Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sejarah Politik Anies Baswedan-Nasdem: Dulu Lawan Sekarang Kawan

Sejarah Politik Anies Baswedan-Nasdem: Dulu Lawan Sekarang Kawan NasDem deklarasikan Anies Baswedan sebagai calon presiden. ©2022 Merdeka.com/Iqbal Nugroho

Merdeka.com - Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh resmi deklarasi Anies Baswedan calon presiden Pilpres 2024. Deklarasi digelar di NasDem Tower, Jakarta Pusat, Senin (3/10).

Surya Paloh mengatakan, sosok Anies Baswedan sejalan dengan visi misi NasDem dalam membangun bangsa Indonesia. "Kami punya keyakinan pikiran dalam perspektif makro maupun mikro sejalan dengan apa yang kami yakinkan," ujar dia.

Menurut Paloh, Indonesia membutuhkan Presiden yang bisa membentuk bangsa yang bermartabat dan berkarakter. Paloh meyakini Anies adalah orang yang tepat mewujudkan cita-cita tersebut.

"Bangsa ini ke depan Insyaallah jika Anies Baswedan terpilih sebagai presiden menjadi bangsa bermartabat bangsa yang membentuk karakter dari bangsa ini," papar Paloh.

Dulu Lawan di Pilgub DKI 2017

Sebelum Anies Baswedan dipilih menjadi sebagai bakal calon presiden. Anies dan NaDem adalah lawan saat Pemilihan Gubernur (Pilgub)DKI Jakarta pada tahun 2017 silam.

Kala itu, Anies maju bersama Sandiaga Uno yang diusung Partai Gerindra dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

Sedangkan, NasDem mendukung Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok-Djarot Saiful Hidayat di Pilkada DKI Jakarta 2017. Keputusan ini diambil setelah ada pembicaraan dan persetujuan dari Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh.

Menurut Koordinator Wilayah (Korwil) DKI Jakarta Partai Nasdem, saat itu, Victor Laiskodat, dukungan diberikan kepada Ahok lantaran dia mampu membuktikan dirinya bekerja dengan baik untuk Jakarta.

"Masalah-masalah serius berkaitan kepemimpinannya dan itu Nasdem sebagai partai membangun restorasi Indonesia melihat orang-orang yang punya komitmen membangun bangsa negara, khususnya Ahok," kata Victor saat konferensi pers mendukung Ahok di Kantor DPP Nasdem, Jakarta, Jumat (12/2/2016), dikutip dari Liputan6.com.

Sayangnya, pasangan yang didukung NasDem yakni Ahok-Djarot kalah dari Anies-Sandi. Anies-Sandi menduduki orang nomor satu dan dua memimpin Ibu Kota.

Dukung Anies di Pilpres 2024

Melupakan masa lalu, kini NasDem memilih Anies Baswedan sebagai calon Presiden untuk Pilpres 2024. Ketua Umum NasDem Surya Paloh mengungkapkan alasan memilih Anies. Menurut dia, Anies merupakan sosok terbaik sebagai calon pemimpin Indonesia mendatang.

"Kenapa Anies Baswedan? why not the best," kata Paloh di NasDem Tower, Jakarta, Senin (3/10).

Selain itu, Paloh juga mengatakan sosok Anies sejalan dengan visi misi NasDem dalam membangun bangsa Indonesia.

"Inilah kenapa akhirnya NasDem melihat seorang sosok Anies Rasyid Baswedan. Kami mempunyai keyakinan pikiran-pikiran dalam perspektif baik secara makro maupun mikro sejalan," ujar dia.

Anies Siap Diusung NasDem

Anies pun menerima pinangan NasDem maju dalam kontestasi Pilpres 2024. Anies mengaku tidak ragu ketika diajak Surya Paloh dan NasDem menjadi Capres.

"Bismillah kami terima, kami siap," kata Anies di NasDem Tower, Jakarta Pusat (3/10).

