Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

7 Cara Menurunkan Berat Badan secara Optimal dan Manjur Dilakukan

7 Cara Menurunkan Berat Badan secara Optimal dan Manjur Dilakukan Ilustrasi diet. Shutterstock/margouillat photo

Merdeka.com - Menurunkan berat badan merupakan salah satu misi hidup yang dilakukan banyak orang. Baik untuk memperbaiki penampilan maupun untuk meningkatkan kesehatan, hal ini lumrah dilakukan.

Banyak orang melakukan berbagai cara untuk menurunkan berat badan ini. Mulai dari mengikuti berbagai cara diet maupun menerapkan cara olahraga tertentu.

Sayangnya, tak banyak orang yang konsisten dalam melakukan hal untuk menurunkan berat badan tersebut. Karena hal ini tidak bisa dilakukan dalam sekejap seperti sulap dalam satu malam, banyak orang yang enggan meneruskan upaya menurunkan berat badan ini.

Jika kamu memang benar-benar berniat menurunkan berat badan, pastikan untuk melakukan sejumlah hal yang tepat. Dua hal yang paling penting adalah tetap menerapkan rutinitas olahraga dan pola diet yang sudah kamu ikuti untuk membakar lemak berlebih di tubuh.

Melakukan olahraga dan pola makan yang tidak tepat justru bisa membuat upayamu untuk menurunkan berat badan tidak berjalan lancar. Dilansir dari The Health Site, berikut sejumlah cara untuk membuat upayamu menurunkan berat badan menjadi optimal.

Fokus pada Pola Makan

Hal pertama yang harus kamu perhatikan adalah fokus pada pola makan dibanding jenis olahraga. Walau olahraga memang berdampak dalam menurunkan berat badan, namun pilihan makanan yang tepat lebih penting.

Pastikan untuk memilih jenis pola makan yang paling cocok untuk dirimu atau jika bisa berkonsultasi lebih dahulu dengan pakar nutrisi. Pasalnya, tidak semua pola makan tepat diterapkan untuk semua orang.

Jangan Tergantung Hanya pada Rutinitas Olahraga

Tahapan penting dalam menurunkan berat badan adalah meningkatkan aktivitas non-olahraga dibanding hanya terjebak pada rutinitas olahraga semata. Kegiatan fisik yang kamu lakukan seperti berjalan atau kegiatan rumah tangga bisa bermanfaat dalam menurunkan berat badan.

Kamu bisa melakukannya dengan mulai berjalan atau bersepeda untuk membuatmu tetap aktif. Hal ini bisa sangat bermanfaat dalam membantu menurunkan berat badan pada dirimu.

Lakukan Olahraga yang Mudah

Ketika tubuh membiasakan diri dengan pola makan yang baru, tingkat energi juga harus menyesuaikan. Pada tahap ini sebaiknya kamu tidak langsung melakukan olahraga yang berat melainkan lakukan dari yang mudah terlebih dahulu.

Olahraga ringan bisa sangat efektif untuk menurunkan berat badan dan memiliki risiko rendah cedera. Jenis olahraga ini juga bisa membantu meningkatkan rasa percaya diri sehingga kamu lebih percaya diri untuk berolahraga selanjutnya.

Fokus Membentuk Otot

Olahraga aerobik dan kardiovaskular memang sangat tepat untuk membakar kalori untuk menurunkan berat badan. Namun olahraga untuk membentuk otot juga merupakan hal yang penting dilakukan.

Otot diketahui lebih berat dan bisa dibakar sepanjang hari. Melakukan angkat beban bisa membantu untuk membakar metabolisme sekaligus membuatmu jadi kekar. Kamu juga bisa melakukannya dengan motivasi untuk membuat pakaian sehari-hari jadi terlihat lebih bagus dan pas ukurannya.

Pertahankan Konsistensi

Rencanakan olahraga yang bakal kamu lakukan untuk waktu lama. Selai itu, pastikan untuk tidak terganggu dengan rutinitas baru yang menjanjikan turunnya berat badan dengan cepat.

Melakukan rutinitas olahraga yang konsisten untuk waktu lama bisa lebih baik dalam menurunkan berat badan. Cara ini juga bisa sangat bermanfaat untuk meningkatkan kekuatan tubuh.

Lakukan Perubahan Olahraga Setelah Waktu Tertentu

Walau kamu dituntut konsisten, namun perubahan juga perlu kamu lakukan setelah waktu tertentu. Pasalnya, rutinitas yang sama untuk waktu lama bisa membuat tubuhmu terbiasa.

