Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Peta Politik Pilkada Sumsel 2024

Peta Politik Pilkada Sumsel 2024 Simulasi pemungutan suara Pemilu 2024. ©Liputan6.com/Faizal Fanani

Merdeka.com - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 masih satu setengah tahun lebih. Tapi sudah bermunculan politisi yang digadang-gadang maju dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sumatera Selatan.

Ada yang secara gamblang menyatakan siap, ada juga yang tengah memancing rekomendasi dari partai politik.

Saat ini kursi Sumsel 1 masih diduduki Herman Deru dengan wakilnya Mawardi Yahya. Pasangan ini unggul dari tiga pasang calon lain, yakni Dodi Reza Alex-Giri Ramanda Kiemas, Ishak Mekki-Yudha Pratomo, dan Aswari Rivai-Irwansyah pada Pilkada 2018.

Herman Deru akan mengakhiri jabatannya di 2023. Artinya, jarak dengan gelaran Pilkada 2024 nanti cukup lama, yakni satu tahun.

Kekosongan calon petahana tersebut dimanfaatkan sejumlah tokoh yang mulai bergerilya mencari dukungan agar menjadi kandidat pilkada. Herman Deru sendiri menyatakan siap kembali maju untuk periode kedua.

Peluang Herman Deru masuk dalam kandidat Cagub Sumsel sangat besar. Dia jelas akan dengan mudah mengantongi rekomendasi dari partai karena saat ini menjabat Ketua DPW Partai Nasdem Sumsel.

DPP Partai Nasdem sendiri telah memberi sinyal dukungan terhadap Herman Deru. Dukungan itu disampailam Bendahara Umum Partai Nasdem Ahmad Sahroni saat berkunjung ke Palembang awal bulan ini.

"Saya melihat Sumsel di bawah pak Gubernur Herman Deru telah berkembang dengan sangat pesat, dan kepemimpinan beliau juga sangat konprehensif, sangat bagus, sehingga tidak ada salahnya jika kita melanjutkan kepemimpinan yang ciamik ini ke periode kedua," kata Sahroni.Herman Deru juga dinilai berhasil menangani dan mengendalikan Covid-19 saat pandemi. Deru juga dengan cepat membuat ekonomi kembali menggeliat di provinsi itu.

"Jadi tidak ada salahnya, justru bagus sekali jika pak Herman kembali memimpin Sumsel," kata Sahroni.

Hanya saja, apakah kembali berpasangan dengan Mawardi Yahya belum ada titik terang. Berdasarkan survei dari Lembaga Kajian Publik Independen (LKPI), Herman Deru-Mawardi Yahya atau HD-MY berpeluang besar berpasangan lagi pada Pilkada Sumsel 26 November 2024.

Survei LKPI pada 28 September-4 Oktober 2022 menunjukkan tingkat keinginan responden agar HD-MY kembali berpasangan mencapai 73 persen. Popularitas, elektabilitas, dan akseptabilitas pasangan ini juga masih menduduki rangking pertama dari nama-nama lain.

Basis massa HD-MY yang sebelumnya hanya terkonsentrasi di beberapa daerah, kini telah menyebar ke seluruh kabupaten dan kota di Sumsel. Hal ini dampak langsung dari kunjungan kerja ke setiap daerah dan menghadiri kegiatan sekecil apapun yang bersentuhan langsung dengan masyarakat.

"HD-MY besar kemungkinan kembali berpasangan karena jika berpisah maka elektabilitas dan popularitas keduanya akan terjun bebas," ungkap Direktur eksekutif LKPI Arianto belum lama ini.

Namun langkah HD-MY (jika berpasangan) untuk kembal memimpin Sumsel tak akan mudah. Sebab, kini muncul para penantang yang juga ingin 'merebut kekuasaannya'.

Dalam catatan merdeka.com, ada beberapa nama politisi yang disebut-sebut maju dalam Pilkada Sumsel 2024. Mayoritas adalah wajah-wajah lama, ada juga wajah baru. Berikut nama-namanya:

1. Eddy Santana PutraAnggota DPR RI dari Partai Gerindra sekaligus mantan Walikota Palembang ini menyatakan siap maju di Pilgub Sumsel 2024. Bahkan, ESP, begitu sapaannya, optimisi diusung Partai Gerindra dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dalam koalisi nasional dan kuota pencalonan dua partai itu sudah cukup.

2. Ishak MekkiMantan Wakil Gubernur Sumsel dan anggota DPR RI ini juga menyatakan kesiapannya maju dalan Pilgub Sumsel 2024. Menurut dia, peluang memenangkan pertarungan sangat besar karena tak ada calon petahana.Mantan Ketua DPD Partai Demokrat Sumsel ini menilai Pilgub Sumse 2024 menjadi momentum bagi tokoh terbaik untuk mengomandoi Bumi Sriwijaya. Sebab, provinsi itu akan dipimpin seorang penjabat."Saya siap maju dan harus optimis menang, apalagi semuanya bertarung dari awal, tidak ada petahana," kata dia.

3. Giri Ramandha KiemasSaat ini Giri duduk sebagai Ketua DPD PDI Perjuangan Sumsel yang juga Wakil Ketua DPRD Sumsel. Giri disebut-sebut turut meramaikan pertarungan politik lokal tingkat Sumsel.Giri menyatakan siap jika partainya memberikan tugas tersebut. Sementara untuk pasangan, ia lebih memilih sosok yang seide, yakni mengutamakan program ekonomi kerakyatan.Terbaru, keponakan Ketum PDI Perjuangan Megawati Soekarno Putri itu dekat dengan Walikota Prabumulih Ridho Yahya. Dikabarkan, mereka tengah menjalin komunikasi politik untuk berpasangan.

