Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ratusan Atlet Anggar Ikuti Banyuwangi Challenge Kejurprov Jatim

Ratusan Atlet Anggar Ikuti Banyuwangi Challenge Kejurprov Jatim Ratusan Atlet Anggar Ikuti Banyuwangi Challenge Kejurprov Jatim. ©2023 Merdeka.com

Merdeka.com - Kabupaten Banyuwangi menjadi tuan rumah Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Anggar antar pelajar se- Jawa Timur. Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani turut menyemangati para atlet yang bertanding di event yang bertajuk 'Banyuwangi Challenge' di Gedung Serba Guna Universitas Banyuwangi (UNIBA), Sabtu (18/3).

Kegiatan ini diikuti 20 kabupaten/kota se-Jatim dengan jumlah 237 atlet. Di antaranya dari Kabupaten Sidoarjo, Jember, Banyuwangi, Magetan, Malang, Surabaya. Ada pula dari Bali juga hadir. Kejuaraan ini mempertandingkan nomor perseorangan putra dan putri, pada kelas Floret, Degen, dan Sabel.

ratusan atlet anggar ikuti banyuwangi challenge kejurprov jatim©2023 Merdeka.com

Ipuk sangat menyambut baik pelaksanaan kegiatan tersebut. Menurutnya, pergelaran ini menjadi ajang untuk menjaring bibit-bibit atlet anggar baru di Banyuwangi.

"Kegiatan semacam ini diharapkan bisa menumbuhkan minat para pelajar untuk menekuni olah raga anggar. Sehingga ke depan akan banyak bermunculan atlet-atlet anggar profesional dari Banyuwangi," kata Ipuk.

"Terima kasih kepada Ikatan Anggar Seluruh Indonesia (Ikasi) Jatim yang telah memfasilitasi kegiatan ini sehingga anak-anak bisa saling bertemu dan mengasah kompetensi mereka. Kesempatan ini sangat penting agar mereka termotivasi untuk terus mengembangkan kapasitasnya," imbuhnya.

Event ini menggelar kejuaraan provinsi (kejurprov) sekaligus kejuaraan kabupaten (kejurkab). Kejurprov Anggar dibuka untuk kategori SMA atau U-18, sedang Kejurkab Anggar diperuntukkan untuk kelompok umur SD/MI dan SMP.

"Adanya kejurkab tingkat SD ini menunjukkan bahwa anggar di Banyuwangi ini telah berkembang, anak-anak SD sudah mengenal olahraga ini. Kami berharap, para atlet muda ini terus berlatih dan menekuni olahraga ini," kata Ipuk.

ratusan atlet anggar ikuti banyuwangi challenge kejurprov jatim©2023 Merdeka.com

Khusus kepada para peserta, Ipuk berpesan agar para atlet ini terus menempa dirinya di usia remaja ini. "Justru sejak dini inilah perlu terus berlatih untuk meningkatkan keahlian kalian. Selamat bertanding," kata Ipuk.

Sementara Ketua Umum Ikasi Pengprov Jatim, Ali Ruchi, menjelaskan event ini digelar selama empat hari. Kejurprov kategori SMA atau U-18 digelar 18-19 Maret 2023, sementara kejurkab pada 16-17 Maret 2023.

"Tak hanya itu, Banyuwangi Challenge ini digelar juga untuk melakukan seleksi atlet Pra Pekan Olah Raga Nasional (PON) yang akan digelar Juni mendatang," ungkap Ali.

Ali menyebut, saat ini Jawa Timur sudah memiliki 12 atlet anggar yang siap berlaga di Pra PON 2023. Terdiri dari Kelas Sabel Putri, Degen Putra dan Degen Putri. Masing-masing berjumlah 4 orang.

"Pada kegiatan ini kita akan menyeleksi untuk Kelas Sabel Putra, Floret Putra dan Floret Putri. Sehingga pada Pra PON nanti kita bisa full team 24 atlet," ungkapnya.

(mdk/hhw)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ciptakan Peluang Usaha, Ratusan Warga Banyuwangi Ikuti Kursus Gratis Aneka Keterampilan

Ciptakan Peluang Usaha, Ratusan Warga Banyuwangi Ikuti Kursus Gratis Aneka Keterampilan

Pemkab Banyuwangi setiap tahunnya menggelar berbagai program peningkatan kemampuan bisnis.

Baca Selengkapnya
Berkantor di Desa Bumiharjo, Bupati Ipuk Gali Berbagai Potensi Pertanian

Berkantor di Desa Bumiharjo, Bupati Ipuk Gali Berbagai Potensi Pertanian

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani, kembali melaksanakan program Bupati Ngantor di Desa (Bunga Desa).

Baca Selengkapnya
Sosok Ratna Ani Lestari, Bupati Perempuan Pertama Banyuwangi yang Memutuskan Berhenti dari Dunia Politik

Sosok Ratna Ani Lestari, Bupati Perempuan Pertama Banyuwangi yang Memutuskan Berhenti dari Dunia Politik

Selama menjadi bupati, ia diterjang cobaan besar akibat melanjutkan program bupati pendahulunya yang bermasalah

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jelang Lebaran, Penerbangan dari Jakarta dan Surabaya Menuju Banyuwangi Ditambah

Jelang Lebaran, Penerbangan dari Jakarta dan Surabaya Menuju Banyuwangi Ditambah

Memasuki arus mudik Lebaran sejumlah maskapai penerbangan menambah frekuensi penerbangannya ke Banyuwangi.

Baca Selengkapnya
Keberlanjutan Program Bantuan Pangan, Jokowi Tunggu Sampai Juni: Kita Lihat Ada Anggaran Enggak

Keberlanjutan Program Bantuan Pangan, Jokowi Tunggu Sampai Juni: Kita Lihat Ada Anggaran Enggak

Ayu, salah seorang penerima bantuan, mengaku bersyukur atas bantuan pangan yang diberikan pemerintah.

Baca Selengkapnya
Wisata di Banyuwangi yang Hits dan Terbaru, Cocok untuk Manjakan Mata di Akhir Pekan

Wisata di Banyuwangi yang Hits dan Terbaru, Cocok untuk Manjakan Mata di Akhir Pekan

Merdeka.com merangkum informasi tentang wisata di Banyuwangi yang hits dan terbaru, sangat cocok untuk memanjakan mata di akhir pekan.

Baca Selengkapnya
Siapkan 21 Program Andalan, Ganjar: Tak Bisa Jalan Kalau Kalah

Siapkan 21 Program Andalan, Ganjar: Tak Bisa Jalan Kalau Kalah

45 Hari jelang pemungutan suara, Ganjar yakin 21 Program Andalan jadi senjata.

Baca Selengkapnya
Saat Ngobrol dengan Petani di Magelang, Ganjar Malah Dimintai Uang Oleh Ibu-ibu

Saat Ngobrol dengan Petani di Magelang, Ganjar Malah Dimintai Uang Oleh Ibu-ibu

Ganjar Pranowo bertemu dengan para petani di Dusun Gunung Bakal, Desa Sumberarum, Magelang, Jawa Tengah, Minggu (17/12).

Baca Selengkapnya
Buka Bersama dengan Petani, Bupati Ipuk Canangkan Program Penanganan Kemiskinan Baru

Buka Bersama dengan Petani, Bupati Ipuk Canangkan Program Penanganan Kemiskinan Baru

Agenda Safari Ramadan yang dilakukan oleh Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani

Baca Selengkapnya