Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tepergok, pencuri motor nyaris tewas dihajar PNS kota Palembang

Tepergok, pencuri motor nyaris tewas dihajar PNS kota Palembang Ilustrasi curanmor. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Pegawai negeri sipil (PNS) Kantor Wali Kota Palembang mendadak heboh dengan aksi pencurian sepeda motor milik pegawai di halaman parkir kantor Pemkot Palembang, Rabu (19/11) sore. Pelaku yang belum diketahui namanya itu nyaris tewas setelah digebuki puluhan PNS yang emosi.

Informasi yang dihimpun, aksi pencurian tersebut terjadi saat jam pulang kerja PNS. Beberapa PNS melihat pria mencurigakan yang sedang merusak kunci kontak menggunakan kunci T. Mereka pun langsung menghampiri dan menggebuki pelaku.

Melihat teman-temannya sedang ramai sambil berteriak, PNS lain pun berdatangan. Alhasil, pelaku menjadi bulan-bulanan massa. Tak puas, beberapa PNS menyeret pelaku ke tengah halaman kantor. Mereka lalu menyerahkan pelaku ke kantor polisi setempat setelah badan pelaku sudah babak belur.

"Tadi teman-teman sempat kesal melihat perilaku si pencuri. Kami sudah serahkan ke kantor polisi," ungkap Arian, salah satu PNS.

Motor yang akan dicuri diketahui milik salah satu PNS bernama Angga. Angga melihat langsung bagaimana si pelaku mencoba merusak kunci kontak motor Yamaha Vega miliknya dengan menggunakan kunci T.

"Di sini memang sering motor hilang. Motor yang dicurinya milik teman saya. Untung ketahuan karena sudah jam pulang," kata Angga.

Kapolsek Ilir Barat I Palembang Kompol Dwi Prasetyo melalui Kanit Reskrim Ipda Sungkono membenarkan adanya penyerahan tersangka ranmor. Namun, saat didatangi oleh wartawan, pelaku sudah diarahkan ke Polresta Palembang untuk dilakukan pengembangan.

"Tersangka diserahkan ke unit ranmor Polresta Palembang," pungkasnya.

(mdk/hhw)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Motor Teman Pria Ini Tertukar saat Parkir Bersebelahan, Bikin Bingung Warganet: Kuncinya Kok Bisa Sama
Motor Teman Pria Ini Tertukar saat Parkir Bersebelahan, Bikin Bingung Warganet: Kuncinya Kok Bisa Sama

Motor milik temannya ini dibawa pengendara lain yang memiliki jenis sama. Apakah kunci motornya sama?

Baca Selengkapnya
17 Pemuda di Jakarta Timur Bawa Sajam Buat Tawuran
17 Pemuda di Jakarta Timur Bawa Sajam Buat Tawuran

Ketika itu mereka berkonvoi dengan delapan motor berhasil diberhentikan petugas yang sedang berpatroli.

Baca Selengkapnya
Arus Balik Lebaran Malam Ini, Pemudik ke Jakarta Menyemut di Pantura hingga Arteri Karawang
Arus Balik Lebaran Malam Ini, Pemudik ke Jakarta Menyemut di Pantura hingga Arteri Karawang

Rata-rata titik kemacetan terjadi di titik menjelang dan setelah SPBU.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kesal Motor Sering Digadaikan Diam-Diam, Ayah di Palembang Penjarakan Anak Kandung
Kesal Motor Sering Digadaikan Diam-Diam, Ayah di Palembang Penjarakan Anak Kandung

Kesabaran BH (69) habis karena putranya RN (26) kerap menggadaikan sepeda motor diam-diam. Dia melapor ke polisi dan anak kandungnya itu pun ditangkap.

Baca Selengkapnya
Terlibat Pencurian Ratusan Kendaraan Bermotor, Anggota TNI di Sidoarjo Ditangkap
Terlibat Pencurian Ratusan Kendaraan Bermotor, Anggota TNI di Sidoarjo Ditangkap

Terlibat Pencurian Ratusan Kendaraan di Jawa Timur, Anggota TNI di Sidoarjo Ditangkap

Baca Selengkapnya
PSI Jenguk Pemotor Tertimpa Baliho di Kembangan: Kami Tanggung Jawab
PSI Jenguk Pemotor Tertimpa Baliho di Kembangan: Kami Tanggung Jawab

Di akhir video itu memperlihatkan kondisi salah satu korban mengalami luka di mulut akibat terjatuh dari motornya.

Baca Selengkapnya
Perjuangan Petugas KPPS di Kebon Kacang, Tewas Kecelakaan saat Antar Surat Suara ke GOR Tanah Abang
Perjuangan Petugas KPPS di Kebon Kacang, Tewas Kecelakaan saat Antar Surat Suara ke GOR Tanah Abang

Korban meninggal setelah sepeda motor bermuatan logistik yang dikendarai menabrak trotoar.

Baca Selengkapnya
Amankan 16 Motor Terindikasi Balap Liar, Polisi Tegur Orangtua untuk Awasi Anak-Anaknya
Amankan 16 Motor Terindikasi Balap Liar, Polisi Tegur Orangtua untuk Awasi Anak-Anaknya

Petugas menyasar beberapa lokasi strategis di Kota Pekanbaru pada Sabtu hingga Minggu (25/2) dinihari.

Baca Selengkapnya
Pemotor Nekat Terobos Pintu Perlintasan yang Sudah Tertutup, Akhirnya Kereta yang Mengalah
Pemotor Nekat Terobos Pintu Perlintasan yang Sudah Tertutup, Akhirnya Kereta yang Mengalah

Saat ada kereta api yang akan lewat, sudah seharusnya kendaraan lain berhenti. Namun belum lama ini, yang terjadi justru kereta api yang mengalah.

Baca Selengkapnya