Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Taklukkan Madura United, Persipura Jayapura Raih Kemenangan Perdana di Shopee Liga 1

Taklukkan Madura United, Persipura Jayapura Raih Kemenangan Perdana di Shopee Liga 1 Persipura Jayapura vs Madura United. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Persipura Jayapura akhirnya berhasil meraih kemenangan perdana mereka pada Shopee Liga 1 2019. Menjamu Madura United di Stadion Mandala, Selasa (16/7), Persipura berhasil mengalahkan lawan dengan skor 1-0.

Laga melawan Madura United merupakan laga perdana bagi Jacksen F. Tiago sebagai pelatih Persipura. Gol tunggal yang memastikan kemenangan Persipura dicetak oleh Boaz Solossa pada menit ke-9.

Persipura mendapatkan gol cepat saat laga baru masuk pada menit ke-9. Bermula dari tendangan bebas dari Toood Ferre, Boaz Solossa mampu membobol gawang Madura United yang dikawal oleh M. Ridwan.

Meskipun tertinggal, Madura United tampil cukup tenang. Kombinasi Zulfiandi dan Asep Berlian di lini tengah cukup solid. Namun, serangan yang mereka bangun tidak cukup efektif.

Pada menit ke-25, Boaz kembali mendapatkan peluang mencetak gol usai menerima umpan Ibrahim Conteh. Tapi, bola yang bergulir ke gawang kosong mampu disapu oleh Fachruddin sebelum masuk ke gawang.

Persipura kembali mendapat peluang apik pada menit ke-39. Tapi, sepakan Tood Ferre hanya menyamping tipis dari gawang Madura United usai membentur badan Fandry Imbiri.

Pada akhir babak pertama, Madura United hampir menyamakan skor. Hanya saja, sepakan dari Fandry Imbiri masih belum menemui sasaran. Babak pertama berakhir dengan skor 1-0 untuk keunggulan tim tuan rumah.

Persipura masih tampil menekan pada babak kedua. Bahkan, pelatih Jacksen F. Tiago memasukkan penyerang Mamadou Samassa untuk menggantikan gelandang Oh Inkyun. Keputusan ini membuat serangan Persipura makin tajam.

Ketika sedang asyik menyerang, Mutiara Hitam mendapat kabar buruk dengan cedera yang dialami oleh Titus Bonai Bonai pada menit ke-73. Posisi Titus pun harus digantikan oleh Lukas Mandowen.

Sementara itu, kubu Madura United mengganti Asep Berlian dan Alfath Fathier dengan Syahrian Abimanyu dan Slamet Nurcahyo. Dua pemain yang dimasukkan oleh pelatih Dejan Antonic punya karakter yang lebih menyerang.

Pada menit ke-75, Persipura nyaris mencetak gol indah dari kaki Boaz Solossa. Sepakan pojoknya melengkung dan tidak bisa diantisipasi oleh M. Ridwan. Namun, bola masih tipis di sisi gawang.

Pada menit ke-82, Persipura mendapat peluang dari tendangan bebas di dekat kotak penalti. Namun, sepakan Boaz masih belum mampu melewati pagar betis yang dibangun oleh pemain Madura United.

Persipura menang dengan skor 1-0. Hasil yang bagus bagi Persipura di bawah komando Jacksen F. Tiago. Hasil ini membuat Persipura kini telah meraih tujuh poin. Sementara, raihan poin Madura United masih belum beranjak dari angka 14. Meskipun menang, Persipura masih berada di papan bawah klasemen sementara.

Sumber: Bola.net

(mdk/RWP)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Menang Telak Lawan Labura Hebat FC, Pelatih PSMS Medan Masih Belum Puas

Menang Telak Lawan Labura Hebat FC, Pelatih PSMS Medan Masih Belum Puas

PSMS Medan meraih kemenangan telak dengan skor 6-0 melawan Labura Hebat FC di laga pembuka Edy Rahmayadi Cup 2023.

Baca Selengkapnya
FOTO: Tumbang Lawan Dewa United, Persikabo 1973 Makin Terpuruk di Dasar Klasemen BRI Liga 1 Indonesia

FOTO: Tumbang Lawan Dewa United, Persikabo 1973 Makin Terpuruk di Dasar Klasemen BRI Liga 1 Indonesia

Persikabo 1973 kembali menuai hasil pahit saat bertandang ke markas Dewa United, pada Kamis (7/3).

Baca Selengkapnya
FOTO: Libas Dewa United 4-1, PSIS Semarang Meluncur ke 3 Besar BRI Liga 1 2023/2024

FOTO: Libas Dewa United 4-1, PSIS Semarang Meluncur ke 3 Besar BRI Liga 1 2023/2024

PSIS Semarang sukses mencuri tiga poin di kandang Dewa United pada pekan kedelapan BRI Liga 1 2023/2024.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kembali Bawa Timnya Promosi ke Liga 1, Ini Sosok Rival Lastori Pemain Malut United

Kembali Bawa Timnya Promosi ke Liga 1, Ini Sosok Rival Lastori Pemain Malut United

Rival dikenal dengan sosok yang memiliki tuah besar bagi setiap tim yang ia perkuat.

Baca Selengkapnya
Saat Pertandingan Bola Persib VS Bhayangkara FC, Kapolda Jabar Irjen Akhmad Wiyagus: Baju Boleh Coklat, Hati Tetap Persib

Saat Pertandingan Bola Persib VS Bhayangkara FC, Kapolda Jabar Irjen Akhmad Wiyagus: Baju Boleh Coklat, Hati Tetap Persib

Pengakuan Kapolda Jabar Irjen Akhmad Wiyagus mendukung Persib Bandung.

Baca Selengkapnya
Hasil Final KPU: Prabowo-Gibran Menang di Sumut, Raih 4,6 Juta Suara

Hasil Final KPU: Prabowo-Gibran Menang di Sumut, Raih 4,6 Juta Suara

Hasil Pleno rekapitulasi KPU sahkan suara Prabowo-Gibran menang di Sumatera Utara

Baca Selengkapnya
Pangkostrad Letjen Maruli Menantu Luhut & Dua Jenderal Lulusan Terbaik di Bursa Calon Kasad

Pangkostrad Letjen Maruli Menantu Luhut & Dua Jenderal Lulusan Terbaik di Bursa Calon Kasad

Enam nama yang masuk dalam prediksi daftar kuat calon pengganti Jenderal Dudung Abdurachman.

Baca Selengkapnya
Airlangga Target Prabowo-Gibran Menang 55 Persen di Sumsel

Airlangga Target Prabowo-Gibran Menang 55 Persen di Sumsel

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartanto memasang target kemenangan pasangan calon Prabowo-Gibran di Sumatera.

Baca Selengkapnya
Sisi Lain Mauricio Souza Pelatih Madura United, Cinta Pertama bagi Anak Perempuannya

Sisi Lain Mauricio Souza Pelatih Madura United, Cinta Pertama bagi Anak Perempuannya

Instagram Souza dipenuhi oleh foto-foto kebersamaan dirinya dengan sang putri

Baca Selengkapnya