Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Golkar Bantah Jusuf Kalla Jadi King Maker Anies Baswedan

Golkar Bantah Jusuf Kalla Jadi King Maker Anies Baswedan Sekjen Golkar Lodewijk F. Paulus. ©Liputan6.com/Putu Merta

Merdeka.com - Partai Golkar membantah kabar Jusuf Kalla menjadi king maker dari Anies Baswedan sebagai calon presiden 2024. Menurut Sekjen Golkar Lodewijk F Paulus, informasi yang Golkar terima, JK tidak menjadi king maker.

"Informasi yang kita dengar enggak gitu kok," ujar Lodewijk di Senayan, Jakarta, Jumat (10/2).

"Mana kalanya beliau diundang acara ini, dia sebagai senior, sebagai mantan wakil presiden, ya pastilah hadir," sambung Lodewijk.

Hanya saja, wakil ketua DPR RI ini menghormati hak Jusuf Kalla untuk mendukung siapapun calon presiden. Termasuk mendukung Anies Baswedan.

"Menurut saya Itu haknya beliau, yang jelas kan kita juga enggak tahu ya apakah pak JK ke sana, kitakan belum tahu persis," ujar Lodewijk.

Lodewijk memastikan, Jusuf Kalla saat ini masih kader Golkar. Bahkan keponakannya, Erwin Aksa sedang menjabat sebagai wakil ketua umum partai berlambang beringin ini

"Yang jelas kan beliau kan masih kader partai Golkar dan ada keponakannya wakil ketua umum, tentunya kita mendengar dari pak Erwin yang notabennya beliau adalah wakil ketua umum penggalangan strategis," jelas dia.

Sebelumnya, senior-senior partai yang tergabung dalam Koalisi Perubahan dikabarkan mulai intensif komunikasi jelang Pemilu 2024. Mereka adalah Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh, dan Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 Republik Indonesia Jusuf Kalla (JK).

Komunikasi para king maker ini dilakukan baik secara langsung atau sekadar lewat sambungan telepon. King maker adalah istilah bagi orang-orang yang memiliki pengaruh besar dalam suksesi seorang pemimpin.

Para king maker tersebut sering bertemu seiring Partai NasDem mendeklarasikan mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai calon presiden pada 3 Oktober 2022. Pertemuan makin dinamis ketika PKS dan Demokrat mengumumkan dukungan kepada Anies.

"Kalau ketemu sering, telepon-teleponan kan sekarang, sudah ada video call. Ya sudah sekarang ketemunya lewat video call," kata Ketua DPP Partai NasDem, Willy Aditya saat ditemui di NasDem Tower, Jakarta, Rabu (8/2).

"Namanya kawan ketemu ngobrol, ya telepon-teleponan gitu ya. Tapi kalau secara fisik ya kadang-kadang, kita pakai medium yang tersedia saja," sambung dia.

Dia mengatakan, para king maker tersebut memberikan kontribusi yang selaras dan menjadi fasilitator dalam berkomunikasi. Sebab, dalam menuju pilpres 2024 harus saling berkolaborasi.

"Masing-masing memiliki kontribusi yang equal, baik yang punya kursi atau yang tidak punya kursi. Jadi inilah zaman kolaborasi," ucap Willy.

"Di zaman kolaborasi setetes air sebutir pasir, semua memiliki nilai yang sama bukan hanya satu sak semen atau sekarung pasir yang memiliki harga tapi semua memiliki harga. Artinya toh ada nama-nama tadi hanya menjadi fasilitator dalam gerak sejarah," imbuh dia.

Ikuti perkembangan terkini seputar berita Pemilu 2024 hanya di merdeka.com

(mdk/tin)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jusuf Kalla Pastikan Munas Partai Golkar Tetap Digelar Desember

Jusuf Kalla Pastikan Munas Partai Golkar Tetap Digelar Desember

"Ya kan sudah jelas bahwa Golkar akan Munas pada Desember ya, bahwa ada calon, selama calon memenuhi syarat, dia kader Golkar," kata JK

Baca Selengkapnya
Golkar Tak Terganggu JK Dukung Anies, Konsisten Menangkan Prabowo-Gibran

Golkar Tak Terganggu JK Dukung Anies, Konsisten Menangkan Prabowo-Gibran

Jusuf Kalla (JK) menegaskan sikap politiknya mendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden Anies-Muhaimin di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Kabar Jokowi Mau Gabung Golkar, Jusuf Kalla Ingatkan Aturan Jadi Ketua Umum

Kabar Jokowi Mau Gabung Golkar, Jusuf Kalla Ingatkan Aturan Jadi Ketua Umum

JK mengingatkan jika bergabung dengan Partai Golkar tidak serta-merta bisa menjadi pengurus apalagi menjadi ketua umum.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Ganjar: Dari Awal Jusuf Kalla Selalu di Samping Anies

Ganjar: Dari Awal Jusuf Kalla Selalu di Samping Anies

Jusuf Kalla menegaskan sikap politiknya mendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden Anies-Muhaimin di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Jusuf Kalla Dukung Anies, Airlangga Yakin Tak Pengaruhi Suara Golkar di Pemilu 2024

Jusuf Kalla Dukung Anies, Airlangga Yakin Tak Pengaruhi Suara Golkar di Pemilu 2024

Airlangga tak khawatir JK dukung Anies. Sebab, keponakan JK Erwin Aksa berada di barisan pendukung Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Baca Selengkapnya
Jusuf Kalla akan Bertemu Megawati, Idrus Marham Ingatkan Tak Bawa Nama Golkar

Jusuf Kalla akan Bertemu Megawati, Idrus Marham Ingatkan Tak Bawa Nama Golkar

Jusuf Kalla berencana untuk bertemu Megawati. Pertemuan itu akan turut membahas hak angket dugaan kecurangan Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Jusuf Kalla Lantang Kritik Jokowi Hingga Bicara Karier Politik Anies Usai Pemilu

VIDEO: Jusuf Kalla Lantang Kritik Jokowi Hingga Bicara Karier Politik Anies Usai Pemilu

JK juga bercerita mengenai perubahan sikap Jokowi yang belakangan banyak disorot.

Baca Selengkapnya
Golkar Siapkan Ridwan Kamil untuk Pilkada Jakarta, Bobby Nasution di Sumut, dan Khofifah Cagub Jatim

Golkar Siapkan Ridwan Kamil untuk Pilkada Jakarta, Bobby Nasution di Sumut, dan Khofifah Cagub Jatim

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto telah memberi penugasan kepada sejumlah figur untuk mengemban tugas sebagai calon kepala daerah pada Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya
Jusuf Kalla: Tidak Ada Partai Mau Jadi Oposisi, di Luar Pemerintah adalah Kecelakaan

Jusuf Kalla: Tidak Ada Partai Mau Jadi Oposisi, di Luar Pemerintah adalah Kecelakaan

JK mengatakan, partai politik didirikan sebagai kendaraan politik untuk mendapatkan kekuasaan dan kewenangan.

Baca Selengkapnya