Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cara Menangani Jika Terkena Cacar Monyet

Cara Menangani Jika Terkena Cacar Monyet Ilustrasi cacar monyet. shutterstock

Merdeka.com - Wabah cacar monyet mulai menghantui sejumlah wilayah di Indonesia. Penyakit ini muncul di Singapura beberapa waktu lalu. Cacar monyet bisa menular dari hewan ke manusia atau manusia ke manusia.

Cacar monyet muncul pertama kali di Afrika sejak 1970. Dikutip dari WHI.int, di Afrika, infeksi cacar monyet ditemukan pada banyak spesies hewan, seperti tupai tali, tupai pohon, tikus Gambia, dormice dan primata.

Tak mudah untuk mendeteksi cacar monyet, harus melakukan tes laboratorium secara khusus untuk melihat penyakit ini. Meskipun sulit dideteksi, namun ada gejala-gejala umum pada penderita cacar monyet. Berikut gejala cacar monyet dan cara menanganinya:

Demam dan Muncul Ruam di Sekujur Tubuh

Gejala awal cacar monyet muncul antara satu hingga tiga hari. Awalnya penderita mengalami demam dan ruam-ruam di sekujur tubuh. Ruam muncul dari wajah hingga ke bagian tubuh lain.

Ruam kemudian berkembang dari maculopapules (lesi dengan bentuk rata) menjadi vesicles (benjolan kecil dan padat), bintik-bintik, hingga menjadi lapisan kulit kering.

Gejala-Gejala Cacar Monyet Lainnya

Masa inkubasi (waktu dari paparan gejala pertama) adalah sekitar 7 hingga 14 hari. Selama masa inkubasi, penyakit ini tidak menular. Tapi setelah penyakit ini berkembang, penularan penyakit akan cepat. Saat masa perkembangan, kulit pasien muncul koreng dari lesi cacar. Akibatnya, cacar monyet bisa menular sekitar empat hingga lima pekan. Namun jika gejala semakin parah, segera konsultasikan ke dokter.

Pencegahan Agar Tak Tertular Cacar Monyet

Jika ada kerabat yang tertular cacar monyet, ada baiknya Anda melakukan pencegahan agar tak ikut tertular. Dikutip dari WHO.int, pencegahan pertama dengan menghindari kontak dengan tikus dan primata. Kedua, gunakan sarung tangan saat menangani hewan yang sakit atau sedang terinfeksi, dan selama prosedur pemotongan hewan. Untuk pencegahan, jangan sampai terkontak langsung dengan darah hewan.Untuk mencegah penularan dari manusia ke manusia, sebisa mungkin hindari kontak terhadap pasien cacar monyet. Gunakan sarung tangan dan peralatan pelindung saat merawat orang sakit. Kemudian cuci tangan setelah merawat atau mengunjungi orang sakit. Diusahakan ruangan pasien steril.

Belum Ada Vaksin Penyembuh Cacar Monyet

Untuk saat ini, belum ada perawatan khusus yang tersedia untuk infeksi cacar monyet, tetapi wabah cacar monyet masih bisa dikendalikan.Cacar monyet sebenarnya penyakit lama. Pernah ada vaksin untuk infeksi cacar monyet. Tapi kini vaksin tersebut belum ada lagi. Beberapa vaksin untuk mengendalikan cacar monyet, seperti vaksin cacar, cidofovir, vaksin ST-246, dan vaccinia imun globulin (VIG).

(mdk/has)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Penyebab Rambut Cepat Bau dan Cara Mengatasinya, Tak Cukup dengan Keramas

Penyebab Rambut Cepat Bau dan Cara Mengatasinya, Tak Cukup dengan Keramas

Penting untuk memahami penyebab munculnya bau pada rambut agar dapat mengambil langkah pencegahannya.

Baca Selengkapnya
Cara Mengatasi Perut Begah dengan Aman dan Efektif, Lakukan Hal Ini

Cara Mengatasi Perut Begah dengan Aman dan Efektif, Lakukan Hal Ini

Memahami penyebab perut begah adalah langkah pertama untuk mengatasi kondisi ini.

Baca Selengkapnya
Gejala Anak Cacingan yang Perlu Diperhatikan, Ketahui Cara Mengatasinya

Gejala Anak Cacingan yang Perlu Diperhatikan, Ketahui Cara Mengatasinya

Gangguan cacingan pada anak perlu dideteksi secepat mungkin.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
7 Cara Mengatasi Rambut Kering dan Rusak Akibat Sinar Matahari, Yuk Kembalikan Kilau Indahnya!

7 Cara Mengatasi Rambut Kering dan Rusak Akibat Sinar Matahari, Yuk Kembalikan Kilau Indahnya!

Cara mengatasi rambut kering dan rusak akibat sinar matahari ternyata praktis, lho!

Baca Selengkapnya
Mengalami Kram Otot Saat Olahraga? Begini Cara Mudah Mengatasinya

Mengalami Kram Otot Saat Olahraga? Begini Cara Mudah Mengatasinya

Penting bagi kamu untuk mengetahui cara mengatasi kram otot agar tetap dapat berolahraga dengan nyaman. Gini caranya!

Baca Selengkapnya
6 Cara Mengatasi Badan Pegal Setelah Olahraga, Lakukan Hal Berikut

6 Cara Mengatasi Badan Pegal Setelah Olahraga, Lakukan Hal Berikut

Tak ada lagi rasa pegal yang berkepanjangan setelah olahraga dengan melakukan cara-cara ini.

Baca Selengkapnya
8 Tips Menghilangkan Rasa Malu, Gali Keberanian dalam Diri

8 Tips Menghilangkan Rasa Malu, Gali Keberanian dalam Diri

Rasa malu pasti pernah dirasakan semua orang. Penyebabnya pun beragam. Namun, ada cara umum untuk mengatasinya.

Baca Selengkapnya
Mengapa Seseorang Bisa Mengalami Cegukan? Ketahui Cara Mengatasinya

Mengapa Seseorang Bisa Mengalami Cegukan? Ketahui Cara Mengatasinya

Penyebab cegukan dan cara mengatasinya yang perlu diketahui.

Baca Selengkapnya
Penyebab Sembelit saat Puasa, Ketahui Cara Mengatasinya

Penyebab Sembelit saat Puasa, Ketahui Cara Mengatasinya

Sembelit adalah kondisi yang rentan terjadi saat puasa.

Baca Selengkapnya