Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

6 Manisnya manfaat sehat dari sirup maple

6 Manisnya manfaat sehat dari sirup maple Ilustrasi sirup maple. farmflavor.com

Merdeka.com - Seiring dengan bertambahnya jenis makanan yang muncul di Indonesia termasuk pula dengan jenis makanan dari negara barat, maka menjadikan pancake atau panekuk terkenal di Indonesia. Salah satu bahan pendamping yang biasanya digunakan adalah sirup maple.

Ternyata seperti dilansir dari healthmeup.com, manisnya sirup maple memberikan manfaat untuk kesehatan tubuh Anda sebagai berikut.

Tinggi zat antioksidan

Sirup maple mengandung sekitar 24 zat antioksidan yang berbeda. Zat ini mampu menangkal radikal bebas yang menyebabkan kerusakan pada sel-sel sehat tubuh sehingga menyebabkan penuaan dini dan penyakit. Zat antioksidan juga mampu menghambat kerusakan oksidatif.

Mengandung mineral

Selain tinggi akan zat antioksidan, sirup maple juga mengandung sejumlah zat mineral seperti mangan dan seng.

Mencegah kanker

Sebuah penelitian menemukan bahwa menambah sirup maple dalam oatmeal untuk menu sarapan membantu menangkal penyakit peradangan seperti kanker, osteoporosis, dan Alzheimer. Sirup maple juga mengandung polifenol, senyawa nabati yang berfungsi sebagai zat antioksidan.

Anti penuaan

Sifat antioksidan di dalam sirup maple bermanfaat untuk membantu melawan tanda-tanda penuaan terutama karena radikal bebas dan polusi. Selain untuk dikonsumsi, Anda juga bisa membuat scrub wajah dari campuran sirup maple dan gandum.

Menyehatkan pencernaan

Sirup maple mampu bermanfaat untuk meningkatkan kesehatan pencernaan dan melawan gangguan pencernaan seperti perut kembung, bergas, atau sembelit. Oleh karena itu Anda bisa mempertimbangkan untuk mengganti penggunaan gula dengan sirup maple.

Obat untuk pilek

Penelitian yang dilakukan oleh para peneliti di Wayne State University di Detroit menemukan bahwa sirup maple mengandung mineral penting seperti seng dan mangan yang membantu mencegah penyakit. Sedangkan kandungan zinc di dalamnya mampu mempertahankan sel darah putih yang penting sebagai pertahanan tubuh terhadap infeksi termasuk pilek.

Sirup maple sendiri terbuat dari campuran gula dengan kandungan tepung dari pohon maple yang kemudian mampu menjadi gula di saat musim panas. Tertarik untuk mencobanya?

(mdk/feb)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
8 Jenis Roti Sehat yang Bisa Dikonsumsi dengan Berbagai Manfaatnya

8 Jenis Roti Sehat yang Bisa Dikonsumsi dengan Berbagai Manfaatnya

Roti merupakan salah satu sumber karbohidrat untuk tubuh. Yuk, simak jenis roti apa saja yang sehat dan banyak manfaat!

Baca Selengkapnya
Manfaat Kesehatan Pisang dan Tips Mengkonsumsinya

Manfaat Kesehatan Pisang dan Tips Mengkonsumsinya

Pisang adalah buah serbaguna yang terkenal lezat dan kaya manfaat. Yuk, simak apa aja manfaat pisang dan tips mengkonsumsinya!

Baca Selengkapnya
Manfaat Konsumsi Oatmeal untuk Kesehatan, Bantu Turunkan Berat Badan

Manfaat Konsumsi Oatmeal untuk Kesehatan, Bantu Turunkan Berat Badan

Manfaat dari mengonsumsi oatmeal secara rutin untuk kesehatan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
7 Manfaat Makan Telur Setiap Hari, Perhatikan Cara Memasaknya

7 Manfaat Makan Telur Setiap Hari, Perhatikan Cara Memasaknya

Telur memiliki gizi yang hampir lengkap, seperti protein, lemak, vitamin, mineral, dan senyawa antioksidan. Telur juga dianggap baik dikonsumsi setiap hari.

Baca Selengkapnya
Bukan Sekadar Bumbu, Ketahui 3 Manfaat Kesehatan Luar Biasa dari Kecap Asin

Bukan Sekadar Bumbu, Ketahui 3 Manfaat Kesehatan Luar Biasa dari Kecap Asin

Kecap asin merupakan salah satu bumbu masakan yang tanpa kita sangka memiliki manfaat kesehatan yang tidak dapat kita kesampingkan.

Baca Selengkapnya
14 Manfaat Kesehatan Jantung Pisang atau Ontong, Tingkatkan Energi Hingga Turunkan Risiko Diabetes

14 Manfaat Kesehatan Jantung Pisang atau Ontong, Tingkatkan Energi Hingga Turunkan Risiko Diabetes

Jantung pisang atau ontong bisa diolah menjadi beragam makanan dan memiliki kandungan sehat yang luar biasa bagi tubuh kita.

Baca Selengkapnya
Cara Bikin Minuman Jeruk Nipis yang Ampuh untuk Menurunkan Kolesterol dalam Darah

Cara Bikin Minuman Jeruk Nipis yang Ampuh untuk Menurunkan Kolesterol dalam Darah

Minuman jeruk nipis kaya akan berbagai manfaat untuk kesehatan tubuh, salah satunya adalah membantu menurunkan kadar kolesterol yang berlebih.

Baca Selengkapnya
Manfaat Tomat untuk Kesehatan Manusia, Bisa Dikonsumsi Setiap Hari

Manfaat Tomat untuk Kesehatan Manusia, Bisa Dikonsumsi Setiap Hari

Manfaat tomat untuk kesehatan bisa didapatkan jika dikonsumsi rutin setiap harinya. Lalu apa saja manfaatnya?

Baca Selengkapnya
8 Tips Makan Sehat untuk Penderita Diabetes, Perbanyak Asupan Serat

8 Tips Makan Sehat untuk Penderita Diabetes, Perbanyak Asupan Serat

Makan sehat adalah salah satu cara terbaik untuk mengelola diabetes dan mencegah komplikasi kesehatan.

Baca Selengkapnya