Pakar Hukum Nilai Presiden Tak Etis Bicara Ciri Pemimpin Berambut Putih

Minggu, 4 Desember 2022 19:33 Reporter : Muhammad Genantan Saputra
Pakar Hukum Nilai Presiden Tak Etis Bicara Ciri Pemimpin Berambut Putih Presiden Jokowi. ©Liputan6.com/Hanz Salim

Merdeka.com - Pakar Hukum Tata Negara Bivitri Susanti menyoroti sikap Presiden Joko Widodo yang terlihat mengendorse bakal capres tertentu. Misalnya ketika Jokowi berbicara ciri pemimpin berambut putih yang memikirkan rakyat.

"Seandainya pertanyaannya etiskah gak sih seorang Jokowi kemudian kadang kadang bilangnya Pak Prabowo nih dan seterusnya, lain kali bilangnya rambut putih, etis gak? gak etis," kata Bivitri dalam acara Ngopi Dari Sebrang Istana 'Zona Nyaman Jokowi' di Jakarta, Minggu (4/12).

Bivitri mengingatkan, bahwa menentukan calon pemimpin sudah ditentukan dengan cara pemilu dengan mekanisme kampanye. Harusnya, saat ini membicarakan hal-hal substantif untuk kepentingan rakyat.

"Membicarakan hal hal yang substantif dan lain sebagainya bukan membicarakan warna rambut, atau membicarakan soal yang 'dua kali udah kalah melulu terus sekarang seharusnya menang' bukan itu soalnya," ujarnya.

2 dari 2 halaman

"Tapi isu apa yang seharusnya jadi pembicaraan kita semua sehingga kita nanti tahu siapa nanti yang harus dipilih bukan siapa yang direstui atau tidak direstui oleh Jokowi," sambungnya.

Bivitri mengatakan, ukuran nilai dan etik penting dilakukan oleh seorang pemimpin. Menurutnya, dua hal tersebut mesti jadi pembahasan dalam dinamika politik 2024.

"Ukuran kita adalah values, ukuran kita adalah etik soal apa yang seharusnya yang dilakukan dan tidak apa yang dilakukan dalam negara demokrasi, jadi itu saya kira yang harus jadi salah satu pembicaraan kita tentang 2024 nanti," pungkasnya. [ded]

Baca juga:
Pakar Hukum Sebut Muncul Fenomena Relawan Jokowi Versus PDIP, Ini Sebabnya
Ketum Joman Ungkap Jokowi Merasa Ketakutan Belakangan Ini, Ada Apa?
SMRC: KIB Potensial Usung Ganjar Capres 2024
Kini Anies Kalahkan Prabowo
PDIP Tersulut Aksi Kumpul Relawan Jokowi

Komentar Pembaca

Ingatlah untuk menjaga komentar tetap hormat dan mengikuti pedoman komunitas kami

Be Smart, Read More

Indeks Berita Hari Ini

Opini