Ketika tubuh terbiasa dengan porsi olahraga yang dilakukan, jumlah kalori yang dibakar bakal semakin sedikit. Oleh karena itu, setelah waktu tertentu, penting untuk melakukan perubahan pada jenis dan porsi olahraga yang dilakukan.

Perhatikan Makanan sebelum Olahraga

Makan sebelum atau setelah berolahraga merupakan perdebatan yang tak kunjung usai hingga saat ini. Namun pakar menyebut bahwa untuk menurunkan berat badan, cara terbaik adalah makan ketika kamu benar-benar lapar.

Sebelum berolahraga, disarankan untuk mengonsumsi makanan ringan atau cemilan. Makanan yang sebaiknya kamu konsumsi adalah telur, oatmeal, protein bar, atau sayuran rebus.

Berbagai cara tersebut bisa membuat upayamu untuk menurunkan berat badan menjadi lebih optimal. Dengan cara ini, kamu bisa lebih mudah dalam misi untuk menjadi lebih kurus.

(mdk/RWP)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tips Sehat Menambah Berat Badan yang Aman, Cocok untuk Anda yang Ingin Gemuk

Tips Sehat Menambah Berat Badan yang Aman, Cocok untuk Anda yang Ingin Gemuk

Beberapa cara sehat menaikkan berat badan secara alami yang dijamin aman.

Baca Selengkapnya
10 Cara Mudah dan Sehat, Menurunkan Berat Badan Tanpa Olahraga dan Diet Ekstrim

10 Cara Mudah dan Sehat, Menurunkan Berat Badan Tanpa Olahraga dan Diet Ekstrim

Tahukah Anda bahwa menurunkan berat badan bisa dilakukan secara sederhana & sehat tanpa perlu melakukan olahraga yang melelahkan atau diet ekstrim? Ini tipsnya.

Baca Selengkapnya
14 Cara Sehat Menaikkan Berat Badan Secara Mudah dan Aman

14 Cara Sehat Menaikkan Berat Badan Secara Mudah dan Aman

Menaikkan dan menambah berat badan bisa dilakukan secara sehat, mudah, dan aman melalui berbagai cara berikut.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Tips Jitu Mengatur Pola Makan Saat Puasa Ramadan untuk Menurunkan Berat Badan

Tips Jitu Mengatur Pola Makan Saat Puasa Ramadan untuk Menurunkan Berat Badan

Mengatur pola makan yang tepat saat menjalani puasa Ramadan bisa menjadi langkah tepat dalam menurunkan berat badan.

Baca Selengkapnya
9 Cara Maksimalkan Tidur untuk Turunkan Berat Badan, Tambah Kurus Hanya dengan Memejamkan Mata

9 Cara Maksimalkan Tidur untuk Turunkan Berat Badan, Tambah Kurus Hanya dengan Memejamkan Mata

Menurunkan berat badan ternyata bisa dilakukan ketika tidur.

Baca Selengkapnya
Cara Membantu Anak Memperoleh Berat Badan Ideal

Cara Membantu Anak Memperoleh Berat Badan Ideal

Berat badan ideal yang dimiliki anak sangat penting untuk pertumbuhan dan kesehatannya. Begini cara orangtua untuk membantu mengupayakannya.

Baca Selengkapnya
Berpuasa Ramadan Sambil Turunkan Berat Badan, Ini Cara yang Bisa Dilakukan

Berpuasa Ramadan Sambil Turunkan Berat Badan, Ini Cara yang Bisa Dilakukan

Pada saat menjalankan puasa Ramadan, kita bisa melakukannya sambil menurunkan berat badan dengan berbagai cara berikut.

Baca Selengkapnya
Kenali Sejumlah Kesalahan saat Berpuasa yang Berpotensi Membuat Gemuk

Kenali Sejumlah Kesalahan saat Berpuasa yang Berpotensi Membuat Gemuk

Banyak orang memanfaatkan momen puasa untuk menurunkan berat badan, namun sejumlah kondisi justru bisa membuat berat badan bertambah saat puasa.

Baca Selengkapnya
7 Penyebab Seseorang Tetap Gemuk walau Sudah Berolahraga

7 Penyebab Seseorang Tetap Gemuk walau Sudah Berolahraga

Bagi mereka yang berolahraga untuk menurunkan berat badan, bisa saja olahraga tidak memperoleh hasil yang diinginkan.

Baca Selengkapnya