Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

4 Alasan mengapa hamil di usia muda itu berbahaya!

4 Alasan mengapa hamil di usia muda itu berbahaya! ilustrasi remaja hamil. © maltatoday.com

Merdeka.com - Hamil di usia muda di sini diartikan pada mereka yang sudah hamil saat usianya masih belasan tahun. Istilahnya remaja hamil.

Nah, ada beberapa faktor mengapa para ahli kesehatan tidak menyarankan remaja untuk keburu hamil. Bahkan untuk pasangan yang sudah menikah sekalipun. Ada baiknya menunda memiliki momongan sampai usia sang istri cukup dan matang untuk mengandung. Lantas, mengapa demikian?

Hal ini akan berakibat langsung pada remaja itu sendiri dan juga si jabang bayi. Ada beberapa masalah kesehatan yang akan mengancam jika seorang remaja hamil di usia dini. Apa saja? Berikut ulasannya!

Risiko cacat

Para ahli kesehatan mengungkapkan bahwa tubuh seorang remaja berusia belasan tahun memiliki kemungkinan tidak mampu dalam mengatasi komplikasi kehamilan tertentu. Hal ini jelas akan dapat meningkatkan beberapa efek buruk, salah satunya adalah risiko cacat lahir pada janin.

Tingkat stres lebih tinggi

Statistik menyatakan bahwa gadis-gadis remaja berusia belasan tahun yang hamil akan mengalami tingkat stres yang tinggi. bahkan lebih tinggi dibandingkan wanita yang lebih tua, misalnya di pertengahan usia 20-an.

Saat hamil, maka remaja-remaja ini akan mengalami dua macam stres, yakni stres fisik dan emosional secara bersamaan. Kemungkinan besar, mereka tidak memiliki cukup waktu atau pengetahuan untuk menanganinya.

Tidak memiliki pengetahuan untuk membesarkan anak

Dalam hal membesarkan anak, remaja tidak memiliki pengalaman tersebut, Sehingga ada kemungkinan pola pendidikan yang diajarkan pada anak masih kurang. Berbeda dengan mereka yang sudah lebih matang, memiliki tingkat pendidikan yang cukup, sehingga anak akan berkembang dengan baik dari sisi pembelajaran orang tua.

Depresi

Reputasi di masyarakat saat hamil di usia belasan tahun sangat buruk. Khususnya di Indoensia. Banyak orang beranggapan bahwa hamil di usia belasan tahun tidak pantas. Sehingga mungkin orang-orang sekitar tidak memperlakukan remaja hamil dengan baik. Hal ini dapat memicu depresi dan sakit hati. Terkadang teman-teman sekolah pun tidak akan mendukung dan justru sebaliknya. Depresi yang berlebihan akan meningkatkan risiko keguguran.

(mdk/ega)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mengenal Hamil Kebo dan Penyebabnya, Kondisi Hamil Tak Rasakan Gejala

Mengenal Hamil Kebo dan Penyebabnya, Kondisi Hamil Tak Rasakan Gejala

Hamil kebo adalah kondisi hamil yang gejalanya tidak disadari.

Baca Selengkapnya
Penyebab Susah Tidur Saat Hamil Muda, Ketahui Cara Mengatasinya

Penyebab Susah Tidur Saat Hamil Muda, Ketahui Cara Mengatasinya

Susah tidur menjadi salah satu risiko gejala yang muncul di awal kehamilan.

Baca Selengkapnya
Awas, Tidur Malam Kurang dari 7 Jam per Hari Bikin Umur Pendek

Awas, Tidur Malam Kurang dari 7 Jam per Hari Bikin Umur Pendek

Orang yang memiliki kebiasaan tidur kurang dari tujuh jam setiap malam memiliki risiko kematian yang lebih tinggi. Yuk, simak penjelasan lengkapnya!

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Bukan Hanya Kehamilan, 7 Kondisi Ini Juga Bisa Jadi Penyebab Menstruasi Terlambat

Bukan Hanya Kehamilan, 7 Kondisi Ini Juga Bisa Jadi Penyebab Menstruasi Terlambat

Waspadai gejalanya jika sering mengalami menstruasi terlambat.

Baca Selengkapnya
Cara Mengatasi Permasalahan Pubertas dari Sisi Kesehatan, Ketahui Tips Berikut Ini

Cara Mengatasi Permasalahan Pubertas dari Sisi Kesehatan, Ketahui Tips Berikut Ini

Merdeka.com merangkum informasi tentang cara mengatasi masalah pubertas dari sisi kesehatan.

Baca Selengkapnya
Ramai-Ramai Warga Korsel Ogah Nikah dan Punya Anak, Ini Alasannya

Ramai-Ramai Warga Korsel Ogah Nikah dan Punya Anak, Ini Alasannya

Banyak faktor yang menyebabkan warga Korea Selatan enggan menikah dan memiliki anak.

Baca Selengkapnya
Cara Ibu Hamil Cegah Janin Idap Penyakit Jantung Bawaan

Cara Ibu Hamil Cegah Janin Idap Penyakit Jantung Bawaan

Penyakit Jantung Bawaan ada yang sembuh dengan sendirinya, namun ada juga yang harus menjalani tindakan intervensi.

Baca Selengkapnya
Tips Mencegah Infertilitas pada Pria dan Wanita, Terapkan Gaya Hidup Sehat

Tips Mencegah Infertilitas pada Pria dan Wanita, Terapkan Gaya Hidup Sehat

Infertilitas adalah kondisi ketika pasangan tidak bisa hamil setelah berhubungan seksual tanpa alat kontrasepsi secara teratur selama satu tahun.

Baca Selengkapnya
Penyebab Penuaan Dini yang Jarang Kita Sadari, Ketahui Cara Mencegahnya

Penyebab Penuaan Dini yang Jarang Kita Sadari, Ketahui Cara Mencegahnya

Penuaan dini adalah proses perubahan fisik dan mental yang terjadi seiring dengan bertambahnya usia.

Baca Selengkapnya