Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Wasekjen PKB laporkan anggota DPD asal Bali karena dituding provokasi bernada SARA

Wasekjen PKB laporkan anggota DPD asal Bali karena dituding provokasi bernada SARA Lukman Edy laporkan Senator Bali ke BK DPD. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Wakil Ketua Komisi II dari Fraksi PKB Lukman Edy melaporkan anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) asal Bali, Arya Wedakarna ke Badan Kehormatan (BK), Selasa (12/12). Lukman menuding Arya sebagai dalang di balik penolakan ustaz Abdul Somad saat akan berceramah di Denpasar, Bali.

Lukman menuturkan, lewat akun twitternya @dr.aryawedakarna, Arya dituding telah memprovokasi warga Bali agar menolak ustaz Somad karena dianggap antiPancasila dan memecah belah bangsa.

"Hari ini kita masukkan laporan ke BK DPD tentang persekusi yang dilakukan oleh anggota DPD RI asal Bali, Arya Wedakarna terhadap Ustaz Abdul Somad," kata Lukman di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (12/12).

Lukman membeberkan alasan melaporkan Arya ke BK DPD. Pertama, provokasi yang dilakukan Arya terhadap ustaz Somad berpotensi menimbulkan konflik berbau SARA jelang Pemilu Serentak 2018 dan Pemilu 2019.

"Spektrum pertama, ini kan tahun politik, semua kandidat bagi saya baik calon kepala daerah, calon DPR, DPD, presiden dan wakil presiden supaya tidak menggunakan isu sensitif isu SARA," tegasnya.

Alasan kedua, laporan itu dibuat demi menjaga nama baik DPD dari ulah Arya. kredibilitas DPD dipertaruhkan jika tidak menindaklanjuti laporan terhadap Arya.

"Saya bertanggungjawab untuk ikut bersama-sama menjaga marwah dari lembaga negara," ujar Lukman.

Wasekjen PKB ini menyebut Arya Wedakarna sudah beberapa kali melakukan hal sama. Bahkan sebelumnya sudah mendapatkan sanksi dari DPD.

"Pemberhentian dari BK, dan pemberhentian dari alat kelengkapan DPD. Kemudian melakukan hal lagi yang sama, momentumnya tepat untuk kemudian perkara yang kedua ini bisa ditindak dengan tegas. Sehingga tidak berulang kembali," tambahnya.

Lukman tidak menampik, kedekatan dengan ustaz Somad menjadi alasannya melaporkan Arya. Sebagai wakil rakyat asal Riau, Lukman mengklaim ustaz Somad merupakan ulama yang menjadi panutan di dapilnya.

"Saya melihat bahwa saya melihat kasus Ustaz Abdul Somad di Bali itu sangat menganggu masyarakat yang ada di Riau. Karena Ustaz Somad ini panutan, tokoh ulama dari Riau, dan sekarang menjadi idola di Provinsi Riau," ucapnya.

Diketahui, Abdul Somad dikabarkan akan melakukan ceramah di Denpasar, Bali. Namun, sejumlah massa mendatangi hotelnya dan meminta agar Somad tidak memaksakan diri melakukan ceramah pada Jumat (8/12) lalu. Massa menuduh Somad antiNKRI dan memecah belah bangsa.

(mdk/noe)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Senator Bali Arya Wedakarna Viral Diduga Menista Agama, Ini Reaksi Keras Muhammadiyah

Senator Bali Arya Wedakarna Viral Diduga Menista Agama, Ini Reaksi Keras Muhammadiyah

Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Provinsi Bali bereaksi keras terkait pernyataan anggota DPD RI, Arya Wedakarna atau AWK yang viral diduga menista agama.

Baca Selengkapnya
Penjelasan KPU Bali soal Kans AWK jadi Senator Usai Dipecat dari DPD

Penjelasan KPU Bali soal Kans AWK jadi Senator Usai Dipecat dari DPD

Pemecatan Arya Wedakarna karena dianggap melanggar sumpah/janji jabatan dan kode etik dan atau tata tertib DPD RI.

Baca Selengkapnya
Dipecat BK DPD RI Karena Langgar Sumpah Jabatan, Ini Respons Arya Wedakarna

Dipecat BK DPD RI Karena Langgar Sumpah Jabatan, Ini Respons Arya Wedakarna

Arya Wedakarna diberhentikan berdasarkan Pasal 48, Ayat 1 dan 2 Peraturan DPD RI Nomor 1 Tahun 2021 Badan Kehormatan DPD RI.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jokowi Pecat Arya Wedakarna Sebagai Anggota DPD dari Bali

Jokowi Pecat Arya Wedakarna Sebagai Anggota DPD dari Bali

Melalui keputusan presiden, Jokowi juga memberhentikan Arya sebagai anggota MPR RI periode 2019-2024.

Baca Selengkapnya
MUI Bali Laporkan Senator Arya Wedakarna ke Bareskrim Polri Terkait Dugaan Ucapan SARA

MUI Bali Laporkan Senator Arya Wedakarna ke Bareskrim Polri Terkait Dugaan Ucapan SARA

Laporan yang dilayangkan MUI Bali itu telah diterima Bareskrim Polri dengan nomor LP/B/15/I/2024/SPKT/BARESKRIM POLRI.

Baca Selengkapnya
Senator Bali Arya Wedakarna Blak-blakan Usai Dituduh Menista Agama

Senator Bali Arya Wedakarna Blak-blakan Usai Dituduh Menista Agama

Senator Arya Wedakarna bahkan dilaporkan ke Bareskrim Polri oleh MUI Bali.

Baca Selengkapnya
Sosok Arya Wedakarna, Anggota DPD Ngamuk Gara-Gara Frontliner Bandara Ngurah Rai Pakai Penutup Kepala

Sosok Arya Wedakarna, Anggota DPD Ngamuk Gara-Gara Frontliner Bandara Ngurah Rai Pakai Penutup Kepala

Arya tak asing karena pernah dikenal sebagai model atau cover boy Majalah Aneka Yess tahun 1997

Baca Selengkapnya
Bareskrim Limpahkan Laporan Kecaman Rasis Anggota DPD Arya Wedakarna ke Polda Bali

Bareskrim Limpahkan Laporan Kecaman Rasis Anggota DPD Arya Wedakarna ke Polda Bali

Objek kasus keduanya sama perihal ucapan Arya saat Rapat Angkasa Pura, Bandara Internasional Ngurah Rai, Bali.

Baca Selengkapnya
Begini Reaksi Surya Paloh Ditanya Pilih Ahmad Sahroni atau Anies Baswedan di Pilgub DKI Jakarta

Begini Reaksi Surya Paloh Ditanya Pilih Ahmad Sahroni atau Anies Baswedan di Pilgub DKI Jakarta

Nama Ahmad Sahroni diketahui menjadi salah satu digadang-gadang sebagai calon gubernur untuk Pilgub DKI Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya