Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Diincar Tim Raksasa, Kalidou Koulibaly Buka Pintu Hengkang Dari Napoli

Diincar Tim Raksasa, Kalidou Koulibaly Buka Pintu Hengkang Dari Napoli Napoli vs Inter Milan. ©AFP Photo

Merdeka.com - Kabar baik datang bagi Liverpool, Manchester City dan Manchester United. Pemain belakang incaran mereka yakni Kalidou Koulibaly mengaku bisa meninggalkan Napoli di musim panas ini.

Dalam beberapa tahun terakhir, Koulibaly memiliki reputasi yang sangat bagus di Italia. Ia disebut-sebut sebagai salah satu bek terbaik di Serie A setelah ia menjadi dinding yang kokoh untuk lini pertahanan Napoli.

Setiap bursa transfer, nama Koulibaly selalu dikaitkan dengan klub-klub raksasa dunia. Yang terbaru, ia diberitakan menjadi incaran tiga raksasa Inggris, Liverpool, Manchester City dan Manchester United.

Ketika ditanyai mengenai prospek ia meninggalkan Napoli, begini jawaban Kaloulibaly. "Saya akan sangat gembira jika bisa bertahan di Napoli seumur hidup saya," ujar Koulibaly kepada Radio Kiss Kiss yang dikutip oleh Bola.net.

Tidak Berjanji

Koulibaly mengakui bahwa ia sudah mendengar rumor ketertarikan tim-tim raksasa EPL itu terhadap dirinya.

Untuk itu ia tidak berani menjamin bahwa ia masih akan menjadi dinding pertahanan I Partenopei musim depan.

"Saya tidak bisa berjanji bahwa saya akan bertahan di sini. Saya adalah bagian dari proyek ini, dan ketika musim berakhir, saya akan berbicara dengan Direktur terkait masa depan saya."

Fokus Penuh

Koulibaly menegaskan untuk saat ini ia tidak mau ambil pusing dengan rumor-rumor yang beredar mengenai dirinya.

Sang bek menegaskan bahwa saat ini ia hanya fokus untuk membantu Napoli finish setinggi mungkin dan mendapatkan trofi juara.

"Untuk saat ini saya tidak mau terlalu banyak bicara soal itu [rumor transfer]. Saat ini fokus saya 100 persen untuk tim ini." ujarnya.

Pihak Napoli sendiri mengindikasikan bahwa mereka siap mendengarkan tawaran yang masuk untuk Koulibaly.

Namun mereka mematok harga yang cukup tinggi, yakni sekitar 100 juta Euro untuk bek 28 tahun tersebut.

Sumber: Liputan6.comReporter: Serafin Unus Pasi

(mdk/idc)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Detik-Detik Pemain Sepak Bola Tersambar Petir di Stadion Siliwangi, Sepatu Terbakar dan Baju Robek
Detik-Detik Pemain Sepak Bola Tersambar Petir di Stadion Siliwangi, Sepatu Terbakar dan Baju Robek

Korban sempat dibawa ke Rumah Sakit Sariningsih, namun akhirnya dinyatakan meninggal dunia.

Baca Selengkapnya
Menakjubkan, Gereja Ini Punya Buaya Berusia 500 Tahun yang Menggantung di Langit-langit
Menakjubkan, Gereja Ini Punya Buaya Berusia 500 Tahun yang Menggantung di Langit-langit

Mengenal salah satu gereja di Italia yang memiliki buaya berusia 500 tahun dan dikenal memiliki makna simbolis.

Baca Selengkapnya
Kepala BIN Luncurkan Tim Voli Jakarta BIN & STIN BIN, Ingin Lahirkan Atlet Sekaliber Megawati Hangestri
Kepala BIN Luncurkan Tim Voli Jakarta BIN & STIN BIN, Ingin Lahirkan Atlet Sekaliber Megawati Hangestri

Kepala BIN Jenderal Pol (Purn) Budi Gunawan mengaku optimistis tim voli putri Jakarta BIN dan tim voli putra Jakarta STIN BIN juara Proliga

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Disebut Pahlawan Indonesia, Ini Sosok Pemain Naturalisasi Paling Berjasa Bawa Timnas Indonesia Lolos 16 Besar Piala Asia 2023
Disebut Pahlawan Indonesia, Ini Sosok Pemain Naturalisasi Paling Berjasa Bawa Timnas Indonesia Lolos 16 Besar Piala Asia 2023

Resmi! Indonesia lolos ke 16 Besar Piala Asia 2023 berkat jasa pemain naturalisasi ini. Siapa sosoknya?

Baca Selengkapnya
Menantu Tokoh Partai Gerindra Direkrut Klub Kasta Tertinggi Liga Korsel, Jadi rekan Setim Eks Barcelona
Menantu Tokoh Partai Gerindra Direkrut Klub Kasta Tertinggi Liga Korsel, Jadi rekan Setim Eks Barcelona

Menantu Tokoh Partai Gerindra Direkrut Klub Kasta Tertinggi Liga Korsel, Jadi rekan Setim Eks Barcelona

Baca Selengkapnya
Dirugikan Keputusan Kontroversial Wasit Nasrullo Kabirov, Begini Komentar Para Pemain Timnas Indonesia U-23
Dirugikan Keputusan Kontroversial Wasit Nasrullo Kabirov, Begini Komentar Para Pemain Timnas Indonesia U-23

Deretan komentar pemain Timnas Indonesia U-23 terkait keputusan kontroversial wasit Nasrullo Kabirov.

Baca Selengkapnya
Kopassus Berduka, Salah Satu Perwira & Pelatih Terbaik Berpulang
Kopassus Berduka, Salah Satu Perwira & Pelatih Terbaik Berpulang

Salah satu prajurit terbaik Komando Pasukan Khusus (Kopassus) meninggal dunia.

Baca Selengkapnya
Raffi Ahmad dan Nagita Rayakan Ultah Rafathar bareng Keluarga, Temanya Liverpool
Raffi Ahmad dan Nagita Rayakan Ultah Rafathar bareng Keluarga, Temanya Liverpool

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina menggelar pesta ulang tahun Rafathar yang ke delapan. Temanya adalah klub sepakbola yang disukai Rafathar yakni Liverpool.

Baca Selengkapnya
Rekam Jejak PSP Padang, Pemainnya Banyak Direkrut Timnas hingga Sering Melawan Klub Eropa
Rekam Jejak PSP Padang, Pemainnya Banyak Direkrut Timnas hingga Sering Melawan Klub Eropa

Salah satu klub sepak bola yang usianya sudah tidak muda lagi ini sempat melahirkan pemain-pemain lokal andalan Timnas Indonesia tahun 1950-an.

Baca Selengkapnya