Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ribuan Warga Bandung Terjerat Pinjol Ilegal dan Rentenir

Ribuan Warga Bandung Terjerat Pinjol Ilegal dan Rentenir Korban Pinjaman Online Geruduk OJK. ©Ahmad Sujana

Merdeka.com - Ribuan warga Kota Bandung terjerat layanan peminjaman uang online (pinjol) ilegal dan rentenir. Pemerintah setempat dan pihak kepolisian pun melakukan sejumlah langkah terkait fenomena ini.

Pemerintah Kota Bandung melalui Satuan Petugas (Satgas) Anti Rentenir Kota Bandung mencatat 7.321 warga terjerat dalam layanan rentenir atau pinjaman uang ilegal pada periode tahun 2018 hingga 2021.

"Dari total data itu, 4.000 warga mengakses hingga terjerat oleh pinjol ilegal," ucap Kepala Dinas Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dan Koperasi Kota Bandung, Atet Dendi Hadiman, Kamis (14/10).

Dari penyelidikan yang dilakukan, warga yang mengakses pinjaman itu menggunakan uangnya untuk beragam hal, seperti biaya pendidikan, kesehatan, memenuhi kebutuhan sehari-hari, dan tambahan modal usaha. Namun, tak sedikit dari mereka memaksakan pemenuhan gaya hidup. Mayoritas pengakses layanan ini adalah perempuan.

Kebanyakan dari mereka tidak sanggup membayar pinjaman karena bunga yang diberikan berkisar 20 sampai 30 persen. Penyedia layanan pinjaman ada yang bergerak perorangan atau kelompok dari luar daerah.

Upaya yang dilakukan untuk membantu warga adalah memberikan advokasi sekaligus memfasilitasi program bantuan dari dinas terkait. Contohnya, bantuan diberikan untuk warga yang kesulitan membayar biaya pendidikan.

Pihaknya turut memediasi warga yang menjadi korban dengan pelaku rentenir dan pinjol online agar didapati kesepakatan yang tidak memberatkan korban. Atet menambahkan, pihaknya telah menangani setengah dari 7.321 warga yang terjerat pinjol ilegal dan rentenir.

Sementara itu, Kapolda Jabar, Irjen Pol Ahmad Dofiri menegaskan kasus pinjol akan ditindaklanjuti sesuai arahan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. "Arahan Kapolri jelas, kalau ada pelanggaran pidananya ya harus ditindak," ucap Dofiri.

Kapolrestabes Bandung Kombes Aswin Sipayung mengaku sedang menyelidiki pinjol ilegal. Dia juga menginstruksikan jajaran Bhabinkamtibmas untuk memberikan edukasi kepada masyarakat untuk menghindari pinjaman online atau rentenir.

"Kami juga terus mengedukasi masyarakat agar tidak terjerat pinjol ilegal," ucap dia.

(mdk/yan)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kelakuan Kurang Ajar Pengemis di Bandung, Tak Diberi Uang Mobil Orang Diludahi

Kelakuan Kurang Ajar Pengemis di Bandung, Tak Diberi Uang Mobil Orang Diludahi

Parah! Aksi tak terpuji dilakukan oleh seorang pengemis asal Bandung yang meludahi mobil milik seorang pengendara lantaran tak dikasih uang.

Baca Selengkapnya
Kabupaten Bandung dan Sumedang Diterjang Puting Beliung, Sejumlah Bangunan Rusak dan Warga Terluka

Kabupaten Bandung dan Sumedang Diterjang Puting Beliung, Sejumlah Bangunan Rusak dan Warga Terluka

Puting beliung menerjang wilayah Kabupaten Bandung dan Sumedang, Rabu (21/2). Sejumlah rumah rusak serta belasan warga terluka akibat bencana ini.

Baca Selengkapnya
Penampilan Sok Gagah Perwira Polisi Palsu Penipu Wanita, Ketemu Kombes Asli Tertunduk Lesu

Penampilan Sok Gagah Perwira Polisi Palsu Penipu Wanita, Ketemu Kombes Asli Tertunduk Lesu

Saat ditemui Kombes asli, sosoknya berbalik tertunduk lesu. Pelaku diketahui mengincar wanita demi mendapatkan uang.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Usai Jadi Tersangka Kasus Korupsi, Sekda Bandung Mengundurkan Diri

Usai Jadi Tersangka Kasus Korupsi, Sekda Bandung Mengundurkan Diri

Ema sudah menyerahkan surat pengunduran dirinya ke Pemerintah Kota Bandung.

Baca Selengkapnya
33 Petugas Penyelenggara Pemilu di Jateng Meninggal Dunia, Paling Banyak KPPS

33 Petugas Penyelenggara Pemilu di Jateng Meninggal Dunia, Paling Banyak KPPS

Pemberian uang santunan akan diurus secepatnya dan diberikan KPU masing-masing kabupaten kota.

Baca Selengkapnya
Ribuan Orang Kumpul di Konser Pesta Rakyat Deklarasi Dukung Ganjar-Mahfud

Ribuan Orang Kumpul di Konser Pesta Rakyat Deklarasi Dukung Ganjar-Mahfud

Relawan Ganjar Pranowo, KawanJuangGP menggelar peta rakyat di Lapangan Baru Jati, Kabupaten Bandung, Selasa (28/11)

Baca Selengkapnya
Lima Anggota Ormas Pengeroyok Polisi di Bandung Ditangkap, Satu Pelaku Ditembak di Kaki

Lima Anggota Ormas Pengeroyok Polisi di Bandung Ditangkap, Satu Pelaku Ditembak di Kaki

Pengeroyokan itu terjadi di Jalan Raya Banjaran-Soreang, Rabu (20/12) lalu.

Baca Selengkapnya
Kereta Tabrakan di Bandung, KA Turangga 'Adu Banteng' dengan KA Lokal

Kereta Tabrakan di Bandung, KA Turangga 'Adu Banteng' dengan KA Lokal

Manajer Humas KAI Daop 2 Ayep membenarkan adanya kejadian tersebut yang berawal saat kedua kereta saling bertabrakan pada pukul 06.03 WIB.

Baca Selengkapnya
Jaga Iklim Usaha, Operasi Pasar Rokok Ilegal Gencar Dilakukan

Jaga Iklim Usaha, Operasi Pasar Rokok Ilegal Gencar Dilakukan

Operasi pasar digelar di wilayah Bandar Lampung, Lampung dan Kebumen, Jawa Tengah

Baca Selengkapnya