Momen Ceria Ganjar Pranowo dan Megawati

Sabtu, 22 Mei 2021 16:15 Reporter : Muhammad Genantan Saputra
Momen Ceria Ganjar Pranowo dan Megawati Megawati Terima Lukisan dari Ganjar Pranowo. ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo terlihat bersama Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri. Momen keduanya di unggah Instagram djokosusilo_painting pada hari ini, Sabtu (22/5).

Ganjar tampak mengenakan masker dan memakai batik bercorak coklat putih. Sedangkan, Megawati terlihat memakai baju coklat dan merah muda.

Keduanya terlihat ceria. Ganjar langsung mengajak Megawati bervideo bersama. Di situ, Ganjar bilang bahwa lukisan dari Djoko sudah diterima Megawati.

"Pak Djoko lukisan sudah diterima Ibu, Ibu seneng banget gambar anaknya ceria ceria," kata Ganjar.

Politikus PDIP itu kemudian meminta Presiden RI ke-5 tersebut untuk memberikan pesan kepada Djoko. "Monggo Bu ke Pak Djoko pesannya apa Bu?" ucapnya.

Megawati lantas berterima kasih karena lukisannya sesuai apa yang ia inginkan. Raut wajah putri Bung Karno tersebut terlihat bahagia.

"Enggeh, Pak Djoko matur nuwun nggeh, sesuai yang seperti saya inginkan, sekali lagi matur nuwun," kata Megawati.

"Oke terima kasih," timpal Ganjar.

Sementara, di akun djokosusilo_painting tertulis sebuah caption singkat untuk Ganjar dan Megawati. "Berkat kebaikan hati Pak Ganjar, lukisan ini diterima oleh Ibu Megawati," tulis caption tersebut. [rhm]

Baca juga:
Megawati akan Resmikan Patung Bung Karno di Lemhanas
PDIP Gelar Kegiatan di 70 Ribu Desa Peringati Bulan Bung Karno
Megawati: Saya Tidak Kuat Mendengar Ada yang Ditangkap Karena Korupsi, Coreng Partai!
PDIP Duga TGUPP Anies Penyebab 239 ASN DKI Tolak Naik Jabatan
Jejak Gema Puan Maharani yang Tak Bertuan

Komentar Pembaca

Ingatlah untuk menjaga komentar tetap hormat dan mengikuti pedoman komunitas kami

Be Smart, Read More

Indeks Berita Hari Ini

Opini