Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Warga PALI Antusias Ikuti Pemungutan Suara Ulang Pilkada Hari Ini

Warga PALI Antusias Ikuti Pemungutan Suara Ulang Pilkada Hari Ini Ilustrasi Pilkada Serentak. ©2015 Merdeka.com

Merdeka.com - Warga Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), Sumatera Selatan, antusias mengikuti pemungutan suara ulang (PSU) pemilihan bupati dan wakil bupati, Rabu (21/4). PSU digelar di empat tempat pemungutan suara (TPS) sesuai perintah Mahkamah Konstitusi (MK).

Koordinator Divisi Pengawasan Humas dan Hubungan Antar Lembaga Bawaslu Sumsel Junaidi menilai sejauh ini pelaksanaan PSU PALI hari cukup kondusif. Dari pantauannya, pemilih sudah mulai berdatangan ke TPS sejak pukul 08.00 WIB.

"Pengamatan kami antusiasme masyarakat sangat luar biasa. Dari pagi TPS tidak pernah sepi," ungkap Junaidi.

Penilaian itu salah satunya dilakukan di TPS 008 Kelurahan Babat yang memiliki daftar pemilih tetap sebanyak 345 orang. Pada pukul 09.30 WIB tadi, setidaknya sekitar 150 pemilih sudah menyalurkan hak pilihnya.

"Masih pagi saja sudah 45 persen yang hadir, itu artinya warga antusias mengikuti PSU," kata dia.

Selain saat pelaksanaan, Junaidi menyebut proses PSU juga berlangsung kondusif dan tertib. Seperti keterlibatan warga saat mendirikan TPS hingga pembagian undangan kepada pemilih.

"Saya kira prosesnya sudah sesuai prosedur, pengamatan saya baik-baik saja," ujarnya.

Dia menambahkan, sejauh ini belum ada laporan resmi terkait money politic dan intimidasi sebelum PSU. Dia berkeyakinan PSU PALI tidak akan diwarnai pelanggaran yang berujung pelaporan ke MK.

"Memang ada informasi soal intimidasi tetapi itu hanya sebatas humor karena belum ada laporan ke Bawaslu," terangnya.

Diketahui, MK menginstruksikan digelar PSU di empat TPS di PALI. Yakni TPS 006 Kelurahan Tempirai Kecamatan Penukal Utara, TPS 008 Kelurahan Babat Kecamatan Penukal, dan TPS 009 serta TPS 010 di Kelurahan Air Hitam Kecamatan Penukal. Total terdapat 1.549 suara DPT di empat TPS tersebut dan pada pilkada 9 Desember 2020 terdapat 1.216 partisipan.

Pilkada PALI diikuti bupati petahana Heri Amalindo-Soemarjono (HERO) yang memperoleh 50,3 persen suara saat pilkada 9 Desember 2020. Dia melawan wakil bupati petahana Devi Harianto dan Darmadi Suhaimi (DHDS) yang meraih 40,7 persen.

(mdk/eko)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Antusias Ikut Pemungutan Suara Ulang 3 TPS di Kota Malang, Warga Mengaku Tak Ganti Pilihan

Antusias Ikut Pemungutan Suara Ulang 3 TPS di Kota Malang, Warga Mengaku Tak Ganti Pilihan

Sebelumnya, 84 pemilih tidak terdaftar dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT), Daftar Pemilih Khusus (DPK) maupun DPTb.

Baca Selengkapnya
Pemilih Pemula Wajib Tahu, Ini Tahapan Mencoblos di TPS

Pemilih Pemula Wajib Tahu, Ini Tahapan Mencoblos di TPS

Pemungutan suara pileg, termasuk pemilu anggota DPD RI, bersamaan dengan Pilpres 2024 digelar serentak pada 14 Februari mulai pukul 07.00-13.00 WIB.

Baca Selengkapnya
Pemilih Kira Paku Gratis dan Dibawa Pulang, TPS Ini Jadi Kehilangan Paku Pencoblosan

Pemilih Kira Paku Gratis dan Dibawa Pulang, TPS Ini Jadi Kehilangan Paku Pencoblosan

Ada-ada saja kejadian unik di momen Pemilu Tahun 2024.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
15 Pertanyaan Tentang Pemilu dan Jawabannya, Edukasi Penting untuk Calon Pemilih Pintar

15 Pertanyaan Tentang Pemilu dan Jawabannya, Edukasi Penting untuk Calon Pemilih Pintar

Berikut kumpulan pertanyaan tentang pemilu dan jawabannya.

Baca Selengkapnya
Partisipasi Pemilih di Jateng Capai 82,5 Persen, Masih Ada Pemilu Susulan di 114 TPS Lokasi Banjir Demak

Partisipasi Pemilih di Jateng Capai 82,5 Persen, Masih Ada Pemilu Susulan di 114 TPS Lokasi Banjir Demak

Ratusan TPS tersebut musti dilakukan pemilu susulan lantaran terdampak bencana banjir beberapa waktu lalu.

Baca Selengkapnya
Ini 6 Syarat Pemilih dalam Pemilu 2024 Sesuai Undang-Undang, Ketahui Batas Waktu Memilih di TPS

Ini 6 Syarat Pemilih dalam Pemilu 2024 Sesuai Undang-Undang, Ketahui Batas Waktu Memilih di TPS

Berikut enam syarat pemilih dalam Pemilu 2024 sesuai dengan Undang-Undang berlaku.

Baca Selengkapnya
Pemilih Pindah TPS Tak Bisa Pilih Caleg Sesuai Dapil Domisili

Pemilih Pindah TPS Tak Bisa Pilih Caleg Sesuai Dapil Domisili

Adapun hak pemilih di TPS telah disesuaikan dengan DPT.

Baca Selengkapnya
Bawaslu Perpanjang Masa Pendaftaran Petugas Pengawas TPS

Bawaslu Perpanjang Masa Pendaftaran Petugas Pengawas TPS

Bagja menjelaskan, apabila sampai batas akhir belum memenuhi kouta untuk pengawas TPS.

Baca Selengkapnya
Jumlah TPS Pemilu 2024, Sudahkah Paham pada Aturannya dalam Penyelenggaraannya Sebelum Memberikan Suara?

Jumlah TPS Pemilu 2024, Sudahkah Paham pada Aturannya dalam Penyelenggaraannya Sebelum Memberikan Suara?

Jumlah TPS Pemilu 2024 penting untuk diketahui setiap warga yang hendak memberikan suaranya untuk pemilihan umum mendatang.

Baca Selengkapnya