Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Siswa SMA ngesot usai tenggak pil PCC sempat dikira keracunan

Siswa SMA ngesot usai tenggak pil PCC sempat dikira keracunan Lokasi siswa SMA di Makassar bertingkah aneh yang diduga usai telan pil PCC.. ©2017 Merdeka.com/Salviah Ika Padmasari

Merdeka.com - Usai videonya viral di media sosial dan heboh di pemberitaan tentang seorang siswa SMA di Makassar berinisial Bu yang bertingkah seperti orang gila diduga karena telah menelan pil PCC, warga sekitar lokasi kejadian angkat bicara. Mereka menceritakan detil peristiwa itu dan minta pemerintah serta pihak kepolisian menuntaskan kasus peredaran obat terlarang tersebut.

Hajjah Syerli Mansyur (50), warga jl Kangkung Timur, Kelurahan Tompo Balang, Kecamatan Bontoala, Makassar ,adalah warga yang suaranya terdengar jelas di video itu agar siswa Bu diberi air kelapa. Saat ditemui, Rabu (27/9), Hajjah Syerli Mansyur menunjukkan lokasi siswa Bu bertingkah aneh yakni di seberang jalan depan rumahnya.

Kejadian itu Senin (25/9) sekira pukul 14.00 WITA, saat siswa harusnya sudah masuk ke kelas untuk belajar. Lokasinya hanya berjarak beberapa meter dari SMA Abdi Pembangunan, tempat Bu menuntut ilmu.

Saat itu, kata Hajjah Syerli Mansyur, dia dengar suara agak keras seperti suara orang mau muntah. Setelah keluar rumah untuk mengecek, ternyata itu suara siswa Bu yang masih berseragam lengkap merangkak dengan lidah menjulur.

"Anak itu merangkak dengan lidah menjulur seperti anjing. Dia berusaha muntah dengan suara keras, seolah-olah mau mengeluarkan sesuatu dari perutnya. Warga sekitar termasuk teman-temannya sesama siswa takut mendekat berikan pertolongan karena memang terlihat anak ini begitu kuat. Sebagai ibu, saya kasihan lihat jadi saya teriak-teriak supaya anak ini ditolong. Saya pikir anak ini keracunan jadi butuh air kelapa untuk menetralisir. Kebetulan banyak kelapa karena di sini dekat dengan pasar," kata Hajjah Syerli.

Saat warga dan teman-temannya mencoba beri air kelapa, siswa Bu ini mengamuk membuat empat orang yang hendak menolongnya itu terlempar.

"Badannya kuat sekali jadi saya minta supaya dipaksa dikasih minum air kelapa. Beberapa saat setelah minum air kelapa, anak itu sudah sedikit tenang. Dia sudah bisa berdiri. Tapi seperti orang linglung, namanya saja dia tidak tahu. Tingkah lakunya seperti orang yang habis minum obat PCC layaknya yang ada di TV itu," kata Hajjah Syerli.

Ditambahkan, apa yang digambarkan dalam video yang viral di media itu tidak utuh. Kejadian dari awal hingga akhir, tingkah laku anak itu mengerikan. Kira-kira berlangsung selama 10 menit. Saat kondisinya mulai tenang, oleh temannya anak itu dibawa pergi dengan sepeda motor.

Adapun, Andi Jumiati (55), Guru BP atau Bimbingan dan Penyuluhan di SMA Abdi Pembangunan sekaligus wali kelas siswa Bu di kelas III IPA yang ditemui di lokasi menampik. Dia mengatakan, siswa Bu bukan lagi siswanya.

"Sejak 3 minggu lalu siswa Bu telah dikeluarkan dari sekolah hasil rapat dewan guru karena akumulasi pelanggaran yang dilakukan dalam lingkungan sekolah," tandas Andi Jumiati.

Adapun keberadaan siswa Bu sendiri belum diketahui. Dia sekolah di Jalan Kangkung Timur itu tetapi bukan warga setempat. Informasinya, siswa Bu berdomisili di satu rumah kontrakan di sekitar Jalan Kalumpang, Makassar bersama orang tuanya yang berprofesi sebagai tukang becak.

