Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bersyukurlah jika alami morning sickness saat hamil!

Bersyukurlah jika alami morning sickness saat hamil! Ilustrasi Ibu Hamil. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Bagi ibu hamil, terutama yang bekerja dan memiliki banyak aktivitas, mengalami morning sick atau mual dan muntah di pagi hari tentunya adalah hal yang tak menyenangkan dan mengganggu. Namun, meski rasanya sangat buruk, morning sickness ternyata adalah hal yang harus disyukuri oleh wanita yang sedang hamil.

Sebuah penelitian mengamati morning sickness dan efeknya dalam berbagai aspek kehamilan. Hasilnya, diketahui bahwa wanita yang mengalami morning sickness, sering mual dan muntah di pagi hari selama hamil memiliki risiko lebih kecil untuk mengalami keguguran. Penelitian tersebut menemukan bahwa wanita hamil yang mengalami morning sickness berisiko 55 - 80 persen lebih rendah mengalami keguguran dibandingkan wanita yang tidak alami morning sickness saat hamil.

Selain itu, wanita yang mengalami morning sickness saat hamil juga berkemungkinan lebih besar untuk melahirkan bayi yang lebih sehat dibandingkan dengan wanita yang tak pernah merasakan dan mengatasi morning sickness selama kehamilan. Menurut Gideon Koren, ketua peneliti dario Motherisk Program di Toronto, bayi yang dilahirkan oleh ibu yang mengalami morning sickness juga berisiko lebih kecil mengalami kelainan pada organ tubuhnya, seperti pada tempurung kepala dan sistem kardiovaskular, seperti dilansir oleh Women's Health Mag (01/08).

Peneliti juga menemukan adanya kaitan antara morning sickness yang dialami oleh ibu hamil dengan risiko kelahiran prematur yang lebih rendah. Ibu yang mengalami morning sickness parah juga berkemungkinan memiliki anak yang lebih cerdas ketika mereka tumbuh besar. Anak-anak tersebut memiliki nilai yang lebih baik dalam tes IQ dan memiliki kemampuan yang lebih baik dalam kemampuan berhitung dan verbal.

Meski begitu, bukan berarti wanita yang tidak mengalami morning sickness saat hamil harus waspada dan khawatir. Beberapa wanita memang tidak mengalami morning sickness, dan beberapa mengalaminya. Hal ini tak menunjukkan adanya kelainan pada kehamilan Anda jika tak mengalami morning sickness. Peneliti menjelaskan bahwa morning sickness dipengaruhi oleh hormon dalam tubuh dan hal ini bisa berbeda-beda pada satu wanita dan lainnya.

Jadi, jika Anda merasa mulai sebal dengan morning sickness yang menyerang setiap hari, ingatlah sisi baik di baliknya. Bahwa morning sickness adalah tanda dari kehamilan yang sehat. Begitu juga jika Anda tak mengalaminya, jangan teburu-buru khawatir karena ini tidak menandakan hal yang salah dalam kehamilan Anda. Syukuri juga kemudahan yang Anda dapatkan selama hamil karena tidak mengalami morning sickness.

(mdk/kun)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Manfaat Kolagen untuk Ibu Hamil, Mengurangi Morning Sickness hingga Nyeri Sendi

Manfaat Kolagen untuk Ibu Hamil, Mengurangi Morning Sickness hingga Nyeri Sendi

Konsumsi kolagen dapat membantu mencukupi kebutuhan protein.

Baca Selengkapnya
Mengenal Hamil Kebo dan Penyebabnya, Kondisi Hamil Tak Rasakan Gejala

Mengenal Hamil Kebo dan Penyebabnya, Kondisi Hamil Tak Rasakan Gejala

Hamil kebo adalah kondisi hamil yang gejalanya tidak disadari.

Baca Selengkapnya
Penyebab Susah Tidur Saat Hamil Muda, Ketahui Cara Mengatasinya

Penyebab Susah Tidur Saat Hamil Muda, Ketahui Cara Mengatasinya

Susah tidur menjadi salah satu risiko gejala yang muncul di awal kehamilan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Penyebab Gangguan Tidur pada Ibu Hamil, Ketahui Juga Cara Mengatasinya

Penyebab Gangguan Tidur pada Ibu Hamil, Ketahui Juga Cara Mengatasinya

Mengalami gangguan tidur saat hamil adalah hal yang umum terjadi dan dapat diatasi.

Baca Selengkapnya
Sering Berkeringat di Malam Hari? Waspada, Bisa Jadi Tanda 5 Masalah Kesehatan Ini!

Sering Berkeringat di Malam Hari? Waspada, Bisa Jadi Tanda 5 Masalah Kesehatan Ini!

Nggak hanya karena keringat berlebih, ini beberapa masalah kesehatan yang bisa jadi penyebabnya.

Baca Selengkapnya
Awas, Tidur Malam Kurang dari 7 Jam per Hari Bikin Umur Pendek

Awas, Tidur Malam Kurang dari 7 Jam per Hari Bikin Umur Pendek

Orang yang memiliki kebiasaan tidur kurang dari tujuh jam setiap malam memiliki risiko kematian yang lebih tinggi. Yuk, simak penjelasan lengkapnya!

Baca Selengkapnya
Gejala Bayi Tersedak dan Cara Menanganinya, Wajib Tahu

Gejala Bayi Tersedak dan Cara Menanganinya, Wajib Tahu

Mengenali gejala tersedak pada bayi sangat penting untuk memberikan tindakan cepat dan tepat guna.

Baca Selengkapnya
Apakah Anak Bayi Kita Tidur Terlalu Lama? Ini Cara Mengetahuinya

Apakah Anak Bayi Kita Tidur Terlalu Lama? Ini Cara Mengetahuinya

Bayi yang baru lahir cenderung tidur dalam waktu yang cukup lama.

Baca Selengkapnya