Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Raih suara tertinggi, Bambang Sadono wakili Jateng jadi DPD RI

Raih suara tertinggi, Bambang Sadono wakili Jateng jadi DPD RI Ilustrasi Pemilu. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Wakil Ketua DPRD Jawa Tengah (Jateng), Bambang Sadono yang juga mantan wartawan itu dipastikan meraih tiket dan terpilih menjadi calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI perwakilan Jateng periode 2014-2019.

Hal itu terlihat dari rekapitulasi hasil suara DPD, DPR , DPRD Jateng tingkat Provinsi di KPU Jateng, Jumat (25/4). Sementara jumlah perolehan suara DPD sebanyak 19.863.533 dengan suara sah sebanyak 14.364.457 dan suara tidak sah sebanyak 5.499.076.

Meski hanya berada di urutan tiga dari 31 jumlah perolehan suara terbesar calon DPD, namun tokoh yang pernah gagal mencalonkan diri sebagai Gubernur Jateng beberapa waktu lalu itu dipastikan meraih tiket untuk perwakilan DPD RI wilayah Jateng.

Berdasarkan perolehan suara terbanyak DPD, calon nomor urut 7, Denty Eka Widi Partiwi mendapatkan suara (1.900.765), disusul dengan nomor urut 27, H Sulistiyo dengan jumlah suara (1.236.684), H. Bambang Sadono (1.235.495) dan H. Akhmad Muqowam (932.663).

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU Jateng, Joko Purnomo menjelaskan, untuk perolehan suara calon DPD akan ditetapkan menjadi empat besar saja, kemudian KPU RI yang akan menentukan calon terpilih secara nasional.

"Akan ada penetapan pemenang terpilih. Setelah rekap, perolehan, bagi kursi dan mencari caleg siapa yang akan jadi, itu secara nasional, " ujarnya.

Meski telah menyelesaikan rapat pleno penghitungan suara parpol dan caleg di tingkat provinsi, pihaknya hanya menetapkan perolehan suara parpol dan caleg di tingkat provinsi saja, bukan menghitung jumlah kursi yang didapatkan.

Pada regulasinya, perolehan suara di tingkat provinsi itu baru akan dikirim ke KPU pusat untuk ditetapkan perolehan suara parpol secara nasional tanggal 6 dan 9 Mei mendatang.

"Nanti untuk suara DPD dan DPRD Provinsi akan direkap oleh KPU pusat di Jakarta," beber dia.

Pakar Politik Universitas Diponegoro (Undip) Semarang, Susilo Utomo mengatakan, terpilihnya seorang aktivis partai politik (parpol) dalam pencalonannya di DPD memang menjadi hal yang masuk akal di kancah Pemilu 2014. Karena sebelum Pemilu 2009 lalu, khusus anggota DPD tidak boleh berasal dari parpol ataupun harus independen.

"Jadi dengan kebijakan itu, sekarang muncul tokoh politik di daerah untuk DPD. Sementara DPD ini kan sedikit kuat karena menuntut hak dia sebagai pengawas legislatif," kata Susilo.

Joko menambahkan, terpilihnya empat calon DPD dari Jateng itu tak lepas dari kapasitasnya sebagai bagian dari partai politik maupun aktivis yang punya pengaruh besar di Jateng.

Seperti halnya nama Denty Eka Widi Partiwi yang lahir dari penggerak PKK di Jateng, H Sulistiyo yang berangkat dari PGRI, Bambang Sadono yang berangkat dari Partai Golkar dan legislatif. Begitu juga Akhmad Muqowam yang lahir dari PPP.

"Maka kita berharap dengan pengalaman politik mereka, keempatnya akan lebih mampu memperjuangkan kepentingan daerah Jateng agar tak tertinggal dari provinsi lainnya," imbuh Direktur Pusat Kajian Otonomi Daerah dan Kependudukan (Puskodak) Undip itu.

(mdk/gib)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Simpan Sabu, Anggota DPRD Ditangkap BNN NTT

Simpan Sabu, Anggota DPRD Ditangkap BNN NTT

RW ternyata salah satu anggota Komisi III DPRD Provinsi Nusa Tenggara Timur.

Baca Selengkapnya
Pesan Sahroni untuk Ridwan Kamil: Selamat Maju Pilkada DKI, Sampai Bertemu dengan Saya, Kang

Pesan Sahroni untuk Ridwan Kamil: Selamat Maju Pilkada DKI, Sampai Bertemu dengan Saya, Kang

Pesan Sahroni untuk Ridwan Kamil: Selamat Maju Pilkada DKI, Sampai Bertemu dengan Saya, Kang

Baca Selengkapnya
Jawaban Kocak Komeng 'Uhuy' Dilirik Maju Pilkada Depok: Saya Aja di DPD Belum Pelantikan, Harusnya Mungkin Cepetikan

Jawaban Kocak Komeng 'Uhuy' Dilirik Maju Pilkada Depok: Saya Aja di DPD Belum Pelantikan, Harusnya Mungkin Cepetikan

Komeng mengaku saat ini masih menunggu perkembangan untuk dilakukan pelantikan sebagai DPD.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
RUU DKJ, Anggota DPD Dorong Pendanaan Khusus Jakarta dari APBN

RUU DKJ, Anggota DPD Dorong Pendanaan Khusus Jakarta dari APBN

DPD menilai, atribusi wewenang kepada Wapres harus berdasarkan pelimpahan Presiden.

Baca Selengkapnya
Komisi III Minta Kejagung Tetap Jaga Netralitas di Pemilu 2024

Komisi III Minta Kejagung Tetap Jaga Netralitas di Pemilu 2024

Wakil Ketua Komisi III DPR Ahmad Sahroni meminta Kejaksaan Agung (Kejagung) untuk tetap menjaga netralitas di Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Sambut Isra Miraj, Wakil Ketua DPRD Turidi Susanto Ingatkan Silaturahmi Jangan Terputus Gara-Gara Pilpres

Sambut Isra Miraj, Wakil Ketua DPRD Turidi Susanto Ingatkan Silaturahmi Jangan Terputus Gara-Gara Pilpres

Warga juga diingatkan untuk selalu berbuat baik dalam bentuk apapun

Baca Selengkapnya
2.450 Personel Gabungan Jaga Sidang Tahunan di Gedung MPR-DPR Hari Ini

2.450 Personel Gabungan Jaga Sidang Tahunan di Gedung MPR-DPR Hari Ini

Presiden Jokowi akan menyampaikan dua pidato dalam sidang tahunan ini.

Baca Selengkapnya
Silaturahmi ke Kader, Mardiono: Upaya Percepatan Perekonomian Rakyat

Silaturahmi ke Kader, Mardiono: Upaya Percepatan Perekonomian Rakyat

Mardiono mengaku akan memperjuangkan banyak hal di Bangka Belitung khususnya terkait pelabuhan.

Baca Selengkapnya
DPRD DKI Heran Heru Budi Mau Bangun Rusun Baru untuk Warga Kampung Bayam

DPRD DKI Heran Heru Budi Mau Bangun Rusun Baru untuk Warga Kampung Bayam

Sebelumnya Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi perencana membangun rusun baru untuk menampung warga eks Kampung Bayam

Baca Selengkapnya