Aiptu Akib, Bhabinkamtibmas di kelurahan tersebut, saat ditemui juga mengatakan, masih berusaha mencari alamat rumah siswa Bu tersebut.

(mdk/gil)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tak Ingin Kehilangan Siswa Unggul Papua, Kemendagri Bakal Bereskan Tunggakan Beasiswanya

Tak Ingin Kehilangan Siswa Unggul Papua, Kemendagri Bakal Bereskan Tunggakan Beasiswanya

Tak Ingin Kehilangan Siswa Unggul Papua, Kemendagri Bakal Bereskan Tunggakan Beasiswanya

Baca Selengkapnya
Kasus Perundungan Siswa Binus School Serpong, Polisi Panggil Kepala Sekolah dan Saksi Ahli

Kasus Perundungan Siswa Binus School Serpong, Polisi Panggil Kepala Sekolah dan Saksi Ahli

Polisi terus mendalami kasus perundungan siswa SMA Binus School Serpong. Mereka memanggil pihak sekolah dan saksi ahli untuk dimintai keterangan.

Baca Selengkapnya
Berkas 6 Penyekap dan Pemerkosa Siswi SMP Segera Dilimpahkan ke Kejari, 3 Tersangka di Bawah Umur

Berkas 6 Penyekap dan Pemerkosa Siswi SMP Segera Dilimpahkan ke Kejari, 3 Tersangka di Bawah Umur

Berkas perkara tiga tersangka anak di bawah umur dipercepat prosesnya guna mempercepat persidangan di peradilan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Siswa Kelas 3 SD ini Keren Banget, Jadi Petugas Pengibar Bendera bak Anggota Paskibraka Berpengalaman Banjir Pujian

Siswa Kelas 3 SD ini Keren Banget, Jadi Petugas Pengibar Bendera bak Anggota Paskibraka Berpengalaman Banjir Pujian

Mereka tampil begitu memukau bak seorang petugas Paskibraka.

Baca Selengkapnya
Pelajar SMA 11 Kupang Terima Makan Siang Gratis, Ini Menunya

Pelajar SMA 11 Kupang Terima Makan Siang Gratis, Ini Menunya

SMA Negeri 11 menjadi sekolah pertama yang menerapkan makan siang gratis bagi siswa

Baca Selengkapnya
Resmi Diumumkan, Begini Cara Cek Kelulusan PPPK Guru 2023

Resmi Diumumkan, Begini Cara Cek Kelulusan PPPK Guru 2023

Adapun pelamar yang bisa mengecek kelulusan PPPK Guru ini adalah mereka yang telah melewati berbagai tahapan ujian CASN.

Baca Selengkapnya
Siswa SMA di NTT Temukan Spesies Serangga Baru, Ini Sosoknya

Siswa SMA di NTT Temukan Spesies Serangga Baru, Ini Sosoknya

Sosoknya memang hobi mengumpulkan serangga hingga pada 2021 Ia menemukan serangga spesies baru.

Baca Selengkapnya
Sepi Orderan Perempuan Ojol Ini Melipir ke Kampus UIN Tempatnya Dulu Kuliah 'Jadi Kangen Masa-masa Jadi Mahasiswi'

Sepi Orderan Perempuan Ojol Ini Melipir ke Kampus UIN Tempatnya Dulu Kuliah 'Jadi Kangen Masa-masa Jadi Mahasiswi'

Kisah seorang ojol perempuan yang tiba-tiba rindu kuliah saat ngetem di kampusnya mendapat banyak sorotan warganet.

Baca Selengkapnya
Polisi Bakal Periksa Kejiwaan Siswa SMK yang Bunuh Satu Keluarga dengan Sadis di Kaltim

Polisi Bakal Periksa Kejiwaan Siswa SMK yang Bunuh Satu Keluarga dengan Sadis di Kaltim

“Iya rencana kita periksa kejiwaanya,” kata Kapolres Penajam Paser Utara (PPU), AKBP Supriyanto

Baca Selengkapnya