Sandiaga Harap Pemerintahan Selanjutnya Fokus Pembangunan Ekonomi

Merdeka.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno mengunjungi Pondok Pesantren Ar Roudloh Kabupaten Batang, Jawa Tengah. Kedatangannya diwarnai dukungan menjadi Calon Wakil Presiden (Cawapres).
Bahkan, Pengasuh Pondok Pesantren, KH Ahmad Sholeh Maksum turut mendoakan agar Sandiaga Uno menjadi Cawapres dari Capres PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo.
"Kita PPP dulu pernah juga koalisi dengan PDIP. pada saat itu pak Hamzah Haz dengan Bu Mega. Setelah saat itu kita Ingin mengulang lagi, bahwa ini pak Ganjar Pranowo dengan pak Sandiaga Uno, dan mudah mudahan sukses Allahuma amin," kata KH Ahmad Sholeh Maksum yang juga merupakan kader PPP itu, Sabtu (10/6).
Dukungan itu juga mendapat sorak sorai dari ratusan santri yang datang. Pernyataan itu pun ditanggapi oleh Sandiaga Uno.
"Saya sangat terhormat, mudah mudahan ini juga jalan agar kepemimpinan ke depan bisa fokus pada pembangunan ekonomi. Karena masih banyak masyarakat dalam kehidupan sehari-harinya mengalami tantangan," ungkapnya.
Di lain kesempatan, dia ingin meningkatkan kesejahteraan dalam pembangunan ekonomi Republik Indonesia. Khususnya dalam penciptaan lapangan kerja, pemberdayaan UMKM.
Lalu juga pengendalian harga harga termasuk inflasi yang menurutnya selama ini berhasil dilakukan pemerintah. Ditanya untuk targetnya nanti dalam Pilpres 2024 Capres atau Cawapres, dia tidak menjelaskan. Namun, ia lebih memilih menjabarkan konsep percepatan pembangunan untuk pemimpin berikutnya.
Ia menyebut kepemimpinan Indonesia berikutnya sebaiknya mengarus utamakan ekonomi. Konsep poros percepatan pembangunan bisa dilakukan.
"Karena waktu kita tinggal 13 -15 tahun menuju Indonesia emas di 2045 dimana modal kita adalah demografi ini yang harus kita pastikan bisa kita wujudkan," tutupnya.
Ikuti perkembangan terkini seputar berita Pemilu 2024 hanya di merdeka.com
(mdk/fik)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya


Dua Surat Bergambar Ditemukan di Kamar Anak Perwira TNI Tewas Terbakar, Begini Isinya
Tulisan di dua kertas ini diduga bukan catatan harian.
Baca Selengkapnya


Kejagung Acak-Acak Kantor Kemendag Usut Kasus Korupsi Impor Gula
Penggeledahan dilakukan Kejagung setelah penyelidikan kasus dugaan korupsi impor gula naik penyidikan.
Baca Selengkapnya


Terungkap Sosok Prabowo di Mata Tetangga
Anggota Dewan Pembina Gerindra, Dedi Mulyadi (Demul) mengelar Safari Cinta di Kampung Tapos, Desa Bojongkoneng, Kecamatan Babakanmadang, Kabupaten Bogor.
Baca Selengkapnya


5 Resep Kue Bugis yang Empuk dan Manis, Ternyata Mudah Dicoba
Bila Anda sedang merasa bosan dengan sajian camilan biasa, kue bugis ini pun bisa menjadi pilihan yang tepat.
Baca Selengkapnya


Potret Masjid Tua Peninggalan Masa Cut Meutia Terbengkalai, Matrial Kayunya Terlihat Masih Bagus
Sebuah masjid peninggalan masa Cut Nyak Meutia terlihat sangat terbengkalai namun struktur bangunannya masih kokoh.
Baca Selengkapnya

VIDEO: Jokowi Ungkap Ancaman Salah Pilih Presiden 2024, Indonesia Bisa Gagal Jadi Negara Maju
Menurut Jokowi, Indonesia saat ini memiliki peluang dan modal yang harus dimanfaatkan sebesar-besarnya
Baca Selengkapnya

Hanura: Parpol Pendukung Harus Kerja Keras Kampanyekan Ganjar
Elektabilitas bacapres Ganjar Pranowo masih nomor satu dari hasil survei terbaru Indikator Politik. Bahkan, keterpilihan Ganjar mencapai 37,4 persen.
Baca Selengkapnya

Gerindra Sebut Prabowo dan Ganjar Tak Mungkin Bersatu di Pilpres 2024
Sekjen Gerindra Ahmad Muzani bicara peluang Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo berpasangan di Pilpres 2024.
Baca Selengkapnya

Wah! Ada Rumah Pemenangan Prabowo-Gibran di Dekat Kertanegara
Baliho tersebut terpasang di dua sisi rumah, tepatnya pada sisi samping dan depan.
Baca Selengkapnya

Adu Kekuatan Tiga Capres di Jawa Timur dalam Survei Terbaru
Elektabilitas Anies Baswedan justru turun di Jawa Timur setelah Cak Imin bergabung menjadi cawapres.
Baca Selengkapnya

Baliho Raksasa ‘Ganjar Pranowo Presiden Pilihanku 2024’ Tuai Polemik di Jayapura
Berdasarkan informasi yang diperoleh, bahwa baliho berukuran besar ini sudah terpasang selama satu bulan lebih.
Baca Selengkapnya

Pemohon Cabut Gugatan Batas Usia Capres-Cawapres di MK, Peluang Gibran Kandas?
Dalam sidang tersebut, pemohon memutuskan untuk membatalkan atau mencabut gugatan tersebut.
Baca Selengkapnya