Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Survei Pilgub Jatim: KaRsa masih mendominasi

Survei Pilgub Jatim: KaRsa masih mendominasi Kaos kumis KarSa. ©2013 Merdeka.com

Merdeka.com - Pasangan bakal Cagub dan Cawagub incumbent, Soekarwo -Saifullah Yusuf (KarSa) masih mendominasi Jawa Timur. Berdasarkan hasil survei Lembaga Proximity, elektabilitas pasangan KarSa masih tak tertandingi, yaitu berada di kisaran 62,5 persen, jauh di atas para calon kompetitornya.

Hasil penelitian yang dilakukan awal hingga pertengahan bulan Juni ini menggunakan metode multi-stage random sampling dengan 1.200 responden dari 38 kabupaten/kota se-Jawa Timur. Margin error mencapai 2,8 persen.

Menurut Presiden Direktur Lembaga Proximity, Whima Edy Nugroho, pasangan incumbent masih dipercaya masyarakat Jawa Timur untuk kembali memimpin pada periode 2014-2019.

"Pasangan KarSa masih dipercaya masyarakat Jawa Timur. Hasilnya, elektabilitas pasangan KarSa mencapai 62,5 persen," ungkap Whima di Surabaya, Rabu (19/6).

Selanjutnya, pasangan Khofifah Indar Parawansa -Herman S Sumawiredja yang diusung PKB dan beberapa partai kecil, mendapat 17,7 persen dan Bambang Dwi Hartono-Said Abdullah yang diusung PDIP berada di kisaran 5 persen.

"Sisanya, 14,8 persen belum menentukan pilihan. Sedangkan untuk pasangan perseorangan Eggi Sudjana-Muhammad Sihat, tidak tercatat karena tidak ada responden yang memilih," katanya.

Sementara itu,, untuk tingkat popularitas, masing-masing bakal calon gubernur, Soekarwo masih mendominasi, yaitu 89,9 persen. Di urutan kedua Khofifah Indar Parawansa (55,2 persen), Bambang Dwi Hartono (9,7 persen) serta Eggi Sudjana (3,6 persen).

Untuk popularitas calon wakil gubernur, Saifullah Yusuf mendapat simpati 62 persen, Herman Sumawiredja (10,9 persen), Said Abdullah (7,4 persen) serta Muhammad Sihat (2,6 persen).

Dijelaskan Whima, tingginya tingkat elektabilitas dan popularitas pasangan incumbent karena masyarakat menilai bahwa selama lima tahun memimpin, KarSa sudah teruji kepemimpinannya dan berpengalaman. Sementara Khofifah-Herman dianggap belum teruji dan hanya dikenal sebagai kader Nahdlatul Ulama (NU).

Pun begitu dengan pasangan Bambang-Said, masyarakat Jawa Timur hanya mengenal keduanya sebagai kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), dan Bambang dinilai bagus ketika memimpin Surabaya. Untuk Jawa Timur, masih belum teruji.

"Kami juga menyurvei pengenalan terhadap calon gubernur dan wakil gubernur. Hasilnya, sebagian besar pemilih belum mengetahui atau belum mengenal nama pasangan. Bahkan, mereka juga tidak mengetahui kalau Pilgub Jatim akan digelar pada 29 Agustus mendatang. 81,3 persen mengatakan tidak tahu, sisanya mengetahui. Ini membuktikan kalau sosialisasi ke masyarakat masih kurang," katanya.

Sementara dari nama-nama bakal calon yang akan bertarung di Pilgub nanti, 87,4 persen belum mengetahui atau belum mengenal nama-nama calon. Sisanya, 12,6 persen sudah mengetahuinya atau mengenal nama calon gubernur.

"Besarnya pemilih di Jatim yang tidak mengetahui nama-nama calon, karena sampai sekarang belum ditetapkan kandidat pasti sebagai peserta Pilkada," tandas dia.

(mdk/ren)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Survei Litbang Kompas Catat 87 Persen Masyarakat Puas Kinerja Polri

Survei Litbang Kompas Catat 87 Persen Masyarakat Puas Kinerja Polri

Lebih dari 89 persen responden sepakat menyatakan puas dengan upaya Polri dalam menjaga kamtibmas

Baca Selengkapnya
Survei Terbaru LSI: 31,4 Persen Masyarakat Percaya Pemilu 2024 Diwarnai Kecurangan

Survei Terbaru LSI: 31,4 Persen Masyarakat Percaya Pemilu 2024 Diwarnai Kecurangan

Kesimpulan hasil survei LSI menunjukan pihak yang menilai Pemilu 2024 diwarnai kecurangan mayoritas berasal dari pemilih pasangan capres dan cawapres 01 dan 03.

Baca Selengkapnya
Pemilih Didominasi Kaum Milenial, Survei Terbaru Sebut Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran

Pemilih Didominasi Kaum Milenial, Survei Terbaru Sebut Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran

Survei yang selesai mereka lakukan pada 6 Februari itu menemukan bahwa elektabilitas Prabowo-Gibran sebesar 53,5 persen.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Survei Indikator: Kepuasan Atas Kinerja Presiden Jokowi Capai 80 Persen

Survei Indikator: Kepuasan Atas Kinerja Presiden Jokowi Capai 80 Persen

Burhanuddin menyebutkan, kepuasan terhadap kinerja Presiden mayoritas tercatat di tiap segmen demografi warga dan setiap wilayah.

Baca Selengkapnya
4 Hari Jelang Pencoblosan, Ini Hasil Survei Terbaru

4 Hari Jelang Pencoblosan, Ini Hasil Survei Terbaru

Sejumlah lembaga survei memotret elektabilitas atau tingkat keterpilihan capres dan cawapres empat hari menjelang pencoblosan.

Baca Selengkapnya
Masyarakat Parepare Puas dengan Kinerja Polisi

Masyarakat Parepare Puas dengan Kinerja Polisi

Survei ini dilakukan sejak 20 Desember 2023 hingga 5 Januari 2024 dengan melibatkan 2.000 responden di Kota Parepare.

Baca Selengkapnya
Tidak Terpengaruh Survei, Kaum Muda Banten Optimis Kemenangan Ganjar-Mahfud pada Pilpres 2024

Tidak Terpengaruh Survei, Kaum Muda Banten Optimis Kemenangan Ganjar-Mahfud pada Pilpres 2024

Gardu Ganjar dengan menggelar Pelatihan Konten Kreator bagi generasi muda.

Baca Selengkapnya
Survei Populi Center: 79,9 Persen Masyarakat Ingin Pilpres Satu Putaran

Survei Populi Center: 79,9 Persen Masyarakat Ingin Pilpres Satu Putaran

Kebanyakan responden ingin mengetahui segera siapa yang menggantikan Jokowi.

Baca Selengkapnya
Hasil Seleksi CPNS 2023 Kemenag Diumumkan, Cek Daftarnya di Sini

Hasil Seleksi CPNS 2023 Kemenag Diumumkan, Cek Daftarnya di Sini

Total pelamar yang diterima di Kemenag sebanyak 59 peserta dari 68 formasi yang tersedia.

Baca Selengkapnya