Presiden Prabowo Siapkan Rapat Khusus Bahas Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia
Kemenkopolhukam masih belum mulai melakukan persiapan terkait evakuasi warga Gaza ke Indonesia.

Presiden Prabowo Subianto dijadwalkan mengumpulkan para menteri untuk membahas rencana evakuasi warga Gaza, Palestina, ke Indonesia. Dalam rapat tersebut, Prabowo akan memberikan arahan strategis mengenai langkah-langkah yang akan diambil pemerintah.
Hal ini dikonfirmasi oleh Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Budi Gunawan kepada wartawan, Selasa (15/4).
"Presiden akan mengumpulkan beri arahan. Ya (ada rapat khusus)," kata Budi Gunawan.
Menunggu Perintah Prabowo
Budi menyebut, hingga saat ini kementeriannya belum mulai melakukan persiapan terkait evakuasi warga Gaza ke Indonesia. Pihaknya masih menunggu arahan langsung dari Presiden.
"Belum, belum," ucapnya singkat.
Sebelumnya, Presiden Prabowo menyatakan, Indonesia akan melakukan terobosan penting dalam waktu dekat untuk membela kemerdekaan Palestina. Namun, ia belum merinci langkah konkret yang akan diambil.
Dalam kunjungan kenegaraannya ke Timur Tengah, Prabowo sempat berdiskusi dengan sejumlah pemimpin negara mengenai rencana evakuasi 1.000 warga Gaza ke Indonesia. Ia mengaku telah menerima banyak masukan dari para pemimpin kawasan terkait krisis kemanusiaan di Gaza.
"Alhamdulillah kita dapat update yang jernih. Kita berharap mungkin dalam waktu dekat akan ada terobosan ke arah yang baik. Tentunya kita harus menghitung dan membela kepentingan semua pihak, terutama kepentingan rakyat Palestina," ujar Prabowo usai bertemu Raja Yordania, Abdullah II bin Al-Hussein di Istana Al Husseiniya, Amman, Yordania, Senin (14/4).