Dia mengaku siap bekerjasama dengan NasDem untuk memperbaiki pekerjaan rumah yang belum selesai di era Presiden Joko Widodo.

"Ketika bang Surya dan teman-teman NasDem ajak kami berdampingan teruskan republik ini, perbaiki yang kurang, tuntaskan yang belum, maka dengan mohon ridho Allah dan seluruh kerendahan hati, kami terima demi bangsa Indonesia," ujar Anies.

Dia meminta doa semua pihak agar perjalanan menuju RI 1 menjadi mudah. Dia juga berbicara bahwa konsistensi butuh keberanian dalam gagasan dan tindakan.

"Dengan memohon doa semua, insyaallah perjalanan panjang ini tidak menjadi perjalan yang berat tapi jadi perjalanan yang ringan," kata Anies.

(mdk/rhm)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Anies Baswedan: Kalau Pelanggaran Pemilu Dibiarkan akan Menular

Anies Baswedan: Kalau Pelanggaran Pemilu Dibiarkan akan Menular

Anies menghormati seluruh pilihan rakyat Indonesia pada pemilihan presiden (Pilpres) 2024.

Baca Selengkapnya
Profil dan Agama Anies Baswedan, Mantan Gubernur DKI Jakarta yang Menjadi Calon Presiden RI 2024

Profil dan Agama Anies Baswedan, Mantan Gubernur DKI Jakarta yang Menjadi Calon Presiden RI 2024

Anies Baswedan, seorang figur yang akrab di dunia politik Indonesia, telah mencuri perhatian masyarakat dengan karir gemilang.

Baca Selengkapnya
Muncul Gerakan Salam Empat Jari, Ini Respons Anies

Muncul Gerakan Salam Empat Jari, Ini Respons Anies

Calon Presiden nomor urut 1, Anies Baswedan menanggapi isu salam empat jari hingga gerakan tak memilih pasangan Capres nomer 2, Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Anies Baswedan Ungkap Hubungan Surya Paloh dan Megawati

Anies Baswedan Ungkap Hubungan Surya Paloh dan Megawati

Anies menilai Surya Paloh dan Megawati memiliki kesamaan dalam membangun Indonesia

Baca Selengkapnya
Anies Baswedan Ungkap Alasannya Teguh Usung Perubahan

Anies Baswedan Ungkap Alasannya Teguh Usung Perubahan

Anies juga menginginkan agar demokrasi tetap terjaga dengan baik.

Baca Selengkapnya
Timnas AMIN Pastikan Anies Baswedan Selamat dari Kecelakaan

Timnas AMIN Pastikan Anies Baswedan Selamat dari Kecelakaan

Rombongan calon presiden 01 Anies Baswedan terlibat kecelakaan beruntun di Sumenep.

Baca Selengkapnya
Cerita Anies Diminta Bikin Pidato Kekalahan saat Pilgub DKI Putaran Dua Lawan Ahok

Cerita Anies Diminta Bikin Pidato Kekalahan saat Pilgub DKI Putaran Dua Lawan Ahok

Anies Baswedan bercerita pernah diminta untuk membuat pidato kekalahan pada Pilkada DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya
Anies Janji Jamin Masa Tua Mantan Atlet yang Pernah Harumkan Nama Bangsa

Anies Janji Jamin Masa Tua Mantan Atlet yang Pernah Harumkan Nama Bangsa

Calon Presiden nomor urut 1, Anies Baswedan menjanjikan akan memperhatikan kehidupan mantan atlet Indonesia yang pernah mengharumkan nama bangsa.

Baca Selengkapnya
Hormati Putusan Mahfud Mengundurkan Diri Sebagai Menko Polhukam, Anies: Etika Harus Dijunjung Tinggi

Hormati Putusan Mahfud Mengundurkan Diri Sebagai Menko Polhukam, Anies: Etika Harus Dijunjung Tinggi

Calon Presiden (Capres) nomor urut 1, Anies Rasyid Baswedan mengaku, menghormati keputusan yang telah diambilnya itu.

Baca Selengkapnya