Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sejumlah Cara Mengatasi Masalah Mata Akibat Membaca di Ruangan Gelap

Sejumlah Cara Mengatasi Masalah Mata Akibat Membaca di Ruangan Gelap Ilustrasi membaca. © Picjumbo

Merdeka.com - Membaca di ruangan yang gelap dengan cahaya temaram bisa menyebabkan sejumlah dampak pada mata. Untungnya, sejumlah dampak yang bisa muncul ini tidak bersifat permanen dan bisa diatasi.

Walau begitu, sejumlah permasalahan ini tetap merasa mengganggu dan tidak nyaman. Membaca di ruangan gelap bisa membuat kita kesulitan dalam mengumpulkan informasi dan menyebabkan masalah tak hanya pada bagian mata semata.

"Mata kita diciptakan untuk menyesuaikan dengan beragam pencahayaan dan akan menyesuaikan secara otomatis saat kita membaca buku di ruang dengan pencahayaan gelap atau temaram," terang Luis Rojas, OD, pakar kesehatan mata dari DeNovo Eye, McKinney, Texas dilansir dari Livestrong.

Walau tak bahaya, namun kebiasaan ini bisa terasa tak nyaman dan semakin mengganggu seiring waktu. Pasalnya, dalam penerangan yang temaram, kamu harus memicingkan mata dan lebih konsentrasi saat membaca.

Situasi ini bisa membuat mata menjadi cepat lelah setelah beberapa waktu membaca. Lebih lanjut, kondisi ini bisa membuat pandangan memburam dan memunculkan sakit kepala.

Lebih lanjut, Dr. Rojas mengatakan bahwa saran disarankan untuk mendekatkan sumber cahaya lebih dekat denganmu ketika membaca. Posisi yang sangat disarankan adalah dengan meletakkan lampu di belakangmu sehingga cahaya bisa mengarah langsung pada lembar halaman buku yang kamu baca.

Salah satu penanda bahwa apakah cahaya sudah cukup terang atau tidak adalah apakah kamu butuh memicingkan mata untuk membaca. Jika kamu masih perlu memicingkan mata, maka artinya kamu perlu mengubah posisi cahaya atau membuatnya menjadi lebih terang.

Selain masalah cahaya, kelelahan pada mata juga bisa muncul ketika kamu sudah membaca terlalu lama. Oleh karena itu, durasi membaca ini juga penting untuk diperhatikan.

Cara Mengatasi Masalah Mata

Untuk mencegah masalah ketika membaca ini, sejumlah hal yang bisa kamu terapkan adalah:

Sering Beristirahat

Pada saat membaca, penting untuk tidak memforsir diri membaca dalam waktu yang lama. Pastikan untuk beristirahat setiap 20 menit dan melihat ke titik yang sejauh 20 kaki selama 20 detik untuk mencegah mata kelelahan.

‌Batasi Waktu Membaca

Selain banyak beristirahat, waktu membaca yang terlalu panjang juga perlu dihindari. Hal ini penting dilakukan terutama ketika kamu membaca menggunakan gawai atau layar.

Gunakan Obat Tetes Mata

Obat tetes mata bisa membantu menghidrasi dan melubrikasi mata agar terhindar dari kondisi kering. Pastikan saja untuk tidak menggunakannya secara berlebih agar tidak menimbulkan dampak buruk bagi mata.

Adanya kondisi mata yang lelah memang merupakan hal yang wajar terjadi. Walau begitu, jika terjadi sejumlah gejala lain seperti pandangan memburam, mata gatal, mata kering secara kronis, sensitif pada cahaya, serta sakit kepala, maka sebaiknya kamu segera berkonsultasi dengan dokter.

(mdk/RWP)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cara Mengatasi Mata Lelah, Ketahui Langkah Pencegahannya

Cara Mengatasi Mata Lelah, Ketahui Langkah Pencegahannya

Cara mengatasi mata lelah bisa dilakukan dengan beberapa langkah. Simak informasi selengkapnya.

Baca Selengkapnya
Penyebab Mata Merah Sebelah yang Perlu Diwaspadai, Begini Cara Mengatasinya

Penyebab Mata Merah Sebelah yang Perlu Diwaspadai, Begini Cara Mengatasinya

Mata merah terjadi saat pembuluh di mata membengkak atau teriritasi.

Baca Selengkapnya
Penyebab Mata Lelah dan Cara Mengatasinya, Penting Diketahui

Penyebab Mata Lelah dan Cara Mengatasinya, Penting Diketahui

Gejala mata lelah termasuk mata kering, iritasi, sensasi terbakar, dan bahkan sakit kepala.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Penyebab Sakit Kepala Sampai ke Mata, Ketahui Cara Mengatasinya

Penyebab Sakit Kepala Sampai ke Mata, Ketahui Cara Mengatasinya

Sakit kepala yang berdenyut sampai ke mata disebabkan oleh beberapa faktor.

Baca Selengkapnya
Mata Mengantuk Saat Beraktivitas, Baiknya Minum Kopi atau Istirahat Sebentar?

Mata Mengantuk Saat Beraktivitas, Baiknya Minum Kopi atau Istirahat Sebentar?

Kurang tidur atau tidur yang tidak cukup dapat menyebabkan mata mengantuk.

Baca Selengkapnya
5 Cara Mengatasi Rasa Lapar di Tengah Malam, Cegah Gendut dari Sebelum Tidur

5 Cara Mengatasi Rasa Lapar di Tengah Malam, Cegah Gendut dari Sebelum Tidur

Munculnya rasa lapar di tengah malam bisa sangat mengganggu dan bisa dihindari dengan berbagai cara.

Baca Selengkapnya

"Jaga Gaya Hidupmu, Jaga Kesehatan Matamu!"

Gaya hidup yang kita miliki sehari-hari bisa sangat berpengaruh terhadap kesehatan kita. Hal ini termasuk dalam kesehatan mata.

Baca Selengkapnya
Penyebab Mata Sakit saat Berkedip, Ketahui Cara Mengatasinya

Penyebab Mata Sakit saat Berkedip, Ketahui Cara Mengatasinya

Mata sakit saat berkedip bisa disebabkan oleh berbagai faktor.

Baca Selengkapnya
Cara Mengatasi Telapak Tangan Gatal, Pahami Faktor Penyebabnya

Cara Mengatasi Telapak Tangan Gatal, Pahami Faktor Penyebabnya

Cara mengatasi telapak tangan gatal ini bisa diterapkan. Pasalnya, gatal di bagian telapak tangan kerap terjadi dalam durasi yang lama.

Baca Selengkapnya