. Konon hanya bisa membantu mengatasi masalah kantuk. Padahal sebenarnya manfaat kopi hitam ini bisa mengatasi diabetes. Kopi hitam ini ampuh mengatur insulin pada calon penderita diabetes. Hanya saja, masalah diabetes bisa diatasi dengan mengonsumsi kopi hitam tanpa gula.

Para ilmuwan dari Harvard telah melakukan penelitian kepada 100.000 orang selama 20 tahun. Penelitian ini dipusatkan setiap 4 tahun sekali. Mereka menemukan orang-orang yang meminum kopi lebih banyak (lebih dari segelas sehari) memiliki risiko terkena diabetes tipe 2 sebanyak 11 persen lebih kecil.

Sementara bagi mereka yang mengurangi konsumsi kopi (hanya segelas sehari) memiliki risiko terkena diabetes 17 persen lebih tinggi. Hal ini menunjukkan bahwa mengonsumsi kopi dapat menurunkan resiko diabetes. Pastikan takarannya tetap pas dan pola makan dan pola hidup sehat tetap dilakukan.

Meningkatkan Kesehatan Otak

ilustrasi sehat

Shutterstock/Markus Gann

Memiliki kesehatan otak yang baik memang kunci produktivitas. Kesehatan otak ini bisa didapat dari manfaat kopi hitam. Kafein dalam kopi hitam bisa menjadi stimulan psikoaktif yang bereaksi dengan tubuh.

Hal ini membuat penikmat kopi hitam mudah meningkatkan suasana hati, energi, dan fungsi kognitif otaknya. Jadi enggak heran kalau mengonsumsinya bisa membuat seseorang lebih pintar. Lebih mudah berpikir kritis dan mudah mengingat.

Kopi hitam bisa membantu otak tetap aktif hingga memori otak bisa benar-benar terjaga. Hal ini bisa membantu menjaga saraf tetap aktif dan bisa mencegah demensia. Beberapa penelitian mengungkap kopi hitam juga bisa kurangi risiko alzheimer.

Penelitian baru yang dilakukan oleh para peneliti Kanada dari Krembil Brain Institute dan diterbitkan di Frontiers dalam Neuroscience menemukan bahwa minum kopi sebenarnya bisa melindungi otak dari penyakit alzheimer. Manfaat ini dipengaruhi oleh senyawa phenylindanes, yang muncul sebagai hasil dari proses roasting. Senyawa ini dapat mencegah atau menghambat penggumpalan beta amyloid dan dua fragmen protein yang umum berada di alzheimer.

(mdk/frd)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mengapa Minum Kopi Sepanjang Hari Bukan Cara Terbaik untuk Tetap Bertenaga

Mengapa Minum Kopi Sepanjang Hari Bukan Cara Terbaik untuk Tetap Bertenaga

Walau minum kopi kerap dilakukan untuk meningkatkan energi, namun cara ini tidak efektif untuk membuat tubuh bertenaga.

Baca Selengkapnya
Perbedaan Kopi Hijau dan Kopi Hitam, Berikut Manfaat Keduanya

Perbedaan Kopi Hijau dan Kopi Hitam, Berikut Manfaat Keduanya

Meski sama-sama dari biji kopi, namun kopi hijau dan kopi hitam adalah dua jenis kopi yang memiliki warna, rasa, dan manfaat yang berbeda.

Baca Selengkapnya
6 Dampak Berhenti Minum Kopi Selama Sebulan, Bermanfaat untuk Kesehatan

6 Dampak Berhenti Minum Kopi Selama Sebulan, Bermanfaat untuk Kesehatan

Walau minum kopi bisa berdampak bagi kesehatan, namun berhenti mengonsumsinya bisa berikan manfaat pada tubuh.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Cara Mengatasi Kulit Belang Secara Alami, Cuma Pakai Kopi dan 1 Bahan Ini Saja

Cara Mengatasi Kulit Belang Secara Alami, Cuma Pakai Kopi dan 1 Bahan Ini Saja

Dapatkan tips praktis untuk merawat kulit secara alami dan efektif, tanpa perlu produk mahal atau perawatan rumit.

Baca Selengkapnya
5 Kondisi yang Bisa Menyebabkan Seseorang Jadi Kecanduan Kopi

5 Kondisi yang Bisa Menyebabkan Seseorang Jadi Kecanduan Kopi

Konsumsi kopi bisa menyebabkan kecanduan pada seseorang karena sejumlah hal.

Baca Selengkapnya
4 Cara Sehat Membuat Kopi Menjadi Manis

4 Cara Sehat Membuat Kopi Menjadi Manis

Sejumlah pemanis memiliki manfaat kesehatan yang lebih baik dibanding gula ketika dipadukan dengan kopi.

Baca Selengkapnya
7 Kondisi yang Bisa Langsung Muncul pada Tubuh saat Kebanyakan Minum Kopi

7 Kondisi yang Bisa Langsung Muncul pada Tubuh saat Kebanyakan Minum Kopi

Konsumsi kopi dalam jumlah berlebih bisa memunculkan sejumlah kondisi bagi tubuh.

Baca Selengkapnya
Kebiasaan Minum Kopi dan Teh Pagi Hari Bisa Jadi Biang Kerok Munculnya Masalah Mulut Ini

Kebiasaan Minum Kopi dan Teh Pagi Hari Bisa Jadi Biang Kerok Munculnya Masalah Mulut Ini

Konsumsi teh dan kopi panas di pagi hari bisa menyebabkan bibir menjadi kering dan pecah-pecah.

Baca Selengkapnya
Cara Aman Agar Bisa Tetap Menikmati Kopi saat Puasa di Bulan Ramadan

Cara Aman Agar Bisa Tetap Menikmati Kopi saat Puasa di Bulan Ramadan

Minum kopi di bulan puasa memang tidak ideal namun tetap mungkin dilakukan tanpa mengganggu pola tidur kita.

Baca Selengkapnya