Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Wiranto akan Temui Prabowo di Hambalang Sore Ini, Bahas Apa?

Wiranto akan Temui Prabowo di Hambalang Sore Ini, Bahas Apa? Wiranto. ©2019 Merdeka.com/Nur Habibie

Merdeka.com - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto akan menerima kunjungan Ketua Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Jenderal TNI (Purn.) Wiranto. Pertemuan keduanya berlangsung di kediaman Prabowo di Desa Bojong Koneng, Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Senin (1/5) sore ini.

"Benar, direncanakan sore ini Pak Wiranto akan ke kediaman Pak Prabowo di Bojong Koneng," kata Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Gerindra Sugiono dalam keterangan yang diterima di Jakarta.

Sugiono menyebut kunjungan mantan Ketua Umum Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) itu dimaksudkan dalam rangka silaturahim.

"Kunjungan silaturahim dari beliau," ujar Ketua Fraksi Partai Gerindra MPR RI itu.

Dia enggan merinci pembahasan apa yang sekiranya akan dilakukan antara Wiranto dengan Prabowo tersebut.

"Belum tahu, kan belum ketemu. Saya kira akan banyak yang dibicarakan, nanti kita lihat saja," ucapnya.

Wiranto Sebelumnya Bertemu PPP

Sebelumnya pada Senin siang, Wiranto menyambangi Kantor DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Jakarta Pusat, untuk menyerahkan daftar bakal calon anggota legislatif (caleg) potensial mantan kader Partai Hanura yang dapat diusung PPP pada Pemilu 2024.

"Pak Wiranto akan menyerahkan nama-nama potensial mantan (kader) Hanura untuk maju sebagai caleg di PPP," kata Ketua DPP PPP Achmad Baidowi dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Senin.

Wiranto tiba di Kantor DPP PPP di kawasan Menteng, pukul 12.55 WIB, dan langsung disambut Pelaksana Tugas (Plt.) Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono dengan memakaikan sorban pada leher Wiranto.

Ikuti perkembangan terkini seputar berita Pemilu 2024 hanya di merdeka.com

(mdk/lia)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Prabowo: Kalau Ada Iming-imingi Uang Terima Saja, Tapi Pilih Sesuai Hati Nurani

Prabowo: Kalau Ada Iming-imingi Uang Terima Saja, Tapi Pilih Sesuai Hati Nurani

Prabowo menekankan masyarakat harus pandai dan berani memilih pemimpin dan wakil rakyat yang benar.

Baca Selengkapnya
Prabowo Ingatkan Indonesia Harus Mandiri: Persaingan Antar Bangsa Kejam

Prabowo Ingatkan Indonesia Harus Mandiri: Persaingan Antar Bangsa Kejam

Hubungan antar bangsa belum tentu akan berjalan seiringan selamanya. Semua tergantung kepentingan.

Baca Selengkapnya
Hujan Gerimis Prabowo Kampanye di Sidoarjo, Erick Thohir hingga Bahlil Hadir

Hujan Gerimis Prabowo Kampanye di Sidoarjo, Erick Thohir hingga Bahlil Hadir

Prabowo mengenakan kemaja bewarna biru muda. Dia terlebih dahulu menyapa masyarakat yang telah menunggu ditengah hujan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Ini Alasan Prabowo Mendapat Julukan Sahabat Santri Indonesia

Ini Alasan Prabowo Mendapat Julukan Sahabat Santri Indonesia

Prabowo menyatakan bahwa julukan ini merupakan suatu kehormatan baginya.

Baca Selengkapnya
Selain Prabowo, Ini Daftar Purnawirawan TNI Sandang Gelar Jenderal Kehormatan Bintang Empat

Selain Prabowo, Ini Daftar Purnawirawan TNI Sandang Gelar Jenderal Kehormatan Bintang Empat

Sebelumnya, ada deretan pensiunan TNI yang telah lebih dulu mendapat gelar jenderal kehormatan.

Baca Selengkapnya
Prabowo: Rakyat Ingin Pemimpin Jujur, bukan Menganggap Dirinya Pintar tapi Hatinya Tidak Jelas

Prabowo: Rakyat Ingin Pemimpin Jujur, bukan Menganggap Dirinya Pintar tapi Hatinya Tidak Jelas

Prabowo menilai rakyat mendambakan pemimpin yang jujur dan konsisten antara perkataan dengan perbuatan.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bertemu Prabowo dan Zulhas, Puan: Saya Tunggu Diajak Presiden

Jokowi Bertemu Prabowo dan Zulhas, Puan: Saya Tunggu Diajak Presiden

Presiden Joko Widodo bertemu dengan sejumlah ketua umum partai. Mulai dari Ketum Gerindra Prabowo Subianto, lalu Ketum PAN Zulkifli Hasan hari ini.

Baca Selengkapnya
Wiranto Ungkap Lima Alasan Rakyat Harus Pilih Prabowo, Salah Satunya Bisa Joget

Wiranto Ungkap Lima Alasan Rakyat Harus Pilih Prabowo, Salah Satunya Bisa Joget

Wiranto mengungkapkan lima alasan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka wajib didukung dan menang pada pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Prabowo Ajak untuk Mengakui Keberhasilan Bangsa Sendiri: Jangan Cari dan Ungkit Hal Negatif

Prabowo Ajak untuk Mengakui Keberhasilan Bangsa Sendiri: Jangan Cari dan Ungkit Hal Negatif

Prabowo menuturkan, Indonesia dalam keadaan yang sangat memungkinkan untuk bangkit menjadi negara hebat.

Baca Selengkapnya