Koalisi Perubahan Bergejolak: Anies Mulai Dirongrong Putuskan Nama Cawapres

Merdeka.com - Bakal capres Anies Baswedan mulai dirongrong oleh anggota Koalisi Perubahan untuk segera memutuskan nama cawapres yang akan mendampinginya di Pilpres 2024.
Juru bicara koalisi pendukung Anies Baswedan, Sudirman Said mengungkapkan Anies telah mengantongi satu nama Cawapres. Namun, nama tersebut akan diumumkan di waktu yang tepat.
"Sekarang nama itu sudah dipegang, disimpan Pak Anies dan pada waktunya tentu akan diumumkan," kata Sudirman saat jumpa pers, Rabu (7/6).
Namun, nama cawapres Anies tak kunjung diumumkan. Partai Demokrat mendesak agar nama cawapres untuk Anies Baswedan segera dideklarasikan pada bulan Juni.
"Kalau kita sudah memberi kewenangan dan kepercayaan penuh kepada calon presiden menentukan cawapresnya, kita hormati itu kan, apalagi sudah diberi tahu ke publik, atau kasih sinyal sudah ada. Kalau sudah ada ya segera lah, Diumumkan. Dan Juni waktu yang bagus gitu kan," ujar Ketua Dewan Kehormatan Partai Demokrat Hinca Pandjaitan.
Cawapres Anies Harus AHY
Hinca mengungkap argumentasi mengapa Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai tokoh bakal calon wakil presiden yang tepat mendampingi Anies Baswedan.
Hinca melihat beberapa hasil survei Pilpres 2024, AHY memiliki elektabilitas yang signifikan untuk menjadi calon wakil presiden mendampingi Anies. AHY dinilai bisa membantu elektabilitas Anies Baswedan.
"Peta hari ini atau alat diskusi hari ini kan survei ya, lembaga survei yang beragam dan banyak dilempar ke media atau ke publik oleh lembaga-lembaga survei. Nah selalu itu, selalu menunjukkan tren yang signifikan karena mas AHY sebagai Cawapres itu," ujar Hinca di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (6/6).
Misi Penggagalan Pencapresan Anies
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) meminta Bakal Calon Presiden Koalisi Perubahan Anies Baswedan untuk segera deklarasi calon wakil presiden. Dia mengakui, ada kekhawatiran untuk menggagalkan pencapresan Anies Baswedan.
AHY tidak ingin berandai-andai bagaimana upaya penjegalan tersebut. Tetapi, ia mendesak segera deklarasi capres cawapres agar Koalisi Perubahan bisa bersatu.
"Saya tidak ingin terlalu berandai-andai tetapi saya kembali kepada tesis dasar logikanya adalah dengan semakin cepat bersatu, terintegrasi, baik sistem maupun orang per orang, maka harusnya seiring dengan tingkat atau kans kesuksesan yang lebih baik," ujarnya.
Bila semakin lama deklarasi, maka kerja-kerja politik untuk memenangkan Anies Baswedan bakal jauh lebih rumit. Ditambah dengan masa kampanye yang lebih pendek yaitu hanya 75 hari.
"Sebaliknya kalau kurang waktu rasanya juga kita harus bekerja jauh lebih rumit lagi," jelas AHY.
Pantun Sindiran PKS
Perihal, desakan Partai Demokrat untuk segera mengumumkan nama cawapres Anies, Sekjen PKS, Aboe Bakar Al Habsyi atau Habib Aboe mengatakan, bahwa PKS berharap agar ada sebuah keputusan bersama untuk segera memutuskan waktu deklarasi pendamping Anies.
"Bukan mendesak. Kita berharap ada sebuah keputusan bersama, ikan sepat ikan gabus, lebih cepat lebih bagus. Tetapi cepatnya itu sesuai dengan situasi politik kita," ucapnya.
Namun, menurutnya lebih baik, jika koalisi lain yang mengumumkan pasangan capres-cawapres. Agar, KPP bisa mempertimbangkan langkah dan strategi yang akan dilakukan ke depan.
"Tergantung anda melihat dari mana. Kalau dia duluan, berarti kita juga senang. Berarti kita bisa timbang menimbang, bisa mengerti. Kita lebih senang kalau tetangga sebelah lebih cepat," ujar dia.
"Tetapi kita juga tidak menanti sekali, kalau kita sudah siap pada waktunya, kalau memang waktu harus diumumkan, kita umumkan," imbuh dia.
(mdk/ded)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya


