Hadiri Acara NasDem, Ketua Golkar Airlangga Bahas Politik Ekonomi dengan JK

Sabtu, 25 Maret 2023 22:00 Reporter : Ahda Bayhaqi
Hadiri Acara NasDem, Ketua Golkar Airlangga Bahas Politik Ekonomi dengan JK Buka puasa NasDem ada Surya Paloh, Airlangga Hartarto, Anies Baswedan, JK, AHY Duduk Satu Meja. ©2023 Merdeka.com

Merdeka.com - Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto mengakui membahas politik bersama politikus senior Golkar Jusuf Kalla (JK). Airlangga dan JK bertemu dalam acara buka puasa bersama yang digelar Partai NasDem di NasDem Tower, Jakarta, Sabtu (25/4).

Airlangga mengatakan, kepada JK yang juga senior Golkar pastinya ada pembahasan politik.

"Pak JK kan ketua umum senior Partai Golkar. Jadi sesama ketua umum banyak yang dibahas dan pasti politik membahasnya," ujar Airlangga usai acara buka puasa.

Namun, Airlangga tidak menjelaskan lebih lanjut apa saja yang dibahas dengan JK.

2 dari 2 halaman

Sementara, Jusuf Kalla mengaku lebih banyak bicara hal di luar politik ketika buka puasa bersama.

"Semua datang untuk undangan itu buka puasa kita gak bicara politik-politik itu ada tempatnya juga," katanya.

Mantan wakil presiden RI ini mengaku lebih intens membahas isu ekonomi dengan Airlangga. Terlebih, Airlangga adalah Menko Perekonomian.

"Kita diskusi bagaimana cara-cara atasi masalah ekonomi ke depan," kata JK.

[ded]
Komentar Pembaca

Ingatlah untuk menjaga komentar tetap hormat dan mengikuti pedoman komunitas kami

Be Smart, Read More

Indeks Berita Hari Ini

Opini