4. Ridho YahyaRidho Yahya termasuk wajah baru dalam pilkada tingkat provinsi. Ia saat ini menjadi Walikota Prabumulih untuk periode kedua.Pada dasarnya, Ridho Yahya menyatakan siap maju dalam Pilkada Sumsel. Hanya saja, ia masih menunggu kepastian politik sang kakak, Mawardi Yahya, yang kini menjabat Wakil Gubernur Sumsel.Jika sang kakak tetap maju, Ridho memilih mengalah dan menjadi orang terdepan untuk memenangkannya. Namun sebaliknya, ia akan bertarung jika Mawardi Yahya memutuskan tak lagi nyalon.

5. Heri AmalindoHeri Amalindo adalah Bupati Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) 2 periode. Dia merupakan mantan Kepala Dinas PUBM semasa Gubernur Sumsel dijabat Alex Noerdin.Berbekal menjadi bupati, Heri Amalindo sangat percaya diri mampu memimpin Sumsel jika dipercaya masyarakat. Sebagai keseriusannya menjadi kandidat, Heri telah melakukan silaturrahmi ke sejumlah partai politik untuk memperkenalkan diri.

6. Tantowi YahyaPada podcast di channel Youtube Helmy Yahya Bicara 22 Juni 2022, fungsionaris Partai Golkar Tantowi Yahya mengaku didorong Ketum Partai Golkar Airlangga Hartanto untuk maju sebagai cagub pada Pilkada Sumsel 2024. Namun, hingga saat ini belum ada kabar terbaru terkait pencalonannya.

Ikuti perkembangan terkini seputar berita Pemilu 2024 hanya di merdeka.com

(mdk/ray)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
⁠Pj Bupati Sumedang Herman Suryatman Main Burung di Tengah Sawah, Ternyata Ngelepek Merpati Susah

⁠Pj Bupati Sumedang Herman Suryatman Main Burung di Tengah Sawah, Ternyata Ngelepek Merpati Susah

Pj Bupati Sumedang, Herman Suryatman tertarik mencoba kegiatan ngelepek burung merpati. Momennya pun jadi sorotan.

Baca Selengkapnya
Menag Minta Khatib Salat Jumat Sampaikan Pesan Pemilu Damai dan Hargai Perbedaan Pilihan Politik

Menag Minta Khatib Salat Jumat Sampaikan Pesan Pemilu Damai dan Hargai Perbedaan Pilihan Politik

Yaqut mengatakan, pemilu sebagai pesta demokrasi yang diselenggarakan lima tahun sekali sehingga dijalankan dengan penuh riang gembira.

Baca Selengkapnya
Jelang Debat Capres Tema Pertahanan dan Keamanan, Anies Kerap Diskusi dengan Purnawirawan TNI

Jelang Debat Capres Tema Pertahanan dan Keamanan, Anies Kerap Diskusi dengan Purnawirawan TNI

Anies akan menyelaraskan tema debat sesuai dengan pengalaman yang ia peroleh selama menjabat gubernur DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kerap Pidato soal Pertahanan, AHY: Saya Enggak Berandai-andai Jadi Menhan

Kerap Pidato soal Pertahanan, AHY: Saya Enggak Berandai-andai Jadi Menhan

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyampaikan pidato politiknya di Yogyakarta, Kamis (18/1).

Baca Selengkapnya
Memasuki Tahun Politik, Plt Ketum PPP Ajak Kader Ketuk Pintu Langit Jemput Kemenangan

Memasuki Tahun Politik, Plt Ketum PPP Ajak Kader Ketuk Pintu Langit Jemput Kemenangan

Dia mengajak semua pengurus dan kader bergandengan tangan dan bergerak menyapa masyarakat, raih elektoral secara maksimal, seraya terus mengetuk pintu langit.

Baca Selengkapnya
Pesan Ketum Muhammadiyah untuk Pemenang Pilpres 2024: Jangan Jumawa, Tetap Rendah Hati

Pesan Ketum Muhammadiyah untuk Pemenang Pilpres 2024: Jangan Jumawa, Tetap Rendah Hati

Haedar meminta semua pihak harus menghormati pilihan rakyat dan menerima hasil Pemilu dengan sikap legowo, dan kesatria.

Baca Selengkapnya
Zulhas Ungkap Kader yang Pantas jadi Menteri: Ada Eddy Soeparno, Asman Abnur hingga Yandri Susanto

Zulhas Ungkap Kader yang Pantas jadi Menteri: Ada Eddy Soeparno, Asman Abnur hingga Yandri Susanto

Saat ini, PAN hanya memiliki 1 kursi menteri di pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yakni Zulhas sebagai Menteri Perdagangan.

Baca Selengkapnya
Hasil Pemilu 1955 Menunjukkan Kemenangan Partai Besar yaitu PNI, Masyumi, NU, dan PKI, Berikut Penjelasannya

Hasil Pemilu 1955 Menunjukkan Kemenangan Partai Besar yaitu PNI, Masyumi, NU, dan PKI, Berikut Penjelasannya

Pemilu 1955 di Indonesia menjadi momen bersejarah yang menandai pelaksanaan pemilihan umum pertama setelah proklamasi kemerdekaan pada 17 Agustus 1945.

Baca Selengkapnya
Debat ke-3 Pilpres 2024, Akademisi Menilai Capres Tak Perlu Bermain Gimik Politik

Debat ke-3 Pilpres 2024, Akademisi Menilai Capres Tak Perlu Bermain Gimik Politik

Para akademisi dan pengamat politik berharap para capres tetap berdiri pada substansi masing-masing, pada debat ketiga Pilpres 2024, Minggu (7/1/2024).

Baca Selengkapnya