Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

3 Sajian Khas Lebaran di Sumatra Utara, Ada Lontong Medan

3 Sajian Khas Lebaran di Sumatra Utara, Ada Lontong Medan Menikmati Lontong Medan, Sajian Utama yang Wajib Ada Saat Lebaran. qraved.com ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Lebaran selalu menjadi waktu yang dinantikan oleh umat Muslim. Di Indonesia, masyarakat memiliki kebiasaan menyambut Lebaran dengan berkumpul bersama keluarga besar.

Momen berkumpul ini tidak lengkap rasanya tanpa adanya sajian menu khas Lebaran yang akan menambah suasana Lebaran menjadi makin meriah. Apalagi, hampir di setiap daerah di Tanah Air punya menu khas Lebaran yang berbeda-beda.

Di Sumatra Utara, terdapat beberapa menu makanan yang selalu disajikan saat Lebaran, mulai dari lontong Medan hingga ikan arsik. Sajian khas ini selalu menjadi pelengkap momen berkumpul masyarakat Sumut dan sudah turun-temurun.

Lontong Medan

menikmati lontong medan sajian utama yang wajib ada saat lebaran

nativeindonesia.com ©2020 Merdeka.com

Melansir dari merahputih, lontong Medan ini merupakan sajian yang berisi lontong, yang biasanya dilengkapi dengan sambal kering yang dicampur dengan kacang tanah, tempe dan ikan teri.

Selain itu, lontong Medan juga berisi gulai dari sayur labu jipang yang dicampur dengan wortel dan kacang panjang.

Lontong Medan juga memiliki keunikan tersendiri yang terletak pada penggunaan bumbu lentonya. Bumbu ini membuat cita rasa masakan menjadi lebih gurih dan menggugah selera.

Gulai Nangka

lezatnya gulai nangka kuliner khas medan cocok disantap saat hari raya

beritakuliner.com 2020 Merdeka.com

Melansir dari correcto, gulai nangka merupakan makanan khas Lebaran yang sering disajikan bersama lontong sayur. Menu ini adalah resep turun temurun dari masyarakat Melayu Deli.Rasa gulainya mirip dengan masakan Aceh, hanya saja isinya berupa nangka muda. Beberapa ada yang menambahkan irisan kacang panjang sebagai pelengkap.Sajian ini bisa juga ditambahkan isian berupa daging untuk menambah cita rasanya. Daging yang biasa digunakan adalah iga sapi. Namun, bisa juga diisi dengan daging sapi biasa atau daging ayam.

Arsik

menyantap arsik ikan mas kuliner khas batak yang melegenda lambang kehormatan

pinterest.com ©2020 Merdeka.com

Melansir dari negerikuindonesia, arsik merupakan sajian yang bahan utamanya adalah ikan mas. Arsik ini dimasak dengan menggunakan bumbu khas Batak yang hanya bisa ditemukan di Dataran Toba saja, yaitu andaliman dan asam cikala.Arsik ini merupakan salah satu makanan tradisional yang berasal dari masyarakat Batak Toba yang dulunya hanya disajikan saat ada upacara adat saja. Namun seiring berjalannya waktu, menu sajian ini bisa dinikmati kapan saja, dan menjadi salah satu menu andalan saat Lebaran tiba.

(mdk/far)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
7 Menu Khas Lebaran yang Wajib Ada, Ini Aneka Resepnya

7 Menu Khas Lebaran yang Wajib Ada, Ini Aneka Resepnya

Tak lengkap merayakan lebaran Idul Fitri tanpa hidangan-hidangan berikut ini.

Baca Selengkapnya
Melihat Tradisi Unik Sambut Lebaran di Indonesia, Masak Bareng hingga

Melihat Tradisi Unik Sambut Lebaran di Indonesia, Masak Bareng hingga "Perang Meriam"

Setiap wilayah di Indonesia punya caranya masing-masing dalam menyambut Hari Lebaran

Baca Selengkapnya
Begini Tips agar Tetap Dapat Makan Enak saat Merayakan Lebaran

Begini Tips agar Tetap Dapat Makan Enak saat Merayakan Lebaran

Saat menjalani lebaran, beragam hidangan lezat sudah menyambut kita. Pada kondisi ini, terdapat cara agar kita tetap dapat makan lezat tanpa rasa khawatir.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Cara Membuat Ketupat Lebaran yang Gurih, Empuk, dan Tahan Lama

Cara Membuat Ketupat Lebaran yang Gurih, Empuk, dan Tahan Lama

Berikut bahan-bahan yang diperlukan agar ketupat menjadi lebih sedap.

Baca Selengkapnya
Banyak Makan Saat Lebaran Bikin Perut Begah? Intip Pertolongan Pertama buat Mengatasinya

Banyak Makan Saat Lebaran Bikin Perut Begah? Intip Pertolongan Pertama buat Mengatasinya

Jangan sampai perut begah mengganggu momen silaturahmi kamu, yuk intip cara mengatasinya!

Baca Selengkapnya
Mencicipi Intip Ketan, Kuliner Khas Kudus yang Hanya Muncul pada Bulan Ramadan Konon Sudah Ada Sejak Zaman Wali Songo

Mencicipi Intip Ketan, Kuliner Khas Kudus yang Hanya Muncul pada Bulan Ramadan Konon Sudah Ada Sejak Zaman Wali Songo

Di Kudus, penjual intip ketan sudah jarang ditemui. Bisa dibilang makanan tradisional ini kini sangat langka.

Baca Selengkapnya
Nikmatnya Bubur Pedas, Menu Makanan Wajib Berbuka Puasa di Sumatra Utara

Nikmatnya Bubur Pedas, Menu Makanan Wajib Berbuka Puasa di Sumatra Utara

Bubur pedas jadi salah satu sajian kuliner yang kerap diburu masyarakat Sumatra Utara ketika Ramadan saat buka puasa.

Baca Selengkapnya
Jenis Penyakit yang Sering Muncul Pasca Lebaran, Radang Tenggorokan Paling Banyak Terjadi

Jenis Penyakit yang Sering Muncul Pasca Lebaran, Radang Tenggorokan Paling Banyak Terjadi

Meskipun memikat untuk dinikmati, menu-menu lebaran sebaiknya dinikmati dengan porsi yang terkendali demi mencegah timbulnya sejumlah masalah kesehatan.

Baca Selengkapnya
Rekomendasi Makanan Musang yang Paling Disukai, Ampuh Bikin Hewan Peliharaan Jadi Gemuk

Rekomendasi Makanan Musang yang Paling Disukai, Ampuh Bikin Hewan Peliharaan Jadi Gemuk

Merdeka.com merangkum informasi tentang rekomendasi makanan musang yang paling disukai, dan ampuh bikin hewan peliharaan jadi gemuk.

Baca Selengkapnya