Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Dinakhodai SBY, Demokrat tetap jadi partai kecil

Dinakhodai SBY, Demokrat tetap jadi partai kecil KLB Partai Demokrat. ©2013 Merdeka.com/imam buhori

Merdeka.com - Upaya Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyelamatkan Partai Demokrat sejauh ini belum membuahkan hasil signifikan. Sejak mengambil alih tugas dan wewenang Anas Urbaningrum beberapa waktu lalu, elektabilitas Partai Demokrat hanya beranjak 0,6 persen.

Hal itu terlihat dari hasil survei Indonesia Network Election Survey (INES). Elektabilitas Demokrat yang awalnya 8,4 persen saat ini menjadi 9 persen. Artinya, ada kenaikan sekitar 0,6 persen. Survei dilakukan pada dalam kurun waktu 18-30 Maret 2013.

Elektabilitas Demokrat ini masih jauh jika dibandingkan dengan Pemilu 2009. Menurut Direktur Eksekutif INES Sudrajad Sacawisatra, elektabilitas Demokrat masih rendah karena masyarakat menganggap banyak kader Partai Demokrat terlibat kasus korupsi.

Meski survei dilakukan sebelum menjadi ketua umum partai, kemungkinan elektabilitas Demokrat di bawah nakhoda SBY tak jauh berbeda. Elektabilitas Demokrat diperkirakan akan tetap rendah.

Menurut Pengamat Politik dari UIN Jakarta Gun Gun Heryanto, terpilihnya SBY menjadi ketua umum partai hanya untuk meredam gejolak di internal setelah sempat terpecah menjelang Kongres Luara Biasa (KLB) akhir bulan lalu. Dengan terpilihnya SBY, semua kader bisa bersatu dan kompak.

"Tetapi dalam konteks eksternal, apakah itu bisa menyumbang nilai positif atau tidak?" kata Gun Gun kepada merdeka.com, Minggu (7/4).

Terpilihnya SBY menjadi ketua umum, paling tidak hanya menjaga basis fanatik Demokrat agar pemilih tidak banyak lari ke partai lain. Namun, cara SBY ini tidak akan mempengaruhi terhadap pemilih rasional.

"Karena SBY mempertontonkan demokratisasi semu di internal Demokrat. Kongres di Bali hanya semacam prosedur formalitas belaka. SBY menjadi hero dan happy ending. Padahal publik tahu sebenarnya," ujarnya.

Di tambah, publik akan menilai lain karena SBY telah melakukan sentralisasi kekuasaan dengan menjadi ketua umum partai. "Padahal SBY sebelumnya sudah banyak merangkap jabatan di Demokrat," ujarnya.

SBY juga akan dicap tidak memberikan contoh regenerasi baik dalam berorganisasi. Apalagi, jika dalam pemerintahan yang dipimpin SBY terus mengalami kemerosotan maka akan langsung berdampak ke Demokrat.

"Nanti orang akan melihat, Demokrat ya SBY, SBY ya pemerintah. Dan itu akan melekat dan susah dihilangkan," tegasnya.

(mdk/has)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Demokrat Hampir 10 Tahun jadi Oposisi, Kritik AHY: Pembangunan di Indonesia Belum Merata

Demokrat Hampir 10 Tahun jadi Oposisi, Kritik AHY: Pembangunan di Indonesia Belum Merata

AHY menegaskan ingin fokus memenangkan Partai Demokrat dan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Skor AHY Lawan Moeldoko: 19-0

Skor AHY Lawan Moeldoko: 19-0

Dengan kemenangan ini, Demokrat merasakan semakin kuat dan berani dalam mencari keadilan dan kebenaran.

Baca Selengkapnya
Respons Santai AHY saat Demokrat Dapat Banyak Nyinyiran Usai Gabung Pemerintahan Jokowi

Respons Santai AHY saat Demokrat Dapat Banyak Nyinyiran Usai Gabung Pemerintahan Jokowi

AHY, menilai bergabungnya Partai Demokrat kembali ke pemerintahan sebagai bentuk amanah.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Pesan SBY untuk AHY: Kesempatan Demokrat Sukseskan Pemerintahan Jokowi

Pesan SBY untuk AHY: Kesempatan Demokrat Sukseskan Pemerintahan Jokowi

SBY meminta AHY untuk bisa menjalin komunikasi dengan baik dengan pemimpin lintas sektor.

Baca Selengkapnya
AHY Mengaku Diminta Prabowo Siapkan Kader Terbaik Demokrat untuk Bantu Pemerintahan Mendatang

AHY Mengaku Diminta Prabowo Siapkan Kader Terbaik Demokrat untuk Bantu Pemerintahan Mendatang

Posisi Partai Demokrat di pemerintahan saat ini diharapkan AHY mampu membantu kabinet Prabowo-Gibran ke depan.

Baca Selengkapnya
AHY Ungkit Upaya Pembegalan Hingga Demokrat Bangkit dan Solid

AHY Ungkit Upaya Pembegalan Hingga Demokrat Bangkit dan Solid

AHY menceritakan kilas balik partainya yang mengalami gonjang-ganjing dalam lima tahun terakhir.

Baca Selengkapnya
Pengamat Ungkap Tantangan Besar AHY Wujudkan Visi-Misi Demokrat: Komitmen dan Kekuasaan

Pengamat Ungkap Tantangan Besar AHY Wujudkan Visi-Misi Demokrat: Komitmen dan Kekuasaan

Visi dan misi partainya untuk membawa Indonesia menjadi negara kuat

Baca Selengkapnya
Surya Paloh: Satu Kesedihan Saya, Kita Dipaksa pada Kepentingan Sesaat

Surya Paloh: Satu Kesedihan Saya, Kita Dipaksa pada Kepentingan Sesaat

Surya Paloh menyampaikan rasa kesedihannya melihat perjalanan demokrasi saat ini

Baca Selengkapnya
SBY Turun Gunung di Yogya Demi Menangkan Demokrat dan Prabowo

SBY Turun Gunung di Yogya Demi Menangkan Demokrat dan Prabowo

SBY menginstruksikan keluarga besar Partai Demokrat untuk memilih Prabowo Subianto

Baca Selengkapnya