VIDEO: Prabowo Beri Hormat Luhut Pandjaitan "Salah Satu Jenderal TNI Terbaik Indonesia"
Prabowo Subianto menjadi salah satu tamu dalam acara HUT ke-75 Luhut Binsar Pandjaitan.
Baca Selengkapnya


ASN Asal Temanggung Ini Putuskan Jadi Mualaf di Depan Gus Iqdam, Ngaku Dapat 'Hidayah' Lewat Mimpi
Momen saat seorang ASN jadi mualaf di hadapan Gus Iqdam dan ribuan jamaah ramai disorot.
Baca Selengkapnya


Potret Bintang Tiga TNI di Antara Dua Jenderal Polisi, Sama-Sama Jebolan 1988
Potret kebersamaan jenderal TNI-POLRI, rekan satu angkatan di Akmil dan Akpol.
Baca Selengkapnya


Pensiunan Perwira Polisi Jadi Mahasiswa Baru Tertua di Kampusnya, Ini Sosoknya
Seorang Purnawirawan Perwira Polisi berpangkat Kompol dinobatkan sebagai Maba tertua di kampusnya. Berikut ulasannya.
Baca Selengkapnya


Sebelum Diloloskan TNI Tanpa Tes Ravi Atqiyah Kuasai 4 Bahasa Asing Ternyata Sempat 'Surati' Jenderal Dudung, Begini Isinya
Ravi Atqiyah sempat kirim 'surat' permohonan bertemu ke Jenderal Dudung Abdurachman setelah disarankan oleh seorang Ulama.
Baca Selengkapnya

Di Depan Jokowi, Ganjar Paparkan Gagasan Kedaulatan Pangan Demi Indonesia Capai Swasembada
Ganjar Pranowo mengungkapkan ide terkait kedaulatan pangan di hadapan Presiden Jokowi.
Baca Selengkapnya

PDIP Tanggapi Isu Gibran Cawapres Prabowo: Enggak Ada Setia dengan Gebrak Meja!
Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto meyakini Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka tetap setia dengan PDI Perjuangan.
Baca Selengkapnya

Ganjar Ungkap Peluang Khofifah jadi Cawapres: Sangat Mungkin Nasionalis-Religius
Ganjar Pranowo menjawab peluang Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menjadi calon wakil presidennya.
Baca Selengkapnya

Dikenal Kerap Kritik Jokowi, Natalius Pigai Total Dukung Prabowo Presiden 2024
Tokoh asal Papua Natalius Pigai menilai Prabowo Subianto figur yang tepat untuk jadi Presiden ke-8. Dia menyatakan dukungannya kepada Prabowo di Pilpres 2024
Baca Selengkapnya

FOTO: Pidato Berapi-api Megawati Bakar Semangat Kader PDIP Menangkan Ganjar di Pilpres 2024
Megawati mengingatkan kadernya bahwa sumber kekuatan PDIP adalah rakyat.
Baca Selengkapnya

Anies Sebut Duetnya dengan Cak Imin Tak Pernah Diprediksi Bahkan Oleh Pengamat: Ini Bukan Rekayasa Manusia
Anies menyadari perjalanannya bersama Cak Imin ke depan bakal penuh tantangan. Sebab itu, dia membutuhkan dukungan dari masyarakat.
Baca Selengkapnya

Jokowi, Megawati dan Ganjar Bisik-Bisik soal Cawapres, Bahas Nama Khofifah?
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengungkapkan, Jokowi, Megawati dan Ganjar sudah bisik-bisik bahas Cawapres.
Baca Selengkapnya