Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

PDIP Raih Anugerah Keterbukaan Informasi Publik 3 Tahun Berturut-turut

PDIP Raih Anugerah Keterbukaan Informasi Publik 3 Tahun Berturut-turut PDIP Raih Anugerah Keterbukaan Informasi Publik 3 Tahun Berturut. ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - PDI Perjuangan mencetak sejarah tiga tahun berturut-turut mendapatkan anugerah partai politik klasifikasi informatif kategori paling tinggi yang ditetapkan Komisi Informasi Pusat (KIP). Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan, PDIP menjalankan praktik keterbukaan informasi partai sebagai kesadaran ideologis yang dinamis.

"Atas penganugerahan hari ini, untuk dicatat, PDI Perjuangan satu-satunya yang membuat sejarah penting, tiga kali berturut-turut dengan kategori tertinggi yakni kategori informatif," tutur Hasto usai menerima delegasi Partai Keadilan dan Persatuan (PKP) di kantor DPP PDIP, Jakarta, Selasa (26/10).

Penghargaan itu diserahkan Wakil Presiden Ma'ruf Amin dalam Anugerah Keterbukaan Informasi Publik Tahun 2021 secara simbolis melalui konferensi video hari ini. Dalam kategori partai politik, PDIP bersama tiga parpol mendapatkan klasifikasi informatif.

Hasto menuturkan, PDIP menata seluruh layanan informasi sebagai bentuk komitmen perjuangan dengan berbagai inovasi baru kepartaian. Hal itu sesuai kepatuhan atas kebijakan dari KIP.

"Secara sistemik dalam penilaian itu menunjukkan ada inovasi selama pandemi yang tidak pernah berhenti. Berbagai pelatihan, bagian dari keterbukaan publik disampaikan. Kaderisasi secara online, pelatihan kepala daerah dinilai positif," kata Hasto.

"Sepanjang masa pandemi Covid-19, konsentrasi utama PDI Perjuangan adalah membantu rakyat. Kader partai harus menghadirkan wajah kemanusiaan, melakukan sinergi koneksitas baik secara vertikal horizontal, dari hulu ke hilir untuk turun membantu rakyat tanpa pandang bulu," jelasnya.

Hasto menuturkan, PDIP meningkatkan pelayanan permintaan informasi dan dokumentasi dengan memanfaatkan teknologi berbasis aplikasi digital yang mudah dijangkau seluruh lapisan masyarakat.

Seluruh kantor partai di seluruh Indonesia dijadikan pusat kemanusiaan memberikan vaksin gratis yang diutamakan kepada tenaga medis, kelompok rentan dan pelaku ekonomi kerakyatan.

Hasto mengatakan, penghijauan serentak yang dilakukan PDIP melibatkan struktur partai, legislatif, kepala dan wakil kepala daerah, tokoh masyarakat, pemerhati lingkungan, dan seluruh elemen masyarakat. Kader diwajibkan menjaga sungai di daerahnya masing-masing dengan program penghijauan dari hulu ke hilir untuk menjaga dan menyelamatkan ribuan hingga jutaan mata air di seluruh Indonesia.

Melalui berbagai kegiatan, kantor Partai dijadikan sebagai pusat kebudayaan. Berbagai inovasi yang dilakukan selama pandemi itu yang juga menjadi perhatian tim penilai dari KIP.

"PDI Perjuangan melaporkan seluruh inovasi dan gerak politik kepada rakyat sebagai wujud tanggung jawab partai kepada kepercayaan rakyat. Sebagai partai ideologis, PDI Perjuangan bertekat menjadi partai politik yang terbuka dan berintegritas untuk menjaga Indonesia," ucap Hasto.

(mdk/ray)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pesan Puan ke Kader di HUT PDIP: Menangkan Rakyat untuk 2024

Pesan Puan ke Kader di HUT PDIP: Menangkan Rakyat untuk 2024

Perayaaan hari ulang tahun Partai Indonesia Perjuangan (PDI) Perjuangan ke-51 digelar di Sekolah Partai, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Rabu (10/1).

Baca Selengkapnya
Soal Isu Pemakzulan Jokowi, PDIP Ingatkan Pemimpin Harus Jalankan Amanah Rakyat

Soal Isu Pemakzulan Jokowi, PDIP Ingatkan Pemimpin Harus Jalankan Amanah Rakyat

PDIP juga meminta isu pemakzulan terhadap Jokowi ini bisa segera direspons agar tak menimbulkan gerakan yang lebih besar lagi.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Hasto PDIP Bergerak Ajak Timnas AMIN Bentuk Timsus Bahas Kecurangan Pemilu

VIDEO: Hasto PDIP Bergerak Ajak Timnas AMIN Bentuk Timsus Bahas Kecurangan Pemilu

PDIP berencana menjalin komunikasi dengan tim pemenangan pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 01 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Wapres Ma'ruf Amin Hadiri HUT Ke-51 PDIP, Disambut Sekjen Hasto dan Yasonna Laoly

Wapres Ma'ruf Amin Hadiri HUT Ke-51 PDIP, Disambut Sekjen Hasto dan Yasonna Laoly

Wakil Presiden Ma'ruf Amin menghadiri peringatan HUT ke-51 PDIP yang digelar di Sekolah Partai PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Rabu (10/1).

Baca Selengkapnya
Wapres Ma'ruf Amin Akan Hadir Sebagai Wakil Pemerintah di HUT PDIP

Wapres Ma'ruf Amin Akan Hadir Sebagai Wakil Pemerintah di HUT PDIP

Ma'ruf Amin menyebut jika dirinya akan hadir sebagai wakil pemerintahan

Baca Selengkapnya
Beda Sikap dengan Jokowi soal Presiden Boleh Kampanye dan Memihak, Ma'ruf Amin Tegaskan Netral di Pemilu

Beda Sikap dengan Jokowi soal Presiden Boleh Kampanye dan Memihak, Ma'ruf Amin Tegaskan Netral di Pemilu

Ma'ruf Amin merahasiakan pilihannya dan bakal menyoblos pada 14 Februari mendatang.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Istana Respons Tudingan PDIP Menteri Tak Lagi Nyaman, Ungkap Fakta Sebenarnya

VIDEO: Istana Respons Tudingan PDIP Menteri Tak Lagi Nyaman, Ungkap Fakta Sebenarnya

Ari menyebut kondisi kabinet saat ini masih baik-baik saja.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Blak-blakan PDIP Soal Pemakzulan PDIP

VIDEO: Blak-blakan PDIP Soal Pemakzulan PDIP

Mahfud menegaskan pemakzulan kepada Presiden Jokowi harus diputuskan DPR.

Baca Selengkapnya
Adian PDIP: Hak Angket Solusi Ungkap Kecurangan Pemilu 2024

Adian PDIP: Hak Angket Solusi Ungkap Kecurangan Pemilu 2024

Adian menegaskan, sangat terbuka kemungkinan terjadi kecurangan pada pelaksaan pemilu legislatif (Pileg) dan pemilu presiden (Pilpres).

Baca Selengkapnya