Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ini 22 Caleg DPR Dapil Banten yang Lolos ke Senayan

Ini 22 Caleg DPR Dapil Banten yang Lolos ke Senayan desmond j mahesa. ©2017 Merdeka.com/dpr.go.id

Merdeka.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Banten telah menyelesaikannya rekapitulasi penghitungan suara DPR RI tingkat provinsi Banten. Sebanyak 22 caleg DPR RI yang berasal dari delapan parpol berhasil melenggang ke Senayan.

Dari data yang diambil dari DB-1 itu, PDIP mendapatkan 5 Kursi, Gerindra 4 kursi, Golkar 3 kursi, PKS 3 kursi, Demokrat 3 kursi, PAN 2 kursi, PPP dan PKB masing-masing 1 kursi.

Sekretaris DPD PDIP Banten Ananta Wahana mengatakan, perolehan 5 kursi PDIP yang lolos ke Senayan merupakan sesuai target yang telah ditentukan. Jumlah kursi ini membuat kursi DPR RI PDIP asal Banten bertambah satu dari Pemilu 2014.

"Artinya ada penambahan di Banten. Ini kan berkat Tangerang. Karena Tangerang dekat dengan Jakarta, sehingga memang ini pemilih rasional semua," kata Ananta saat dikonfirmasi.

Nasib baik pun diraih partai Gerindra di provinsi Banten. Dimana pada Pemilu 2019 jumlah kursi DPR RI dari Banten bertambah menjadi 4 kursi. Sebelumnya pada Pemilu 2014 partai besutan Prabowo tersebut hanya mendapatkan 3 kursi di Banten.

"Ya sesuai target kita. Ideal dengan kondisi pileg dan pilpres seperti ini dan yang mendapat kursi adalah koalisi adil makmur di Banten itu PKS yang tadinya enggak dapat dan Demokrat juga dapat," kata Sekretaris DPD Gerindra Banten Andra Soni.

Berikut perolelehan suara Caleg DPR asal Banten yang lolos ke Senayan:

Banten I (Pandeglang-Lebak)

1. Ali zamroni (Gerindra): 56.792

2. Dimyati Natakusumah (PKS): 67.150

3. Hasbi Asyidiki Jayabay (PDIP): 40.181

4. Adde Rosi Khaorunnisa (Golkar): 72.461

5. Rizki Aulia Rahman Natakusumah (Demokrat): 56.123

6. Iif Miftahul Khoir ( PPP): 49.993

Banten II (Kota Serang-Kabupaten Serang-Cilegon)

1. Desmond J Mahesa (Gerindra): 103.837

2. Tb Haerul Jaman (Golkar): 76.147

3. Jazuli Juwaeni (PKS): 37.534

4. Nuraeni (Demokrat): 52.065

5. Ichsan Soelistio (PDIP): 25.651

6. Yandri Susanto (PAN): 62.509

Banten III (Kota Tangerang-Kab.Tangerang-Tangsel)

1. Rano Alfath (PKB): 83.416

2. Sufmi Dasco Ahmad (Gerindra): 99.002

3. Martina (Gerindra): 28.539

4. Rano Karno (PDIP): 274.294

5. Marinus Gea (PDIP): 41.471

6. Ananta Wahana (PDIP): 26.662

7. Andi Achmad Dara (Golkar): 84.111

8. Mulyanto (PKS): 74.772

9. Ali Taher (PAN) 71.945

10. Zulfikar (Demokrat): 60.064

(mdk/rnd)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ini Daftar Caleg Dapil Banten Lolos Senayan, Ada Nama Dasco hingga Airin

Ini Daftar Caleg Dapil Banten Lolos Senayan, Ada Nama Dasco hingga Airin

Pengumuman hasil rekapitulasi nasional perolehan suara Pilpres dan Pileg 2024, berdasarkan berita acara KPU nomor 218/PL.01.08-BA/05/2024.

Baca Selengkapnya
Incumbent Berguguran, DPR RI Dapil Banten II Dihuni Caleg Wajah Baru

Incumbent Berguguran, DPR RI Dapil Banten II Dihuni Caleg Wajah Baru

Untuk gabungan suara partai politik ditambah caleg, PAN menduduki peringkat pertama yakni 244.983 Suara.

Baca Selengkapnya
Partai Pemenang Pemilu 2019, Lengkap dengan Persentasenya

Partai Pemenang Pemilu 2019, Lengkap dengan Persentasenya

Pantai pemenang pemilu 2019 adalah PDIP. PDIP berhasil meraih posisi pemenang dengan jumlah kursi terbanyak di parlemen.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
PSI Terancam Tak Masuk ke Senayan Meski Dipimpin Kaesang, Ini Respons Presiden Jokowi

PSI Terancam Tak Masuk ke Senayan Meski Dipimpin Kaesang, Ini Respons Presiden Jokowi

Adapun syarat suara partai politik untuk lolos ke DPR harus mencapai 4 persen.

Baca Selengkapnya
Efek Kaesang, Perolehan Kursi DPRD PSI di Maluku Naik 10 Kali Lipat

Efek Kaesang, Perolehan Kursi DPRD PSI di Maluku Naik 10 Kali Lipat

Karena karakter dari putra bungsu Presiden Joko Widodo dinilai membuat masyarakat Maluku terpukau.

Baca Selengkapnya
Didukung Koalisi Besar, Gerindra Optimistis Suara Prabowo di Sumsel Lampaui 68 Persen

Didukung Koalisi Besar, Gerindra Optimistis Suara Prabowo di Sumsel Lampaui 68 Persen

Bergabungnya Partai Golkar dan PAN dalam koalisi pendukung Prabowo sebagai Calon Presiden 2024 membawa angin segara kepada pengurus Partai Gerindra di daerah.

Baca Selengkapnya
Hari Ini, Dua Caleg Demokrat Diperiksa Bawaslu Jakpus Terkait Kasus Dugaan Politik Uang

Hari Ini, Dua Caleg Demokrat Diperiksa Bawaslu Jakpus Terkait Kasus Dugaan Politik Uang

Kedua caleg itu adalah Caleg DPR RI dari dapil DKI Jakarta 2, Melani Leimena Suharli, dan Caleg DPRD DKI Jakarta dari dapil DKI Jakarta 7, Ali Muhammad Johan.

Baca Selengkapnya
Cagub DKI Jakarta Ditentukan Prabowo, Tak Mesti Kader Gerindra

Cagub DKI Jakarta Ditentukan Prabowo, Tak Mesti Kader Gerindra

Partai Gerindra tidak mengharuskan kadernya untuk maju sebagai calon gubernur pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya
Demokrat Hampir 10 Tahun jadi Oposisi, Kritik AHY: Pembangunan di Indonesia Belum Merata

Demokrat Hampir 10 Tahun jadi Oposisi, Kritik AHY: Pembangunan di Indonesia Belum Merata

AHY menegaskan ingin fokus memenangkan Partai Demokrat dan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya