Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

KPU Tolak Usulan Debat Capres-Cawapres di Papua dan Aceh

KPU Tolak Usulan Debat Capres-Cawapres di Papua dan Aceh Debat Capres jilid III. ©2014 merdeka.com/muhammad lutfhi rahman

Merdeka.com - Komisioner KPU melakukan rapat persiapan agenda debat capres-cawapres bersama tim pemenangan dari kedua kubu capres-cawapres. Berbagai hal akan dibahas dalam rapat tertutup ini. Beberapa waktu lalu muncul usulan agar debat juga diselenggarakan di Aceh dan Papua. Namun KPU menolak usulan tersebut.

Ketua KPU RI, Arief Budiman mengatakan hal yang menjadi pertimbangan penolakan usulan tersebut karena lokasi yang cukup jauh dari Jakarta. Konsekuensinya biaya yang dibutuhkan akan cukup besar.

"Enggak, enggak jadi (di Aceh dan Papua)," ujarnya di Kantor KPU RI, Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (19/12).

"Jauh. Biayanya banyak. Terus energinya besar karena pasti tim dari Jakarta harus berangkat ke sana semua. Energinya besar dan (pertimbangan) waktu," lanjutnya.

Arief mengatakan pada rapat persiapan debat pekan lalu, ada dua kota lokasi debat yang dibahas yaitu Jakarta dan Surabaya. Tapi dari berbagai masukan yang diterima, debat sebaiknya hanya bertempat di Jakarta. Mengenai lokasi debat akan diputuskan dalam rapat hari ini.

"Minggu yang lalu kita bahas hanya di dua kota, Jakarta dan Surabaya. Tapi kan masukannya sebaiknya di Jakarta semua. Makanya kita akan putuskan hari ini," kata Arief.

Usulan menggunakan Bahasa Inggris juga dibahas bersama tim pasangan capres-cawapres nomor urut 01 maupun 02. Termasuk pemilihan moderator debat. Arief menambahkan, moderator debat syaratnya harus memiliki kemampuan dan independen. Terkait nama-nama calon moderator debat, Arief menolak menyebutkan.

"Nanti saja habis rapat," pungkasnya.

(mdk/bal)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
KPU Pastikan Tidak Ada Perubahan Skema dalam Debat Kedua Cawapres
KPU Pastikan Tidak Ada Perubahan Skema dalam Debat Kedua Cawapres

KPU akan kembali melakukan rapat koordinasi dengan masing-masing tim paslon.

Baca Selengkapnya
KPU Pertimbangkan Cawapres Dampingi Capres di Sesi Closing Statement Debat Terakhir Pilpres
KPU Pertimbangkan Cawapres Dampingi Capres di Sesi Closing Statement Debat Terakhir Pilpres

KPU menambah durasi untuk segmen terakhir debat kelima Pilpres 2024, dari awalnya dua menit menjadi empat menit.

Baca Selengkapnya
Aturan Terbaru Debat Pilpres: Capres-Cawapres Tak Boleh Bertanya Pakai Singkatan
Aturan Terbaru Debat Pilpres: Capres-Cawapres Tak Boleh Bertanya Pakai Singkatan

KPU menyebut, aturan ini dikeluarkan demi menghindari polemik berkelanjutan di masyarakat.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
KPU Pastikan Tidak Ubah Format Debat Capres Meski Dikritik Jokowi
KPU Pastikan Tidak Ubah Format Debat Capres Meski Dikritik Jokowi

Debat sudah berlangsung sebanyak tiga kali dan menjadi kesepakatan sampai debat terakhir.

Baca Selengkapnya
KPU Pertahankan Format Debat Capres Cawapres, Ini Alasannya
KPU Pertahankan Format Debat Capres Cawapres, Ini Alasannya

Durasi waktu yang telah ditentukan itu memberi kesempatan yang sama bagi tiap capres atau cawapres.

Baca Selengkapnya
KPU Bakal Sediakan Podium untuk Debat Capres Cawapres: Permintaan Tim Pemenangan
KPU Bakal Sediakan Podium untuk Debat Capres Cawapres: Permintaan Tim Pemenangan

Hasyim menegaskan bahwa semua teknis debat akan sama seperti debat perdana kemarin.

Baca Selengkapnya
Puluhan Pemantau Pemilu Asing Bakal Cek Pencoblosan Capres dan Cawapres 14 Februari
Puluhan Pemantau Pemilu Asing Bakal Cek Pencoblosan Capres dan Cawapres 14 Februari

Kunjungan pemantau pemilu asing itu merupakan program KPU bernama Indonesia's Election Visit.

Baca Selengkapnya
KPU Rilis Laporan Awal Dana Kampanye: Prabowo-Gibran Paling Banyak, Ini Rinciannya
KPU Rilis Laporan Awal Dana Kampanye: Prabowo-Gibran Paling Banyak, Ini Rinciannya

Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengeluarkan laporan dana awal kampanye capres dan cawapres Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
4 Provinsi di Papua Belum Rekapitulasi Nasional, Begini Penjelasan KPU
4 Provinsi di Papua Belum Rekapitulasi Nasional, Begini Penjelasan KPU

KPU mengakui, sejumlah provinsi di Papua belum terjadwal untuk diplenokan dalam rapat rekapitulasi hasil Pemilu 2024 tingkat nasional.

Baca Selengkapnya