Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tabrak mobil di Jalan Raya Magelang, 2 pengendara motor tewas

Tabrak mobil di Jalan Raya Magelang, 2 pengendara motor tewas Kecelakaan di Jl Raya Magelang. ©2012 Merdeka.com

Merdeka.com - Kecelakaan yang melibatkan tiga buah sepeda motor dan satu mobil terjadi di Jalan Raya Magelang-Yogya Km 20 tepatnya di depan Radio Merapi Indah. Akibatnya 2 perempuan yang mengendarai sepeda motor tewas.

Kecelakaan berawal saat tiga sepeda motor melaju kencang dari arah Magelang menuju ke Yogyakarta. Ketiga sepeda motor itu adalah Skywave bernopol AB 2357 ES, Honda Revo bernopol AA 6693 HK dan Revo AD 6209 FN.

"Ketiganya melaju sangat kencang sekali. Sampai di jembatan kecil, motor Revo ingin menyalip Skywave. Ternyata Revo oleng ke kanan dan menabrak sebuah mobil keras dan kencang sampai bunyi brakkk," ungkap saksi mata Aminah (43) yang merupakan warga sekitar di Desa Nggulon, Kecamatan Salam, Kabupaten Magelang saat ditemui merdeka.com di lokasi, Sabtu (8/12)

Akibatnya, mobil Chevrolet Aveo warna biru bernopol AB 1123 VS yang disopiri oleh Bambang Budiandi (46) mengalami rusak parah. Mobil yang hendak menghadiri pesta pernikahan di Semarang itu mengalami kerusakan cukup parah pada bagian kaca depan dan lampu ringsek.

"Saya berjalan lurus pada jalurnya. Tiba-tiba ada dua sepeda motor menabrak bagian depan mobil saya dan saya tidak tahu apa-apa langsung berhenti ternyata bagian depan mobil saya sudah ringsek. Kaca depan sebelah kiri sudah ringsek," jelas Bambang.

Akibat kecelakaan, arus lalu lintas di sepanjang jalan Raya Magelang-Yogyakarta mengalami macet parah hingga mengular sepanjang 15 kilometer lebih. Pasalnya usai kejadian hanya ada dua orang petugas kepolisian yang ada di TKP. Tidak ada satu petugas polisi perwira yang berada di TKP. Akibatnya, macet lebih dari lima jam.

Saat beberapa wartawan berupaya mengkonfirmasi Kapolres Magelang AKBP Guritno meminta wartawan untuk mengkonfirmasi ke Kasatlantas AKP Jamal. Namun, saat AKP Jamal dikonfirmasi menyatakan bahwa dirinya bersama Kanitlaka Lantas sedang berada di luar Magelang.

"Kami masih berada di luar Magelang," ungkap AKP Jamal sambil menyatakan belum mengetahui apa penyebab dari kecelakaan yang menewaskan dua perempuan itu terjadi.

Satu korban tewas di lokasi kejadian, sedangkan dua orang lainnya kritis. Tak lama berselang salah satu korban kritis akhirnya meninggal di UGD RSUD Muntilan, Kabupaten Magelang, Jateng.

Pihak RSUD Muntilan, Magelang juga tidak bisa segera mendata korban hal ini karena informasi korban masih di tangan pihak kepolisian dan belum diserahkan ke rumah sakit. Hingga pukul 17.30 WIB dua jenazah yang berada di kamar mayat RSUD Muntilan belum diketahui identitasnya.

Saat ini kasus kecelakaan itu masih ditangani oleh petugas Satlantas Polres Magelang.

(mdk/hhw)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek, Satu Mobil Terbalik di KM 57

Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek, Satu Mobil Terbalik di KM 57

Sebuah mobil terguling di jalan Tol Jakarta - Cikampek (Japek) arah Bandung di KM 57, Selasa (9/4).

Baca Selengkapnya
Penampakan 5 Mobil Tabrakan Beruntun di Tol Tangerang Jakarta, Dipicu Sopir Truk Ngantuk di Lajur Cepat

Penampakan 5 Mobil Tabrakan Beruntun di Tol Tangerang Jakarta, Dipicu Sopir Truk Ngantuk di Lajur Cepat

Empat kendaraan minibus dan SUV tampak mengalami kerusakan berat.

Baca Selengkapnya
Arus Balik Lebaran Malam Ini, Pemudik ke Jakarta Menyemut di Pantura hingga Arteri Karawang

Arus Balik Lebaran Malam Ini, Pemudik ke Jakarta Menyemut di Pantura hingga Arteri Karawang

Rata-rata titik kemacetan terjadi di titik menjelang dan setelah SPBU.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kecelakaan di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek, 12 Kantung Jenazah Dibawa ke RSUD Karawang

Kecelakaan di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek, 12 Kantung Jenazah Dibawa ke RSUD Karawang

Lebih lanjut, Aan belum menyimpulkan penyebab kecelakaan.

Baca Selengkapnya
Truk Bawa Rombongan Peziarah Terguling di Bandung Barat, 5 Orang Meninggal Dunia

Truk Bawa Rombongan Peziarah Terguling di Bandung Barat, 5 Orang Meninggal Dunia

Diduga, truk kehilangan kendali sehingga terguling dalam perjalanan dari arah Cianjur menuju Bandung barat.

Baca Selengkapnya
17 Pemuda di Jakarta Timur Bawa Sajam Buat Tawuran

17 Pemuda di Jakarta Timur Bawa Sajam Buat Tawuran

Ketika itu mereka berkonvoi dengan delapan motor berhasil diberhentikan petugas yang sedang berpatroli.

Baca Selengkapnya
Motor Pengantar Jenazah Istri Habib Rizieq Masuk Tol Jagorawi, Ini Penjelasan Pengacaranya

Motor Pengantar Jenazah Istri Habib Rizieq Masuk Tol Jagorawi, Ini Penjelasan Pengacaranya

Pemotor pengantar jenazah istri Habib Rizieq, Syarifah Fadhlun masuk ke Jalan Tol Jagorawi pada Minggu (17/12) lalu.

Baca Selengkapnya
Catat, Ini Rute Perjalanan KA Dialihkan & Dibatalkan Imbas Kereta Pandalungan di Sidoarjo Anjlok

Catat, Ini Rute Perjalanan KA Dialihkan & Dibatalkan Imbas Kereta Pandalungan di Sidoarjo Anjlok

Peristiwa itu terjadi Pukul 07.57 WIB, saat melintas dari arah Utara, beberapa ratus meter dekat Stasiun Tanggullangin

Baca Selengkapnya
Jalan Arteri Palimanan Hingga Karawang Mulai Padat

Jalan Arteri Palimanan Hingga Karawang Mulai Padat

Jalur arteri Karawang yang mulai dipenuhi oleh pemudik yang didominasi dengan kendaraan roda dua.

Baca Selengkapnya